Jantung adalah salah satu organ terpenting dalam tubuh untuk menyokong kehidupan. Oleh karena itu, penting bagi kita untuk mengetahui apakah jantung kita sehat atau tidak. Lantas bagaimana caranya untuk mengetahui hal tersebut?
Dilansir dari klikdokter.com berikut adalah 7 tanda jantung yang tidak sehat.
BACA JUGA: 5 Manfaat Agar-agar Rumput Laut bagi Kesehatan Tubuh, Baik untuk Kulit!
1. Sesak napas
Masalah ini bisa menjadi salah satu indikasi bahwa jantung Anda tidak sehat. Sesak napas bisa terjadi karena fungsi jantung untuk memompa darah ke seluruh tubuh terganggu.
2. Dada berdebar-debar
Dada yang sering berdebar-debar tanpa sebab yang pasti disebut sebagai aritmia. Gangguan kesehatan ini terjadi karena terdapat masalah aliran listrik dalam jantung yang menyebabkan gangguan ritme jantung dalam memompa darah.
BACA JUGA: 5 Khasiat Daun Jambu Biji untuk Kesehatan, Ampuh Atasi Diare!
3. Batuk
Anda perlu waspada jika mengalami batuk berdahak yang tak kunjung sembuh. Kondisi ini bisa menjadi indikasi bahwa jantung Anda mengalami masalah yang diakibatkan oleh penumpukan cairan pada organ paru-paru.
4. Rasa tidak nyaman di dada
Sebagian orang merasa bahwa dadanya kurang nyaman. Dalam bebarapa kasus ada yang menyatakan kalau dadanya seperti ditekan, bahkan ada yang merasa dadanya seperti dipukuli atau seperti terbakar. Jika hal ini berlangsung lama, segera pergi ke dokter karena kemungkinan jantung Anda bermasalah.
5. Nyeri dada yang menjalar
Rasa nyeri di dada yang menjalar menjadi tanda terjadinya masalah jantung yang paling umum terjadi. Keluhan ini diakibatkan karena adanya penyumbatan pembuluh darah jantung. Kondisi ini dikenal dengan nama serangan jantung.
BACA JUGA: 5 Penyebab BAB Berlendir yang Perlu Kamu Ketahui
6. Pusing
Pusing dapat disebabkan oleh banyak faktor. Salah satunya adalah masalah pada jantung. Kondisi ini disebabkan karena kurangnya asupan darah dan oksigen pada otak, yang diakibatkan karena adanya gangguan fungsi jantung dalam memompa darah dan oksigen.
7. Kaki bengkak
Perlu diketahui bahwa gagal jantung dapat menyebabkan penumpukan cairan pada kaki. Hal ini dapat menyebabkan punggung kaki, pergelangan kaki, dan betis akan bengkak. Dengan begitu, apabila kaki Anda atau bagian tubuh lain ada yang bengkak tanpa sebab yang jelas, hal ini bisa menjadi indikasi yang kuat bahwa jantung Anda bermasalah.
Itulah 7 tanda yang mengindikasikan jantung tidak sehat, semoga bermanfaat.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
4 Platform Jual Foto Online Terbaik di Tahun 2024, Bisa Menambah Penghasilan!
-
6 Cara Meningkatkan Kualitas Hubungan Pertemanan, Terapkan!
-
Bikin Sakit Hati, 6 Dampak Negatif Membandingkan Pasangan dengan Orang Lain
-
5 Kebiasaan yang Bikin Sneakers Kamu Cepat Rusak, Hindari!
-
5 Hal yang Harus Diperhatikan Sebelum Menggunakan Pinjol, Jangan Sembarangan!
Artikel Terkait
-
Bahaya Tersembunyi di Balik Setang, Mengenali dan Mencegah Microsleep saat Berkendara Motor
-
Ramalan Zodiak Hari Ini 25 April 2025, Gimana Kondisi Kesehatan Aries-Pisces?
-
Deteksi Dini Kanker Serviks Sekarang, Peluang Sembuh Lebih Besar
-
Geni Faruk Pakai 2 Jam Tangan Sekaligus saat Mitoni Aaliyah Massaid? Ternyata Beda Fungsi
-
Dilumat Si Jago Merah, Begini Detik-detik Gedung BPJS di Cempaka Putih Terbakar
Health
-
Cognitive Offloading: Ketika Otak Tak Lagi Jadi Tempat Menyimpan Informasi
-
Digital Fatigue dan Mental Overload: Saat Notifikasi Jadi Beban Psikologis
-
5 Tips Atasi Lelah setelah Mudik, Biar Energi Balik Secepatnya!
-
Mengenal Metode Mild Stimulation Dalam Program Bayi Tabung, Harapan Baru Bagi Pasangan
-
Kenali Tongue Tie pada Bayi, Tidak Semua Perlu Diinsisi
Terkini
-
Dapatkan Pujian Tinggi dari FIFA, Apa Sih Kelebihan dari Evandra Florasta saat Ini?
-
Cyrus Margono Kian Dekat ke Timnas Indonesia, 3 Nama Kiper Ini Bisa Tersingkir!
-
My Stupid Boss Versi Animasi: Ketika Bos Nyebelin Eksis Lagi
-
Tren Kesenjangan Sosial di TikTok: Lucu, Tapi Bikin Mikir
-
Kisah Mang Adi dari Busa Pustaka: Melawan Ketimpangan Akses Terhadap Buku dan Literasi di Indonesia