Daun meniran merupakan tanaman liar yang banyak tumbuh di kawasan tropis Asia. Biasanya ada pada tanah gembur dan berpasir. Sementara daunnya sendiri berukuran kecil. Meski tidak dibudidayakan, daun meniran sering digunakan untuk pengobatan tradisional.
Berikut, sehatq dan alodokter merangkum 5 manfaat daun meniran untuk kesehatan yang jarang diketahui.
1. Memelihara Daya Tahan Tubuh
Meniran tergolong tanaman obat yang kaya akan antioksidan sehingga bermanfaat untuk memelihara daya tahan tubuh. Senyawa ini juga berfungsi meningkatkan kinerja vitamin dan mineral lainnya dalam melawan infeksi bakteri dan virus.
Dengan kata lain, mengonsumsi daun meniran akan membantu meningkatkan sistem imun sehingga tubuh dapat menjadi lebih kuat dan terhindar dari berbagai risiko penyakit. Salah satunya, omicorn yang kasus positifnya tengah tinggi di Indonesia.
2. Mencegah Terjadinya Asam Urat
Kadar asam urat yang meningkat dalam darah diketahui dapat memicu timbulnya berbagai gejala penyakit, terutama nyeri pada sendi. Kebanyakan dialami oleh seseorang di masa menuju lansia.
Secara tradisional, daun meniran disebut mampu memelihara keseimbangan dan mencegah terjadinya asam urat. Jadi, tidak ada salahnya mengonsumsi tanaman ini untuk berjaga-jaga.
3. Mengendalikan Tekanan Darah
Selanjutnya, sebuah penelitian mengungkapkan jika meniran dapat mengatasi masalah tekanan darah tinggi. Kandungan di dalam daun ini akan bekerja melonggarkan pembuluh darah, sehingga tekanannya mengalami penurunan.
Tekanan darah yang tinggi nyatanya dapat memicu berbagai penyakit kronis, seperti jantung dan stroke. Maka dari itu, jaga kesehatan tubuh sangat diperlukan. Diantaranya dengan mengonsumsi daun meniran.
4. Mengobati Kerusakan Hati
Daun meniran mengandung phillantin, sejenis polifenol yang dapat menormalisasikan kembali produksi enzim hati. Selain itu, senyawa antioksidan ini juga mampu mencegah kerusakan serius pada organ hati, seperti hepatitis B.
Pasalnya, daun meniran juga terbukti memiliki kandungan antivirus yang dapat menghindarimu dari penyakit tersebut. Ekstrak tanaman ini pun sering digunakan oleh banyak orang untuk melindungi hati dari stres oksidatif.
5. Menurunkan Risiko Kanker
Dalam pengobatan tradisional, daun meniran dipercaya mampu mencegah munculnya tumor baru. Cara kerjanya dengan menghambat pertumbuhan sel kanker yang berperan sebagai sel mati menyerupai kanker itu sendiri.
Meski terbilang cukup unik, namun manfaat ini masih butuh penelitian lanjutan sehingga kamu tidak bisa terpaku pada daun meniran saja untuk mencegah kanker.
Itulah 5 manfaat daun meniran yang meskipun liar ternyata baik bagi kesehatan tubuh. Lalu, apakah kamu tertarik untuk mengonsumsinya? Namun, agar lebih aman bisa konsultasikan dulu kondisimu pada dokter, ya!
Tag
Baca Juga
-
Tolak Bahasa Melayu, Warga Malaysia Ini Larang Indonesia Menonton Upin-Ipin
-
5 Alasan Buruk yang Bikin Seseorang Memutuskan untuk Menikah, Bisa Berdampak Negatif
-
5 Pikiran Positif Ini Bisa Muncul saat Berhubungan dengan Pria yang Tepat, Wanita Perlu Tahu
-
5 Manfaat Talas bagi Kesehatan, Salah Satunya Meningkatkan Kekuatan Tulang
-
Jangan Pernah Mau Mengubah 5 Hal Ini hanya Demi Kebahagiaan Pasangan
Artikel Terkait
-
MIND ID Tingkatkan Akses Kesehatan Masyarakat di Area Tambang Sepanjang 2024
-
5 Manfaat Penting Pijat bagi Kesehatan, Sudah Tahu?
-
Cair! Cara Daftar Bansos Mandiri Lewat HP, Anti Ribet!
-
Peran Vaksinasi Dewasa dalam Meningkatkan Kesehatan dan Mengurangi Biaya Medis Jangka Panjang
-
Manfaat Mentega Murni untuk Kesehatan Wanita, Redakan Nyeri Menstruasi?
Health
-
Strategi Mengelola Waktu Bermain Gadget Anak sebagai Kunci Kesehatan Mental
-
Suka Konsumsi Kulit Buah Kopi? Ini 3 Manfaat yang Terkandung di Dalamnya
-
Sehat ala Cinta Laura, 5 Tips Mudah yang Bisa Kamu Tiru!
-
4 Minuman Pengahangat Tubuh di Musim Hujan, Ada yang Jadi Warisan Budaya!
-
6 Penyakit yang Sering Muncul saat Musim Hujan, Salah Satunya Influenza!
Terkini
-
Ulasan Buku Patah Paling Ikhlas, Kumpulan Quotes Menenangkan Saat Galau
-
Akui Man City Sedang Rapuh, Pep Guardiola Optimis Pertahankan Gelar Juara?
-
Laris Banget! Lagu 'Tak Segampang Itu' Tembus 500 Juta Streams di Spotify
-
Motor M1 Masih Bermasalah, Yamaha Minta Maaf ke Alex Rins
-
Berjaya sebagai Pembalap, Berapa Total Kekayaan Marc Marquez?