Bunga melati menjadi salah satu jenis bunga yang sering djadikan bahan campuran untuk teh aromatik. Selain berguna untuk menambah aroma, bunga ini juga memiliki beragam manfaat bagi kesehatan. Mengutip dari halodoc.com berikut lima agam manfaat bunga melati bagi kesehatan tubuh.
1. Memelihara kesehatan jantung
Diketahui bahwa bunga melati mengandung antioksidan yang cukup tinggi. Kandungan tersebut dapat meningkatkan fungsi jantung sekaligus mencegah teradinya penyakit jantung.
Selain itu, bunga melati juga mengandung senyawa yang bersifat antikoagulan dan antifibrinolitik yang dapat mengurangi kolesterol jahat. Kandungan tersebut juga mampu menurunkan risiko terjadinya penyumbatan dan pembentukan gumpalan di pembuluh arteri.
2. Meningkatkan kesehatan pencernaan
Selain baik untuk jantung, tingginya antioksidan pada bunga ini juga bermanfaat untuk membantu meningkatkan kesehatan pencernaan.
Bunga melati disinyalir mampu mengobati perut kembung, sakit perut, diare, dan sindorom iritasi usus besar. Tak hanya sebatas itu, bunga ini juga bermanfaat untuk meningkatakan jumlah bakteri baik yang ada di dalam usus, sekaligus menghilangkan bakteri berbahaya di dalam usus.
BACA JUGA: 5 Makanan untuk Meningkatkan Kualitas Sperma, Salah Satunya Ikan
3. Mengontrol diabetes
Bunga melati memiliki sifat hipoglikemik yang berperan cukup penting dalam mengurangi kadar gula darah di dalam tubuh. Bunga ini juga mengandung katekin bioaktif yang dapat mengaktifkan insulin, hasil dari produksi pankreas.
Mengkonsumsi teh melati secara secara rutin diyakini mampu mengurangi pemecahan pati menjadi glukosa.
4. Cocok untuk diet
Manfaat selanjutnya dari bunga melati adalah khasiatnya untuk membantu menurunkan berat badan. Manfaat ini diperoleh berkat adanya kandungan epigallocatechin dan asam galat yang terdapat dalam bunga ini.
Diketahui bahwa kedua kandungan tersebut dapat mencegah naiknya berat badan dengan cara mempercepat proses metabolisme tubuh.
5. Membantu meningkatkan fungsi kognitif
Bunga melati dikenal juga sebagai obat tradisional yang bermanfaat untuk meningkatkan fungsi otak. Khasiat tesebut berasal dari adanya kandungan polifenol dan antioksidan yang dapat membantu meningkatkan aktivitas otak. Tak hanya sebatas itu, kedua kandungan tersebut juga mampu membantu sekresi neurotransmiter.
Sebagai tambahan, selain populer dijadikan bahan campuran teh, bunga melati juga sering diolah menjadi kue, pudding, dan permen.
Itulah 5 manfaat bunga melati bagi kesehatan. Semoga bermanfaat.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
4 Platform Jual Foto Online Terbaik di Tahun 2024, Bisa Menambah Penghasilan!
-
6 Cara Meningkatkan Kualitas Hubungan Pertemanan, Terapkan!
-
Bikin Sakit Hati, 6 Dampak Negatif Membandingkan Pasangan dengan Orang Lain
-
5 Kebiasaan yang Bikin Sneakers Kamu Cepat Rusak, Hindari!
-
5 Hal yang Harus Diperhatikan Sebelum Menggunakan Pinjol, Jangan Sembarangan!
Artikel Terkait
-
Manfaat Mentega Murni untuk Kesehatan Wanita, Redakan Nyeri Menstruasi?
-
Strategi Mengelola Waktu Bermain Gadget Anak sebagai Kunci Kesehatan Mental
-
Di Persidangan Akhirnya Terungkap Alasan Aji Siram Air Keras ke Agus Salim
-
Diadukan Agus Salim ke Kemensos, Yayasan Teh Novi Bakal Diaudit
-
Tips Minum Air Putih yang Efektif untuk Kesehatan
Health
-
Strategi Mengelola Waktu Bermain Gadget Anak sebagai Kunci Kesehatan Mental
-
Suka Konsumsi Kulit Buah Kopi? Ini 3 Manfaat yang Terkandung di Dalamnya
-
Sehat ala Cinta Laura, 5 Tips Mudah yang Bisa Kamu Tiru!
-
4 Minuman Pengahangat Tubuh di Musim Hujan, Ada yang Jadi Warisan Budaya!
-
6 Penyakit yang Sering Muncul saat Musim Hujan, Salah Satunya Influenza!
Terkini
-
4 Rekomendasi OOTD Kasual Ryu Hye Young, Bikin Tampil Lebih Trendy Saat Hangout
-
Review Buku 'Waktu untuk Tidak Menikah', Alasan Perempuan Harus Pilih Jalannya Sendiri
-
Review Film Self Reliance, Duet Jake Johnson dan Anna Kendrick
-
Trailer Terbaru Film A Minecraft Movie: Terkuaknya Kisah Asal Mula Steve
-
Penerus Thom Haye Sudah Dihubungi Agen PSSI, Siap Bela Timnas Indonesia?