Apakah Anda adalah penderita darah rendah atau hipotensi? Rupanya mengobati tekanan darah rendah ini bisa dengan cara alami yakni mengonsumsi makanan seperti buah-buahan. Supaya lebih nikmat, Anda bisa mengonsumsi buah-buahan tersebut dalam bentuk jus buah.
Perlu diketahui bahwa hipotensi adalah kondisi pada saat angka tekanan darah Anda berada di bawah angka normal. Kondisi ini bisa disebabkan oleh berbagai macam faktor yakni dehidrasi, kehamilan, munculnya reaksi alergi (anafilaksis), kekurangan nutrisi tertentu yang menyebabkan anemia, hingga berbagai penyakit jantung. Merangkum dari hellosehat.com, berikut 4 jus buah yang bisa mengatasi tekanan darah rendah atau hipotensi.
1. Jus buah semangka
Di dalam buah semangka mengandung 92 persen air dan salah satu manfaat buah berwarna merah ini adalah menghidrasi tubuh yang menjadi penyebab hipotensi. Kemudian, buah semangka juga mengandung likopen yakni senyawa antioksidan yang baik untuk menjaga kesehatan jantung dan pembuluh darah.
2. Jus buah bit
Selain untuk mengatasi tekanan darah tinggi, jus buah bit juga baik untuk penderita hipotensi hal ini karena buah ini mengandung folat. Lalu kandungan folat dapat membantu dalam hal pembentukan sel darah merah sehingga mencegah tubuh mengalami anemia, yang menjadi salah satu penyebab hipotensi.
3. Jus buah pisang
Pisang juga menjadi jus buah yang bisa mengontrol tekanan darah alias mengatasi hipotensi karena mengandung kalium. Kemudian buah pisang juga mengandung folat dan vitamin C yang dapat membantu mengatasi tekanan darah rendah akibat anemia. Agar bisa memperoleh manfaat tersebut, Anda bisa langsung makan pisang atau mengonsumsinya dalam bentuk jus.
4. Jus buah alpukat
Salah satu manfaat jus alpukat adalah dapat mengontrol tekanan darah sehingga baik untuk dikonsumsi bagi penderita tekanan darah rendah.
Buah alpukat juga mengandung folat yang dapat membantu mengatasi anemia yang dapat menjadi penyebab hipotensi. Kemudian, kandungan antioksidan di dalamnya juga baik untuk menjaga kesehatan pembuluh darah.
Nah itulah 4 jenis jus buah yang mengatasi tekanan darah rendah atau hipotensi. Semoga bermanfaat.
Tag
Baca Juga
-
3 Tips Mengatasi Kulit Belang, Salah Satunya Pakai Gel Lidah Buaya
-
4 Jenis Buah yang Tahan Lama Tanpa Perlu Ditaruh di Kulkas Ada Pisang
-
4 Tips Mengatasi Rambut Lepek, Salah Satunya Cuci Rambut dengan Lembut
-
4 Hal yang Bikin Rambut Tidak Sehat, Salah Satunya Tidak Pakai Kondisioner
-
5 Kebaikan Infused Water bagi Kesehatan Tubuh, Bisa Mencegah Berbagai Penyakit?
Artikel Terkait
-
Bek Timnas Rizky Ridho Selalu Minum Sambil Jongkok, Ini Alasannya
-
Mengenal Prosedur Radio Frequency Ablation: Solusi Minim Invasif untuk Pembesaran Kelenjar Tiroid
-
Mengenal Digital Detox, Menjauh dari Media Sosial
-
Psikolog UGM Bagikan Cara Mengurangi Dampak Negatif Stres
-
5 Kebiasaan Kecil yang Berdampak Besar pada Kesehatan, Jangan Sepelekan Ya!
Health
-
Bek Timnas Rizky Ridho Selalu Minum Sambil Jongkok, Ini Alasannya
-
5 Kebiasaan Kecil yang Berdampak Besar pada Kesehatan, Jangan Sepelekan Ya!
-
Strategi Mengelola Waktu Bermain Gadget Anak sebagai Kunci Kesehatan Mental
-
Suka Konsumsi Kulit Buah Kopi? Ini 3 Manfaat yang Terkandung di Dalamnya
-
Sehat ala Cinta Laura, 5 Tips Mudah yang Bisa Kamu Tiru!
Terkini
-
Ok Taecyeon, Seohyun, dan 3 Aktor Dikonfirmasi untuk Drama Adaptasi Webtoon
-
Mempelajari Efektivitas Template Braille pada Pesta Demokrasi
-
Giliran Malaysia Tuduh Indonesia Kerdilkan Piala AFF karena Kirim Tim Muda
-
Irene Red Velvet Ajak Penggemar Sambut Awal Baru dengan Optimis di Lagu 'Start Line'
-
Menebak Siapa yang Layak Jadi Kiper Utama Timnas Indonesia di AFF Cup 2024