Trombosit merupakan salah satu komponen darah yang memiliki fungsi penting dalam proses pembekuan darah. Trombosit yang normal biasanya bertahan selama 10 hari, setelah itu sumsum tulang belakang akan kembali memproduksi trombosit untuk mempertahankan kadar normalnya, seperti dilansir pada laman Siloam Hospital.
Akan tetapi, kadar trombosit darah juga bisa mengalami penurunan drastis akibat beberapa penyakit, seperti demam berdarah dengue (DBD), anemia aplastik, sindrom urematik hemolitik, pembesaran limpa, serta kanker darah. Kondisi ini tentunya dapat mempengaruhi kemampuan darah untuk menggumpal jika terjadi luka, hingga mengalami pendarahan internal.
Nah, diartikel kali ini kita akan membahas tentang beberapa jenis makanan yang dapat membantu meningkatkan kadar trombosit darah. Melansir dari Healthline dan Medscape, berikut empat diantaranya.
1. Jambu Biji
Buah yang memiliki rasa manis, asam, dan mengenyangkan ini menjadi pilihan utama bagi orang yang ingin meningkatkan kadar tromobosit. Pasalnya, jambu biji memiliki kandungan antioksidan berupa vitamin C dan quercetin.
Kombinasi dari kedua jenis zat penting ini mampu menghambat perkembangan virus dengue, meningkatkan kadar trombosit, hingga mempercepat penyembuhan penyakit.
Perlu diketahui bahwa kadar vitamin C dalam buah jambu biji lebih tinggi dari jenis buah lain, yakni 85 mg per 100 gr daging buahnya. Selain itu jambu biji juga memiliki zat aktif yang disebut trombino. Zat ini mampu merangsang trombopoietin untuk memproduksi keping darah yang lebih banyak. Trombopoietin adalah pengatur utama produksi trombosit yang dihasilkan oleh hati dan ginjal.
2. Sayuran Hijau
Manfaat sayuran hijau bagi kesehatan memang tak diragukan lagi kebenarannya, termasuk meningkatkan jumlah trombosit. Sebab, sayuran hijau memiliki kandungan vitamin K dan asam folat yang tinggi sehingga mampu meningkatkan jumlah dan kekuatan trombosit, serta memisahkan sel trombosit yang saling menempel. Sayuran hijau juga memiliki kandungan zat besi non heme yang dapat membantu produksi sel darah merah.
BACA JUGA: Jangan Salah! Ini 4 Alasan Kenapa Gigi Permanen Harus Dicabut
3. Daging Merah
Daging merah menjadi sumber vitamin B12 terbaik diantara bahan makanan lainnya. Vitamin B12 diperlukan dalam proses pembentukan sel darah merah sekaligus meningkatkan kadar trombosit yang rendah.
Tak hanya itu, daging merah juga menjadi sumber zat besi heme yang melimpah. Sehingga mampu mempercepat penyerapan zat besi dalam tubuh yang berkaitan dengan jumlah trombosit.
4. Kuning Telur
Kuning telur memiliki kandungan vitamin D yang tinggi dan dianggap mampu menjaga serta meningkatkan kadar trombosit di dalam tubuh. Kuning telur juga menjadi sumber protein, zat besi, dan vitamin B12 yang mampu mempercepat penyembuhan penyakit.
Itulah tadi pembahasan tentang empat jenis makanan yang mampu meningkatkan kadar trombosit darah. Semoga bermanfaat!
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
6 Penyebab Penis Berdarah yang Perlu Anda Waspadai, Pernah Mengalaminya?
-
6 Penyebab Mata Kaki Bengkak, Mulai dari Cedera hingga Penyakit Ginjal
-
Catat! Ini 4 Posisi Tidur yang Dianjurkan bagi Ibu Hamil
-
Jangan Anggap Remeh, Ini 5 Dampak Negatif Telat Makan bagi Kesehatan
-
5 Manfaat dan Aturan Penggunaan Minyak Ikan untuk Kucing
Artikel Terkait
-
Gus Ipul Salat Ied di Sentra Kemensos, Beri Semangat untuk Penerima Manfaat
-
Titiek Puspa Pecah Pembuluh Darah, Kondisinya Bikin Roy Marten Syok!
-
Dialami Titiek Puspa sampai Harus Operasi, Kenali Penyebab Pecah Pembuluh Darah
-
Wendy Cagur & Ayu Ting Ting Ungkap Kondisi Titiek Puspa Pasca Pingsan di Lokasi Syuting Lapor Pak!
-
Menggapai Berkah Ramadan: Manfaat Ibadah dan Kebersamaan di Penghujung Bulan Suci
Health
-
Mengenal Metode Mild Stimulation Dalam Program Bayi Tabung, Harapan Baru Bagi Pasangan
-
Kenali Tongue Tie pada Bayi, Tidak Semua Perlu Diinsisi
-
Jangan Sepelekan Cedera Olahraga, Penting untuk Menangani secara Optimal Sejak Dini
-
3 Tips agar Tetap Bugar saat Menjalankan Ibadah Puasa Ramadan
-
Intermittent Fasting vs. Keto, Mana yang Lebih Efektif untuk Panjang Umur?
Terkini
-
Jamu CAHN FC, PSM Makassar Optimis Mampu Tembus Babak Final ACC 2025
-
Carlo Ancelotti Wajib Jaga Fokus Pemain, Imbas Jadwal Padat Real Madrid?
-
Pihak Kim Sae-ron Kembali Rilis Video Baru Usai Bantahan Kim Soo-hyun
-
4 Rekomendasi Short Drama China Buat yang Suka Cerita Padat Bikin Nagih
-
Review Film High Rollers: Antara Cinta dan Misi Mustahil di Meja Perjudian