Ketika anak demam, biasanya ditandai dengan kenaikan suhu tubuhnya yang mencapai 38°C atau lebih. Jika dilihat oleh kondisinya, anak yang demam juga mungkin akan terlihat lebih lemas, rewel, sering menangis, gelisah, susah tidur, hingga kurangnya nafsu makan atau minum.
Untuk menurunkan demam pada anak, para ibu bisa mengikuti beberapa langkah berikut ini:
1. Lakukan Kompres pada Tubuh Anak
dr. Damar Upahita dalam hellosehat.com menganjurkan saat berusaha menurunkan demam anak, coba lakukan dan berikan kompres pada tubuh anak dengan menggunakan kain yang sudah direndam di dalam air biasa atau sedikit hangat selama 20–30 menit.
2. Gunakan Pakaian yang Tipis dan Nyaman
Berikan pakaian untuk sang anak dengan bahan yang nyaman dan tidak terlalu tebal. Sesuai dengan penjelasan dr. Merry Dame Cristy Pane dalam alodokter.com hal ini dilakukan karena ketika si Buah Hati menggunakan pakaian yang tebal, tubuhnya akan kepanasan dan sulit mengeluarkan panas tubuh, dikhawatirkan demamnya sulit mereda.
Apabila sang anak merasa meriang atau kedinginan, pakaikan pakaian yang nyaman dan dapat menyerap keringat dan tak lupa pula selimuti tubuhnya dengan selimut yang tipis.
3. Hidangkan Makanan dan Minuman yang Bernutrisi
Perhatikan kebutuhan cairan dan nutrisi sang anak agar tercukupi untuk mencegah munculnya masalah baru yaitu dehidrasi. Anjuran dari dr. Damar Upahita melalui hellosehat.com, apabila si Ibu masih memberikan ASI eksklusif, pastikan sang anak mendapat ASI sesering mungkin.
Lebih lanjut, jika sang anak sudah mulai mengonsumsi MPASI atau makanan padat, Ibu bisa melanjutkan pemberian ASI sambil memberikan air putih yang cukup.
4. Mandi Dengan Air Hangat
Ketika anak demam, sang Ibu tetap diperbolehkan memandikan anaknya yang sedang demam asalkan menggunakan air hangat. Hindari memakai air dingin, menurut dr. Merry Dame Cristy Pane hal ini dilakukan karena dapat menyebabkan suhu tubuhnya bertambah tinggi sehingga akan memunculkan masalah baru seperti menggigil karena kedinginan.
5. Berikan Obat Pereda Demam
Dalam keterangan halodoc.com, Anda bisa memberikan obat penurun panas anak contohnya seperti paracetamol. Namun perlu diperhatikan, dosis paracetamol harus disesuaikan dengan usia dan berat badan sang anak atau sesuai petunjuk penggunaan yang tertera pada kemasan obat serta yang paling penting adalah jika kondisi anak semakin memburuk, maka segera konsultasi ke dokter.
Itulah kelima cara meredakan demam pada anak, semoga bermanfaat!
Baca Juga
-
Memasak Bisa Bantu Jaga Kesehatan Mental Seseorang, Begini Cara Kerjanya
-
Kenali Gejala Empty Sella Syndrome: Penyakit Langka yang Menyerang Otak
-
Waspada Sejak Dini, Lakukan 4 Cara Ini agar Terhindar dari Mata Minus
-
Jarang Diketahui, ini 5 Manfaat Mengonsumsi Ikan Bawal
-
3 Masalah yang Akan Muncul Jika Kamu Minum Kopi saat Perut Kosong, Hindari!
Artikel Terkait
-
Bayar Utang Puasa Sebelum Ramadhan 2025 Datang, Jangan Lalai!
-
Didit Prabowo Buka Toko Dadakan di Mal, Lengangnya Pengawalan Paspampres Dipertanyakan
-
Cara Cek NIK KTP Penerima Bansos, Lengkap dengan 3 Daftar Bansos yang Cair November 2024
-
Tren Media Sosial dan Fenomena Enggan Menikah di Kalangan Anak Muda
-
Heboh Susnya Lily Pakai Jilbab Branded, Memangnya Berapa Gaji Pengasuh Anak Raffi Ahmad?
Health
-
Pro dan Kontra: Kebijakan Cukai untuk Minuman Berpemanis Dalam Kemasan, Benarkah Efektif?
-
Bukan Pilihan Alternatif, Mengapa Vape Sama Berbahaya dengan Rokok Biasa?
-
Ini 3 Tanda Tubuhmu Terlalu Banyak Mengonsumsi Kopi, Apa Saja?
-
Mabuk hingga Keracunan, Kenali Bahaya Mengkonsumsi Bunga Terompet
-
3 Cara Mudah Menangani Kondisi Sesak Napas Mendadak
Terkini
-
3 Drama dan Film Korea Dibintangi Lee Min Ki Tayang 2024, Terbaru Ada Devils Stay
-
Thrifting: Gaya Hidup Hemat atau Ancaman Industri Lokal?
-
Thrifting: Gaya Hidup Hemat atau Ancaman Industri Lokal?
-
Adakan PTKO II, Imabsi FKIP Unila Bekali Anggota agar Paham Renstra dan LPJ
-
Ulasan Novel Buku-Buku Loak, Bernostalgia Melalui Sastra Lama