Scroll untuk membaca artikel
Candra Kartiko | Dian Haerani
Ilustrasi gejala orang depresi (pexels/Kelly)

Depresi merupakan jenis kesehatan mental yang mengganggu suasana hati seseorang menjadi sangat sedih bahkan lebih buruk daripada itu. Seseorang yang menderita depresi biasanya kehilangan minat terhadap banyak hal yang tadinya sangat disukai.

Seorang penderita depresi bahkan bisa memiliki pemikiran untuk mengakhiri hidupnya sendiri. Kita tentu tidak bisa mengabaikan seseorang tetap merasa sendirian ketika orang tersebut tengah menderita depresi.

Patutnya kita peduli dan memberikan dukungan berupa apapun yang bisa membantu. Lalu bagaimana kita bisa mengetahui bahwa seseorang tengah menderita depresi? Kita bisa melihat gejalanya melalui tingkah laku aneh yang dilakukan seseorang.

BACA JUGA: Ladies, Lakukan 6 Tes Kesehatan Ini Sebelum Merencanakan Kehamilan

Melansir healthline.com, ada sembilan tanda seseorang menderita depresi. Berikut ini empat di antaranya.

1. Sering Menatap Kosong

Depresi adalah gangguan suasana hati yang sering membuat penderitanya merasa tidak memiliki pandangan hidup untuk ke depan. Seseorang yang menderita depresi biasanya sering menatap kosong ke segala arah.

Dia mungkin tidak memikirkan apapun di kepalanya karena sudah tidak memiliki ketertarikan pada satu hal pun dalam hidup. 

2. Hilang Ketertarikan

Kalau kamu mengetahui seseorang sangat mencintai sebuah hobi yang akan selalu membuatnya bahagia ketika melakukan hal tersebut lalu tiba-tiba orang tersebut hilang ketertarikan pada hobinya itu, dia mungkin sedang terserang depresi.

Seperti yang sudah dikatakan di atas, seseorang yang menderita depresi tidak memiliki ketertarikan apapun dalam hidupnya. Hal-hal yang sebelumnya sangat ia cintai pun bisa jadi akan terlihat biasa saja setelah orang tersebut terserang depresi.

BACA JUGA: 5 Bahan Herbal ini Bisa Bantu Redakan Batuk Membandel, Salah Satunya Bawang Putih!

3. Perubahan Nafsu Makan dan Berat Badan

Nafsu makan dan berat badan bisa terpengaruh juga ketika seseorang mengalami depresi. Gejala setiap orang mungkin berbeda, sebagian justru tidak bisa mengontrol berat badannya yang semakin bertambah karena nafsu makan yang meningkat.

Sedangkan sebagian lain kehilangan minat pada makanan dan mengabaikan rasa lapar yang menggerogoti tubuhnya. Terkadang orang depresi bahkan tidak bisa mendeteksi rasa lapar yang dialami tubuhnya.

BACA JUGA: 4 Manfaat Decluttering untuk Kesehatan Mental yang Wajib Kamu Ketahui

4. Emosi yang Tidak Bisa Dikontrol

Seperti definisinya sendiri, depresi adalah gangguan suasana hati. Emosi cenderung dipengaruhi oleh suasana hati. Seseorang yang menderita depresi bisa menangis dan marah-marah beberapa saat setelah dirinya tertawa sangat bahagia.

Itu dia empat gejala orang depresi yang bisa kamu perhatikan dari orang-orang disekitarmu. Jangan egois dan harus peduli pada sesama ya. Kesehatan mental itu sangat penting dan tidak bisa diabaikan.

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS

Dian Haerani