Scroll untuk membaca artikel
Hikmawan Firdaus | zahir zahir
Ilustrasi Minyak Kacang Tanah (Unsplash/Jack Mckennzie)

Beragam hasil olahan minyak yang berasal dari tanaman tentunya kini semakin banyak jenisnya. Mungkin sebagian orang sangat familiar dengan minyak kelapa, minyak kenari, minyak wijen ataupun minyak kanola. Beberapa jenis minyak nabati yang terbuat dari tanaman tersebut memang cukup mudah ditemui dan sering digunakan untuk beragam keperluan. Mengkonsumsi berbagai jenis minyak nabati secarat terukur juga diyakini memiliki segudang khasiat baik bagi tubih.

Selain beberapa jenis minyak nabati di atas, terdapat jenis minyak nabati lainnya yang mungkin kurang familiar di telinga masyarakat Indonesia. Minyak nabati yang dimaksud tersebut adalah minyak kacang tanah atau Peanut oil. Sesuai namanya, minyak ini merupakan olahan atau ekstrak dari kacang tanah dan seperti beberapa jenis minyak nabati lainnya, minyak ini juga memiliki beberapa manfaat. Berikut 3 manfaaat dari minyak kacang tanah.

1. Menurunkan Kadar Kolestrol

Ilustrasi Produk Minyak Kacang Tanah (wikipedia/tan liu swik)

Salah satu khasiat yang dapat diperoleh dari mengkonsumsi minyak kacang tanah secara teratur dan terukur adalah diyakini dapat menurunkan kadar kolestrol dalam tubuh. Melansir dari situs SehatQ, minyak kacang tanah memiliki kandungan lemak tak jenuh dalam tubuh membantu menurunkan kadar kolestrol dalam darah. Hal ini tentunya cukup baik mengingat bagi sebagian orang, memiliki kadar kolestrol yang terlewat tinggi beresiko menimbulkan beragam gejala penyakit seperti serangan jantung ataupun stroke.

2. Menangkal Radikal Bebas

Ilustrasi Minyak Kacang Tanah (unsplash/crystalweed)

Minyak kacang tanah juga diyakini memiliki kandungan Vitamin E yang baik bagi tubuh. Melansir dari data USDA Food Database, kandungan vitamin E dalam minyak kacang tanah per 100 gram terdapat sekitar 17 mg. Vitamin E sendiri cukup diperlukan oleh tubuh sebagai senyawa aktif yang mampu menangkal radikal bebas sekaligus sebagai anti-oksidan bagi tubuh. Minyak kacang tanah juga memiliki kandungan zinc meskipun dalam jumlah yang cukup sedikit.

Selain itu, minyak kacang tanah juga dipercaya dapat menurunkan kadar gula dalam darah. Hal ini dikarenakan minyak kacang tanah memiliki kandungan asam lemak tak jenuh yang dapat menurunkan tekanan gula darah dalam tubuh. Kemampuan ini membuat minyak kacang tanah cocok dikonsumsi bagi orang-orang yang memiliki permasalahan dalam kadar gula darah yang tunggi atau penderita diabetes.

3. Dapat Digunakan Sebagai Campuran Bahan Bakar

Ilustrasi minyak tanah. (Envato Elements)

Selain fungsi untuk kesehatan tubuh, minyak kacang tanah juga dapat difungsikan sebagai campuran bahan bakar organik atau biodiesel. Sebuah studi yang dirilis di tahun 1900 mengungkapkan bahwa minyak kacang tanah dapat digunakan sebagai campuran bahan bakar diesel karena dianggap memiliki kemampuan mirip seperti bahan bakar pada umumnya setelah diolah. Akan tetapi, minyak kacang tanah lebih populer digunakan sebagai pelumas dalam proses pemijatan dan juga ada beberapa jenis yang digunakan sebagai bahan pembuat dari sabun mandi.

Nah, itulah beberapa manfaat dari mengkonsumsi minyak kacang tanah atau peanut oil. Namun, mengkonsumsi minyak kacang tanah juga memiliki beberapa efek samping apabila tidak sesuai anjuran. Resiko yang paling sering ditemui adalah minyak tersebut seringkali menyebabkan alergi kepada beberapa orang, khususnya bagi mereka yang alergi terhadap kacang. 

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.

zahir zahir