Terkadang saat kita buang air kecil, warna urine yang dihasilkan dapat berubah-ubah. Mulai dari bening, kuning jernih, ataupun kuning keruh.
Nah, adanya perubahan warna pada urine tersebut dapat diakibatkan oleh jenis makanan serta minuman yang kita konsumsi sehari-hari. Apa saja jenis makanan serta minuman tersebut? Mengutip dari laman Healthline, berikut pembahasannya.
1. Susu dan Produk Susu
Susu dan produk susu mengandung mineral fosfor yang cukup tinggi. Ketika seseorang terlalu banyak minum susu ataupun produk susu maka jumlah fosfor yang dieksresikan lewat urine juga akan menjadi semakin besar. Hal itulah yang akan membuat warna urine menjadi keruh.
2. Berbagai jenis Daging dan Olahan
Sama seperti susu, berbagai jenis daging memiliki kadar fosfor yang tinggi, sehingga akan meningkatkan jumlah fosfor yang harus dieksresikan lewat urine.
Selain itu jenis daging olahan seperti kornet, sosis, ataupun bacon, mengandung natrium dalam jumlah tinggi. Mengonsumsi natrium dalam jumlah tinggi dan tidak dibarengi dengan minum air yang banyak dapat membuat tubuh dehidrasi. Hal itu pula yang menyebabkan warna urine menjadi keruh.
3. Seafood
Beragam jenis seafood seperti udang, tiram, kepiting, cumi, hingga remis memiliki purine dalam jumlah yang cukup tinggi. Nah, tingginya kadar purine ini akan ikut menghasilkan asam urat di dalam tubuh, sehingga tubuh harus mengeluarkan kelebihan asam urat melalui urine. Akibatnya warna urine yang dihasilkan juga akan tampak keruh.
4. Makanan dan Minuman Manis
Terlalu banyak mengonsumsi makanan serta minuman manis juga berpotensi meningkatkan asam urat pada tubuh. Sehingga efek yang dihasilkan akan sama dengan mengonsumsi makanan tinggi purine yang menyebabkan warna urine menjadi keruh.
5. Alkohol
Konsumsi alkohol akan memberikan efek yang sama dengan mengonsumsi makanan tinggi garam. Akohol akan bersifat sebagai diuretik yang dapat membuat tubuh dehidrasi apabila tidak dibarengi dengan minum air putih. Kondisi dehidrasi inilah yang akan membuat warna urine menjadi keruh.
6. Kopi dan Teh
Kandungan kafein pada kopi dan teh juga memiliki efek diuretik yang akan menyebabkan dehidrasi dan merubah warna urine menjadi lebih keruh.
Demikianlah pembahasan tentang 6 jenis makanan dan minuman yang dapat membuat warna urine menjadi keruh. Pastikan Anda mencukupi kebutuhan air minum per harinya untuk menjaga kesehatan ginjal dalam memfilter urine. Semoga bermanfaat bagi pembaca.
Tag
Baca Juga
-
6 Penyebab Penis Berdarah yang Perlu Anda Waspadai, Pernah Mengalaminya?
-
6 Penyebab Mata Kaki Bengkak, Mulai dari Cedera hingga Penyakit Ginjal
-
Catat! Ini 4 Posisi Tidur yang Dianjurkan bagi Ibu Hamil
-
Jangan Anggap Remeh, Ini 5 Dampak Negatif Telat Makan bagi Kesehatan
-
5 Manfaat dan Aturan Penggunaan Minyak Ikan untuk Kucing
Artikel Terkait
-
Gibran Tukar Es Cekek Milik Bocah dengan Susu, Ketahui Bahaya Minuman Rasa Buah yang Tinggi Gula
-
Icip Menu Kopi Dusun, Kuliner Tradisional di Candi Muaro Jambi
-
Profil Muhammad Nuh Al Azhar: Saksi Ahli yang Bikin Jessica Wongso Walk Out di Sidang PK
-
Daftar 9 Kelompok Orang Dianjurkan Tak Minum Kopi, Termasuk Penderita Epilepsi hingga Jantung
-
Kerja Sambil Gowes! Lowongan Kopi Keliling Gaji + Bonus Menarik
Health
-
Strategi Mengelola Waktu Bermain Gadget Anak sebagai Kunci Kesehatan Mental
-
Suka Konsumsi Kulit Buah Kopi? Ini 3 Manfaat yang Terkandung di Dalamnya
-
Sehat ala Cinta Laura, 5 Tips Mudah yang Bisa Kamu Tiru!
-
4 Minuman Pengahangat Tubuh di Musim Hujan, Ada yang Jadi Warisan Budaya!
-
6 Penyakit yang Sering Muncul saat Musim Hujan, Salah Satunya Influenza!
Terkini
-
3 Sheet Mask yang Mengandung Ceramide, Ampuh Merawat Kesehatan Skin Barrier
-
Byeon Woo Seok Nyanyikan Sudden Shower di MAMA 2024, Ryu Sun Jae Jadi Nyata
-
Pep Guardiola Bertahan di Etihad, Pelatih Anyar Man United Merasa Terancam?
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Lim Ji Yeon di Netflix, Terbaru Ada The Tale of Lady Ok
-
Review Ticket to Paradise: Film Hollywood yang Syuting di Bali