Daun jambu biji dianggap sebagai salah satu bahan herbal alami yang memiliki banyak khasiat. Salah satu manfaat daun jambu biji yang paling terkenal adalah sebagai obat diare.
Lantas apa saja manfaat daun jambu biji bagi kesehatan tubuh? Dilansir dari alodokter.com berikut adalah 5 manfaat daun jambu biji bagi kesehatan tubuh.
BACA JUGA: 5 Penyebab BAB Berlendir yang Perlu Kamu Ketahui
1. Memelihara sistem cerna
Khasiat daun jambu biji dalam mengatasi masalah pencernaan sudah dikenal sejak lama. Daun ini dipercaya mampu mengatasi beberapa masalah pencernaan seperti sembelit, perut kembung, nyeri lambung, dan diare.
Hal ini telah dibuktikan dalam beberapa penelitian. Penelitian tersebut menyatakan bahwa daun buah jambu biji bersifat antidiare dan antimikroba. Dengan begitu, daun ini bermanfaat untuk menyehatkan sistem pencernaan.
2. Memelihara kesehatan jantung
Ekstark daun jambu biji mengandung sebuah zat yang mampu menurunkan tekanan darah dan kolesterol jahat, sekaligus meningkatkan kolesterol baik. Hal ini sangat baik untuk mendukung fungsi dan kesehatan jantung.
BACA JUGA: 5 Makanan Murah untuk Penderita Asam Lambung, Sehat dan Mudah Dicari
3. Mengurangi rasa nyeri saat menstruasi
Bagi kamu yang mengalami nyeri saat haid, kamu bisa mencoba menggunakan obat herbal ini. Mengkonsumsi ekstrak daun jambu biji sebanyak 6 miligram setiap hari diyakini akan meredakan nyeri yang dialami.
4. Menurunkan kadar gula darah
Manfaat selanjutnya dari daun jambu biji adalah khasiatnya untuk menurunkan kadar gula darah. Manfaat ini bisa dirasakan oleh penderita diabetes maupun seseorang yang berisiko mengalami diabetes.
Disebutkan dalam beberapa penelitian bahwa mengkonsumsi teh daun jambu biji setelah makan mampu menekan lonjakan kadar gula darah dalam tubuh. khasiat ini berasal dari adanya kandungan polifenol dalam daun jambu biji. Kandungan tersebut terbukti secara klinis mampu mengontrol penyerapan karbohidrat dari makanan.
BACA JUGA: 4 Tips Alami untuk Menghilangkan Mata Panda yang Menganggu Penampilan
5. Menghambat pertumbuhan sel kanker
Beberapa riset penelitian menunjukkan hasil bahwa ekstrak daun jambu biji dapat menghambat pertumbuhan sel kanker. Meski begitu, belum ada bukti yang cukup kuat untuk menunjukkan bahwa daun jambu biji memiliki kashiat untuk mengobati kanker secara efektif layaknya kemoterapi.
Nah, itulah 5 manfaat daun jambu biji bagi kesehatan tubuh, semoga bermanfaat.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
4 Platform Jual Foto Online Terbaik di Tahun 2024, Bisa Menambah Penghasilan!
-
6 Cara Meningkatkan Kualitas Hubungan Pertemanan, Terapkan!
-
Bikin Sakit Hati, 6 Dampak Negatif Membandingkan Pasangan dengan Orang Lain
-
5 Kebiasaan yang Bikin Sneakers Kamu Cepat Rusak, Hindari!
-
5 Hal yang Harus Diperhatikan Sebelum Menggunakan Pinjol, Jangan Sembarangan!
Artikel Terkait
-
5 Manfaat Bawang Merah bagi Kesehatan Pria, Jadi Tambah Perkasa!
-
Apakah Kontrol Kehamilan Ditanggung BPJS Kesehatan?
-
5 Manfaat Kulit Jeruk untuk Kecantikan, Bisa Jadi Skincare Alami!
-
Manfaat Berhubungan Seks di Pagi Hari, Banyak Suami Istri Tidak Tahu
-
Ini Manfaat Sering Minum Susu Sapi Menurut Dokter
Health
-
Ilmuwan Temukan 'Sidik Jari' Makanan Ultra-Proses dalam Darah dan Urin
-
Popcorn Brain: Ketika Otak Sulit Fokus Akibat Sering Terpapar Gadget
-
Neural Fatigue: Kelelahan Kognitif Akibat Terpapar Stimulus Berulang
-
Attention Fragmentation: Pecahnya Pikiran Akibat Konsumsi Konten Receh
-
Fenomena Brain Fog: Kesulitan Fokus Akibat Sering Konsumsi Konten Receh
Terkini
-
WKU Kadin Saleh Husin: Perlu Keberpihakan Pemerintah Agar Industri Baja Nasional Tidak Mati
-
Ulasan Lagu LUCY Flowering, Musim Semi yang Penuh Harapan dan Kehangatan
-
Ayam Bakar sampai Bebek Goreng, Nikmatnya Menu Wong Solo Bikin Ketagihan
-
Simpel nan Stylish! Ini 4 Look Outfit Xinyu TripleS yang Harus Kamu Lirik
-
Dosen di Era Digital: Antara Pendidik dan Influencer