Mungkin tak banyak orang yang mengetahui apa itu petroleum jelly yang rupanya bisa mengatasi berbagai masalah pada kulit. Adapun manfaat petroleum jelly ini berasal dari bahan baku utamanya yakni petroleum.
Dimana zat ini bisa melapisi kulit supaya air tidak menguap dan juga membantu mengembalikan serta mempertahankan kelembapan kulit. Kemudian petroleum jelly ini dikenal mempunyai manfaat utama yakni mengatasi kulit yang kering dan bisa digunakan pada wajah, kaki ataupun bibir yang mengalami kondisi pecah-pecah.
Petroleum jelly bisa dipakai sebagai pelembap yang mana berfungsi dalam menghambat terjadinya penguapan air pada permukaan kulit. Sementara itu, dalam mengatasi kaki kering atau pecah-pecah, kamu bisa merendam kaki dalam larutan air garam selama waktu beberapa menit keringkan dan setelahnya olesi dengan petroleum jelly dan gunakan kaus kaki berbahan katun yang bersih lalu biarkan semalaman.
Selain itu, dalam mengatasi masalah bibir yang pecah-pecah, kamu cukup langsung oleskan saja petroleum jelly ke setiap bibir yang kering.
Seperti dilansir dari Alodokter, berikut ini adalah beberapa manfaat petroleum jelly selain mengatasi kulit kering.
1. Bisa membantu dalam penyembuhan luka kulit kecil dan luka bakar ringan, termasuk saat terkena air panas.
2. Bisa mencegah dan mengatasi ruam popok.
3. Bisa mengatasi noda kulit dari pewarna rambut atau cat kuku.
4. Bisa melembapkan rambut yang tampak bercabang dan membuatnya lebih bercahaya.
5. Bisa membantu dalam mengangkat riasan di area mata.
6. Dapat membantu merapikan alis.
7. Bisa melembapkan daerah kuku.
8. Dapat mengatasi kulit kasar, bersisik, gatal, hingga iritasi ringan.
Meskipun banyak sekali manfaat dari petroleum jelly ini, namun zat ini hanya boleh digunakan untuk pemakaian luar saja alias tidak boleh dikonsumsi secara langsung. Tidak hanya itu, petroleum jelly sebaiknya pun jangan digunakan pada kulit yang berjerawat karena justru dapat memperparah kondisi tersebut.
Hentikan pemakaian apabila petroleum jelly ini justru membuat kondisi kulit lebih parah dan segera konsultasikan dengan dokter untuk mendapatkan penanganan yang sesuai.
Demikianlah penjelasan beberapa manfaat dari petroleum jelly selain untuk mengatasi kulit kering. Semoga bermanfaat.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
3 Tips Mengatasi Kulit Belang, Salah Satunya Pakai Gel Lidah Buaya
-
4 Jenis Buah yang Tahan Lama Tanpa Perlu Ditaruh di Kulkas Ada Pisang
-
4 Tips Mengatasi Rambut Lepek, Salah Satunya Cuci Rambut dengan Lembut
-
4 Hal yang Bikin Rambut Tidak Sehat, Salah Satunya Tidak Pakai Kondisioner
-
5 Kebaikan Infused Water bagi Kesehatan Tubuh, Bisa Mencegah Berbagai Penyakit?
Artikel Terkait
-
Tampil Percaya Diri Tanpa Risiko: Ini Panduan Memilih Klinik Kecantikan Terpercaya
-
4 Produk Some By Mi Berbahan Beta Panthenol untuk Kulit Kering dan Redness
-
Dari Alpukat Hingga Jeruk, 10 Buah Ampuh untuk Meremajakan Kulit
-
Ini Peran Hyaluronic Acid dalam Menjaga Kesehatan Kulit di Iklim Tropis
-
Tak Cuma Bantu Sistem Pencernaan, Probiotik Juga Baik untuk Lindungi Kulit si Kecil dari Iritasi
Health
-
Strategi Mengelola Waktu Bermain Gadget Anak sebagai Kunci Kesehatan Mental
-
Suka Konsumsi Kulit Buah Kopi? Ini 3 Manfaat yang Terkandung di Dalamnya
-
Sehat ala Cinta Laura, 5 Tips Mudah yang Bisa Kamu Tiru!
-
4 Minuman Pengahangat Tubuh di Musim Hujan, Ada yang Jadi Warisan Budaya!
-
6 Penyakit yang Sering Muncul saat Musim Hujan, Salah Satunya Influenza!
Terkini
-
Cetak 2 Gol, Bukti "Anak Emas" Tak Sekadar Julukan bagi Marselino Ferdinan
-
Nissa Sabyan dan Ayus Resmi Menikah Sejak Juli 2024, Mahar Emas 3 Gram dan Uang 200 Ribu
-
Ulasan Buku Sabar, Syukur, dan Ikhlas: Kunci Sukses Bahagia Dunia Akhirat
-
Spoiler! Hunter X Hunter Chapter 403: Balsamilco vs Pangeran Halkenburg
-
Hazelight Studios Umumkan Game Baru, Siap Hadirkan Inovasi Co-Op Unik!