SHINee telah merilis lagu yang romantis berjudul "Hello” pada 4 Oktober 2010. Judul lagu dari album repackage kedua berjudul sama ini bercerita tentang lima anak laki-laki yang gugup dan penasaran menantikan pertemuan cinta mereka untuk berkencan.
Meski 14 tahun telah berlalu, tapi "Hello" tetap menarik untuk selalu berada dalam playlist-mu. Nadanya yang easy listening dan liriknya yang relevan dengan banyak orang membuat lagu ini mendapat banyak ulasan positif.
Lagu ini menunjukkan vokal tiap member SHINee yang unik dan khas. Melalui 'Hello' kita bisa mendengar line Taemin yang sudah lebih banyak dibanding saat debutnya. Begitu juga Minho. Sehingga perkembangan ini menunjukkan betapa keras mereka berlatih selama 2 tahun sejak debutnya.
'Hello' juga tampak sesuai dengan usia SHINee saat itu yang masih remaja hingga dewasa awal, umur ketika seseorang masih canggung akan cinta. Sehingga mereka meminta pendapat bagaimana cara mendekati gadisnya. Apakah harus agresif atau menunggu?
Namun sayangnya setiap orang memberikan saran yang berbeda sehingga mereka semakin bingung. Emosi bingung, berbunga, hingga menggebu begitu terasa dalam setiap liriknya. Sehingga kita seperti ikut merasa jatuh cinta. Padahal mungkin tidak tahu arti dari liriknya. Lalu sayangnya, musik video "Hello" juga belum dilengkapi dengan subtitles.
Lagu ini juga menunjukkan masing-masing orang memiliki cara yang berbeda saat mendekati gadis. Namun semuanya terasa malu-malu, gugup, tapi sekaligus berani. SHINee juga menyebut kalau mereka tidak tahu mengapa hal ini bisa terjadi, padahal ini bukan kali pertama mereka jatuh cinta. Namun sosok kali ini begitu berbeda dan spesial.
"Hello" juga membuat kita bernostalgia saat Jonghyun masih ada dan mengisi banyak line dari lagu lawas SHINee. Bahkan ada yang bilang, warna lagu SHINee itu adalah Jonghyun, walau seluruh membernya juga memiliki skill vokal terbaik.
Bagian lain yang menjadi favorit saya dari lagu ini adalah saat rapp Minho dipadu vokal Key, Onew dan Jonghyun di akhir lagu. Secara keseluruhan, vokal kelima membernya memang sangat ramah di telinga saat disatukan.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Chat Makin Seru dan Gaul, Cara Bikin Stiker WhatsApp Bergerak dari Video
-
Realistis! Cinta yang Tak Selalu Manis di Drama China Exclusive Fairytale
-
Gaming hingga Ngonten, 4 HP POCO RAM 8GB Termurah Mulai Rp 1 Jutaan
-
3 HP Realme RAM 12 GB Mulai Rp2 Jutaan, Gesit Buka Banyak Aplikasi Sekaligus
-
Lancar Main Roblox hingga Nugas, 4 Rekomendasi Tablet Mulai Rp1,9 Jutaan
Artikel Terkait
-
Lagu Everybody Karya SHINee: Ajakan Bangun dari Kekanakan dan Dewasa Sesuai Umur
-
Bikin Emosional, The Wind Suguhkan Versi Akustik dari Laga Hello, My First Love
-
Key SHINee Ft AXODUS Hold On: Jalan Keluar Beban Hidup Berkat Hadirnya Dia
-
Selesai Rekaman, Minho Jadi Member SHINee Terakhir yang Comeback Tahun Ini
-
Overthink Karya Key SHINee: Lagu Futuristic yang Ajak Pendengar untuk Hidup Rileks
Entertainment
-
Blak-blakan, Pevita Pearce Ungkap Inspirasi di Balik Buku The Greatest Role
-
Punya Banyak Haters, Rachel Vennya dan Erika Carlina Beberkan Sisi Lain Fuji
-
Dituding Jadi Orang Ketiga, Sahabat Sabrina Alatas Angkat Suara dari Tuduhan
-
Onadio Leonardo Dinyatakan Positif Narkoba, Jalani Rehabilitasi 3 Bulan
-
Pandji Pragiwaksono Dituntut Sanksi Hukuman 50 Kerbau usai Stand Up Comedy Singgung Adat Toraja
Terkini
-
Takluk 1-3 dari Zambia, Ini Skenario Lolos Fase Grup Timnas Indonesia U-17
-
Piala Dunia U-17: Bukti Timnas Indonesia Tak Boleh Remehkan Tim Lawan!
-
Piala Dunia U-17 dan Panggung Nova Arianto Mereduksi PR Besar dari Piala Asia U-17
-
Timnas Malaysia Menderita, Striker Naturalisasi Vietnam Malah Bikin Suasana Tambah Panas!
-
Jessica Iskandar Bangga dengan Hasil Rapor El Barack: You Are My Einstein!