Terapi sengatan lebah adalah salah satu terapi tradisional yang sudah ada sejak zaman dulu. Banyak orang yang meyakini bahwa terapi ini memiliki beragam khasiat bagi kesehatan tubuh. Lalu, apa saja manfaat sengatan lebah bagi kesehatan? Dilansir dari alodokter.com berikut lima manfaat terapi sengatan lebah bagi kesehatan tubuh.
1. Mengurangi alergi
Banyak orang percaya bahwa terapi sengatan lebah ini berkhasiat untuk membantu mengurangi alergi tubuh, terutama terhadap alergi sengatan lebah. Selain itu, terapi sengatan lebah juga diyakini mampu mengurangi reaksi peradangan pada penderita asma.
Meski begitu, belum ada pengujian klinis yang membuktikan secara akurat tentang manfaat terapi ini dalam mengatasi alergi.
2. Mengatasi penyakit lupus
Pada penelitian yang dilakukan terhadap hewan, didapatkan hasil bahwa sengatan lebah mampu mengurangi peradangan ginjal akibat lupus secara signifikan.
Namun karena penelitian ini masih dilakukan terhadap hewan, masih diperlukan pengujian yang lebih mendalam untuk membuktikan manfaat terapi ini dalam mengatasi lupus pada manusia.
3. Mengatasi nyeri punggung
Manfaat selanjutnya dari terapi sengatan lebah adalah khasiatnya dalam mengobati nyeri punggung. Hal ini sudah dibuktikan dalam sebuah penelitian.
Penelitian ini melibatkan penderita nyeri punggung kronis yang melakukan terapi sengatan lebah selama 3-6 minggu. Hasilnya adalah orang tersebut mengalami perbaikan nyeri dan merasa lebih nyaman ketika melakukan aktivitas.
BACA JUGA: 4 Bahaya Formalin bagi Kesehatan, Bisa Mengancam Nyawa!
4. Membantu mengatasi masalah kesehatan yang berkaitan dengan saraf
Terapi sengatan lebah juga bermanfaat untuk mengatasi gangguan saraf. Beberapa penyakit yang mampu diobatinya adalah penyakit parkinson dan multiple sclerosis. Para peneliti menduga bahwa manfaat ini berasal dari racun lebah yang memiliki sifat sebagai antiradang.
5. Mampu mengobati rheoumatoid arthritis
Dalam sebuah penelitian dikatakan bahwa terapi sengatan lebah dapat mengurangi bengkak, nyeri, dan kaku sendi pada penderita rheumatoid arthritis. Penelitian lain juga membuktikan bahwa pemberian obat-obatan pada penderita tersebut ditambah dengan terapi sengatan lebah akan mencegah penyakit ini kambuh.
Meskipun terapi sengatan lebah sudah menjadi pengobatan tradisonal yang cukup lama dan memiliki banyak manfaat bagi kesehatan, namun Anda perlu waspada. Bagi beberapa orang, terapi ini dapat menyebabkan alergi yang dapat berakibat fatal.
Itulah 5 manfaat sengatan lebah bagi kesehatan. Semoga bermanfaat.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
4 Platform Jual Foto Online Terbaik di Tahun 2024, Bisa Menambah Penghasilan!
-
6 Cara Meningkatkan Kualitas Hubungan Pertemanan, Terapkan!
-
Bikin Sakit Hati, 6 Dampak Negatif Membandingkan Pasangan dengan Orang Lain
-
5 Kebiasaan yang Bikin Sneakers Kamu Cepat Rusak, Hindari!
-
5 Hal yang Harus Diperhatikan Sebelum Menggunakan Pinjol, Jangan Sembarangan!
Artikel Terkait
Health
-
Popcorn Brain: Ketika Otak Sulit Fokus Akibat Sering Terpapar Gadget
-
Neural Fatigue: Kelelahan Kognitif Akibat Terpapar Stimulus Berulang
-
Attention Fragmentation: Pecahnya Pikiran Akibat Konsumsi Konten Receh
-
Fenomena Brain Fog: Kesulitan Fokus Akibat Sering Konsumsi Konten Receh
-
6 Jenis Tanaman yang Dapat Mengatasi Bau Mulut, Ada Apel hingga Kemangi
Terkini
-
Patrick Kluivert Kunjungi Bali United Training Center Demi Persiapan Timnas
-
Analisis Kekuatan Thomas Andre vs Sung Il Hwan di Anime Solo Leveling, Kuat Siapa?
-
6 Rekomendasi Desa Wisata di Jogja, Liburan Sekaligus Belajar Budaya Jawa
-
Temu Tom Cruise, Jin BTS Tanya Rahasia Solid dengan Tim Mission: Impossible
-
Bertabur Bintang, Drama Korea Law and The City Bocorkan Momen Seru Script Reading