Sahur merupakan salah satu kegiatan yang dilakukan ketika memasuki bulan suci ramadan. Aktivitas sahur sebagai pemenuhan asupan mempersiapkan tubuh untuk berpuasa pada siang harinya. Sahur diiabaratkan seperti sarapan. Sehingga untuk pemenuhan asupan dan nutrisi harus melalui makan sahur.
Namun, bagi beberapa orang ada yang bangun sahur hanya untuk minum atau tidak makan bahkan ada yang tidak bangun sahur karena telat atau memang disengaja. Entah tujuannya diet, ingin lebih praktis dan cepat, atau memang sudah kuat untuk puasa seharian.
Ternyata, aktivitas sahur tanpa makan juga bisa memunculkan beberapa risiko bahaya yang patut untuk diwaspadai. Oleh karenanya makan sahur tidak bisa dianggap remeh dan kebutuhan yang sangat penting. Seperti yang telah dilansir dari laman halodoc.com, inilah risiko bahaya sahur tanpa makan yang akan terjadi pada tubuhmu.
1. Pusing yang parah
Tidak makan sahur bisa memicu rasa pusing yang parah. Tubuh akan mengalami kelaparan yang bisa menyebabkan kinerja organ tubuh menurun. Rasa pusing yang muncul diakibatkan karena untuk memenuhi energi, tubuh membakar lemak secara perlahan-lahan yang bisa mengakibatkan pusing. Oleh sebab itu kamu jangan sampai tidak makan ketika sahur, ya.
2. Dehidrasi
Dehidrasi merupakan suatu kondisi yang membahayakan bagi tubuh. Untuk itulah disarankan perbanyak kebutuhan air putih harian agar tidak timbul dehidrasi. Selain itu diimbangi dengan mengonsumsi makanan yang mengandung air seperti sup berkuah dan buah yang kaya air seperti semangka dan melon.
BACA JUGA: Mama Rieta Ancam Gantikan Pasangan Nagita Slavina, Raffi Ahmad Langsung Kicep
3. Turunnya keseimbangan tubuh
Selanjutnya yaitu turunnya keseimbangan tubuh. Sahur tanpa makan bisa memicu keseimbangan tubuh yang mulai menurun. Hal ini menyebabkan kamu bisa mengalami vertigo dengan rasa sakit kepala yang teramat sangat hingga akan menganggu aktivitas kamu dan bisa-bisa ibadah puasa kamu menjadi terhambat.
4. Sakit perut
Apabila sahur tanpa makan maka perut akan dibiarkan kosong dengan tidak mengonsumsi makanan apapun selama beberapa jam. Hal ini bisa membuat perutmu sakit karena perut keroncongan dan bisa menjadi perih karena produksi asam lambung yang tinggi. Sehingga bisa memicu maag dan yang lebih parah menimbulkan GERD.
Itulah beberapa risiko bahaya yang muncul karena sahur tanpa makan. Mengingat pentingnya makan sahur untuk tubuh, yuk jangan sampai tidak makan ya ketika sahur. Hal ini agar aktivitas puasa kamu tanpa kendala dan menjadi lancar.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Meski Gratis, Ini 4 Alasan Kamu Perlu Berhati-hati saat Pakai Wi-Fi Publik
-
5 Tips Menyimpan Makanan Basah Kucing agar Tahan Lama, Jaga Tetap Fresh!
-
4 Tips Menyiasati Sepatu yang Kekecilan agar Nyaman Dipakai, Auto Longgar!
-
Peringati Hari Polio Sedunia, Berikut 5 Cara Cegah Penyakit yang Satu Ini
-
6 Cara Tepat Merawat Kucing Pasca-Sterilisasi, Utamakan Kenyamanan Anabul!
Artikel Terkait
-
Sebut 20 % Dana Pemerintah buat Bahan Baku Makan Bergizi Gratis, Mendes Yandri: Jangan sampai Desa Cuma jadi Penonton
-
KKP dan Kemendes PDTT Kerja Sama Bangun Desa Agar Bisa Hasilkan Ikan untuk Makan Bergizi Gratis
-
Hukum Sendawa di Depan Orang Lain Menurut Aturan Islam
-
Keluhkan Menu Makan Siang Gratis, Siswa SMA Mendadak Bikin Video Permintaan Maaf: Aneh Ya..
-
Viral Bocah SD Rela Tak Santap Menu Makan Siang Gratis Demi Ibunya, Alasan di Baliknya Bikin Mewek
Health
-
Strategi Mengelola Waktu Bermain Gadget Anak sebagai Kunci Kesehatan Mental
-
Suka Konsumsi Kulit Buah Kopi? Ini 3 Manfaat yang Terkandung di Dalamnya
-
Sehat ala Cinta Laura, 5 Tips Mudah yang Bisa Kamu Tiru!
-
4 Minuman Pengahangat Tubuh di Musim Hujan, Ada yang Jadi Warisan Budaya!
-
6 Penyakit yang Sering Muncul saat Musim Hujan, Salah Satunya Influenza!
Terkini
-
Janji Menguap Kampanye dan Masyarakat yang Tetap Mudah Percaya
-
Kehidupan Seru hingga Penuh Haru Para Driver Ojek Online dalam Webtoon Cao!
-
4 Rekomendasi OOTD Rora BABYMONSTER yang Wajib Kamu Sontek untuk Gaya Kekinian
-
Dituntut Selalu Sempurna, Rose BLACKPINK Ungkap Sulitnya Jadi Idol K-Pop
-
Ulasan Film The French Dispact: Menyelami Dunia Jurnalisme dengan Gaya Unik