Berkeringat, terdengar sepele namun banyak orang yang jarang melakukannya dengan berbagai alasan. Ada yang tidak mau tubuhnya lembap karena cairan keringat, ada yang karena memang malas untuk bergerak. Padahal, memproduksi keringat setiap hari itu sangat diperlukan untuk kesehatan tubuh kita. Jangan malah menghindarinya.
Di bawah ini empat alasan mengapa kita perlu membuat tubuh kita berkeringat setiap hari melansir dari honehealth.com.
1. Berkeringat Bisa Menjaga Suhu Tubuh
Manusia mengembangkan lebih banyak kelenjar keringat sebagai mekanisme untuk mendinginkan tubuh. Pernahkah kamu demam dan tubuhmu terasa lebih baik saat ia mulai mengeluarkan keringat? Benar sekali! Karena ketika tubuh kita berkeringat, suhu atau temperatur tubuh yang semula naik ketika demam menjadi lebih dingin dan normal.
2. Meningkatkan Performa Olahraga
Semakin kamu berkeringat, semakin dingin suhu intimu yang terjaga selama berolahraga, dan semakin lama dan keras kamu bisa melakukannya. Seseorang yang sudah terlanjur berkeringat cenderung lebih bersemangat ketika berolahraga. Bukan hanya itu, biasanya tenaganya juga makin kuat untuk melakukan olahraga. Hal itu karena keringat membantu menjaga suhu tubuh seseorang agar tetap normal dan dingin saat berolahraga.
3. Meningkatkan Kesehatan Jantung
Berkeringat, entah karena kamu berlatih setengah maraton atau karena duduk di sebuah sauna, dapat mengurangi risiko masalah kardiovaskular. Memang sudah banyak diketahui kalau sering memproduksi keringat bisa membantu menjaga kesehatan jantung kita. Tidak aneh kalau banyak lansia yang melakukan olahraga ringan demi mengeluarkan keringat dari tubuh mereka.
4. Membangun Imunitas dan Mencegah Infeksi
Berdasarkan penelitian tahun 2020 dalam jurnal Evolution, Medicine, and Public Health, peningkatan suhu tubuh yang terjadi ketika kamu berkeringat bisa membantu tubuhmu membunuh patogen dan membantu sel-sel kekebalan bekerja lebih baik. Hal ini terbukti dari betapa sehatnya orang-orang dengan pekerjaan fisik yang mengeluarkan keringat setiap hari. Mereka memiliki imunitas yang kuat karena sering berkeringat.
Masih banyak lagi manfaat berkeringat bagi tubuh yang lainnya. Bahkan berkeringat juga memiliki manfaat yang bagus untuk kulit kita. Jadi, rajin-rajin bergerak agar bisa berkeringat yaa!
Video yang mungkin Anda lewatkan.
Baca Juga
-
Intip Chemistry Bae In Hyuk dan Aktor Lainya di Sesi Baca Naskah Drama Baru
-
Shin Hye Sun Jadi Reporter Berita Veteran di Drama Korea Bertajuk Dear Hyeri
-
Suami Berselingkuh, Jang Shin Young Umumkan Permintaan Maaf dan Sebut Tak Akan Bercerai
-
Park Shin Hye Jadi Hakim yang Dirasuki Iblis di Drama Korea Judge From Hell
-
Hyeri Ceritakan Karakternya sebagai Pil Seon di Film Baru Bertajuk "Victory"
Artikel Terkait
-
Aquabike Jetski World Championship 2024, Pembalap Prancis Juara 1 dan Indonesia Masuk 10 Besar
-
Biar Masyarakat Rajin Olahraga, RK Mau Pasang Alat Gym di Ruang Publik jika Jadi Gubernur Jakarta
-
Durasi Olahraga yang Tepat untuk Kesehatan, Jangan Sekadar FOMO!
-
Jadi Ajang Lari Ramah Lingkungan, Pertamina Eco RunFest 2024 Bakal Diikuti 21 Ribu Peserta
-
7 Tips Menjaga Kebugaran Tubuh dengan Olahraga Rutin
Health
-
Strategi Mengelola Waktu Bermain Gadget Anak sebagai Kunci Kesehatan Mental
-
Suka Konsumsi Kulit Buah Kopi? Ini 3 Manfaat yang Terkandung di Dalamnya
-
Sehat ala Cinta Laura, 5 Tips Mudah yang Bisa Kamu Tiru!
-
4 Minuman Pengahangat Tubuh di Musim Hujan, Ada yang Jadi Warisan Budaya!
-
6 Penyakit yang Sering Muncul saat Musim Hujan, Salah Satunya Influenza!
Terkini
-
Review Film River, Terjebak dalam Pusaran Waktu
-
Sudah Dapatkan Ole Romeny, PSSI Rupanya Masih Berburu Striker Keturunan
-
Resmi, Serial Alice in Borderland Season 3 Bakal Tayang Tahun Depan
-
Ulasan Buku Perkabungan untuk Cinta, Ungkap Perasaan Duka Saat Ditinggalkan
-
Ilusi Uang Cepat: Judi Online dan Realitas yang Menghancurkan