Selain digemari karena buahnya yang lezat, kulit dari buah manggis juga memiliki beberapa khasiat yang baik untuk kesehatan.
Dilansir dari alodokter.com berikut adalah 5 manfaat kulit manggis untuk kesehatan tubuh.
1. Meningkatkan imunitas tubuh
Manfaat pertama yang bisa didapatkan dari mengkonsumsi kulit manggis adalah akan meningkatkan daya tahan tubuh.
BACA JUGA: Sakit Tenggorokan saat Puasa? Ini 6 Cara Ampuh Mengatasinya
Karena kulit manggis mengandung vitamin C dan antioksidan, mengkonsumsi suplemen ekstrak kulit manggis dapat menurunkan gejala peradangan serta meningkatkan daya tahan tubuh.
2. Mengurangi peradangan
Kulit manggis dipercaya mampu mengatasi masalah peradangan, seperti radang sendi atau penyakit autoimun. Hal ini dikarenakan adanya kandungan xanthone dan vitamin C.
Namun demikian, masih dibutuhkan penelitian yang lebih lanjut guna mengetahui seberapa efektif kulit manggis dalam mengatasi masalah peradangan pada seseorang.
3. Membantu mengontrol kadar gula darah
Kandungan xanthone pada kulit manggis memanglah sangat berkhasiat untuk kesehatan tubuh. Hal ini dibuktikan dengan adanya sebuah penelitian yang menyatakan bahwa ekstrak kulit manggis dapat menurunkan kadar gula darah sekaligus menjaganya agar tetap stabil.
BACA JUGA: Jadi Isi Kue Nastar, Ini 5 Manfaat Tak Terduga Buah Nanas buat Kesehatan
Inilah yang kemudian membuat banyak orang menjadikan kulit manggis sebagai obat herbal untuk mengatasi diabetes dan mencegah resistensi insulin.
Meski begitu, ada baiknya Anda berkonsultasi terlebih dahulu kepada dokter apabila hendak menggunakannya sebagai obat diabetes.
4. Membantu menurunkan kadar kolesterol
Mengkonsumsi kulit manggis juga bermanfaat untuk menurunkan kadar kolesterol jahat (LDL) berkat adanya kandungan serat di dalamnya.
Selain itu, serat ini juga akan mencegah terjadinya penumpukan kolesterol di dalam pembuluh darah. Hal ini akan mengurangi risiko terkena stroke dan penyakit jantung.
BACA JUGA: 4 Manfaat Kolagen untuk Kesehatan, Bisa Cegah Osteoporosis!
5. Menghambat pertumbuhan sel kanker
Sebuah studi menyatakan bahwa kandungan xanthone dalam kulit manggis berkhasiat untuk menghambat pertumbuhan sel kanker.Namun, hal ini perlu diteliti lebih dalam lagi agar mendapatkan data yang lebih valid.
Sebagai tambahan, mengkonsumsi kulit manggis bisa dengan cara membuat teh kulit manggis atau dengan mengkonsumsi secara langsung suplemen kulit manggis.
Namun, perlu dipahami bahwa sekalipun kulit manggis memiliki beragam manfaat kesehatan, ada baiknya Anda berkonsultasi terlebih dahulu kepada dokter jika hendak menggunakan bahan ini sebagai obat.
Nah, itulah 5 manfaat kulit manggis untuk kesehatan, semoga bermanfaat.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
4 Platform Jual Foto Online Terbaik di Tahun 2024, Bisa Menambah Penghasilan!
-
6 Cara Meningkatkan Kualitas Hubungan Pertemanan, Terapkan!
-
Bikin Sakit Hati, 6 Dampak Negatif Membandingkan Pasangan dengan Orang Lain
-
5 Kebiasaan yang Bikin Sneakers Kamu Cepat Rusak, Hindari!
-
5 Hal yang Harus Diperhatikan Sebelum Menggunakan Pinjol, Jangan Sembarangan!
Artikel Terkait
-
Ulasan Buku It Didn't Start With You: Mengeksplorasi Trauma Lintas Generasi
-
Sejarah dan Makna di Balik Logo Peringatan Hari Kesehatan Nasional
-
30 Link Twibbon Hari Kesehatan Nasional 2024, Download Gratis Tema Gerak Bersama, Sehat Bersama!
-
Download Gratis! 20+ Link Twibbon Hari Kesehatan Nasional 2024
-
Hari Kesehatan Nasional Tanggal Berapa? Simak Penjelasan Lengkap dan Sejarahnya
Health
-
Viral di Tiktok Program Diet dengan Kopi Americano, Apakah Aman Bagi Tubuh?
-
Ini 4 Alasan Mengapa Minum Kopi sebelum Bekerja Sangat Dianjurkan
-
Pro dan Kontra: Kebijakan Cukai untuk Minuman Berpemanis Dalam Kemasan, Benarkah Efektif?
-
Bukan Pilihan Alternatif, Mengapa Vape Sama Berbahaya dengan Rokok Biasa?
-
Ini 3 Tanda Tubuhmu Terlalu Banyak Mengonsumsi Kopi, Apa Saja?
Terkini
-
Ditanya Klub Jika Abroad, Rizky Ridho Justru Pilih Bermain di Liga Thailand
-
Catat Tanggalnya! MEOVV Umumkan Comeback Single ke-2 Bertajuk TOXIC
-
4 Rekomendasi Lagu untuk Mengenang Kasih Sayang Ayah di Hari yang Spesial
-
Balada Asnawi Mangkualam: Dulu Dipuja, Kini Tuai Banyak Kontra dari Fans Timnas Indonesia?
-
Intip Chemistry Bae In Hyuk dan Aktor Lainya di Sesi Baca Naskah Drama Baru