Kamu pernah mendengar kata Hipertermia? Hipertermia merupakan sebuah kondiis dimana subu tubuh mengalami peningkatan secara drastis dan berlangsung dengan abnormal. Melansir dari laman halodoc.com, kondisi ini umumnya disebabkan dari faktor di luar tubuh seperti paparan cuaca panas yang terik. Hal ini juga didorong karena sistem pengaturan suhu tubuh secara alami menjadi terganggu dan tidak bisa mengontrol suhu dalam diri secara alami.
Hal ini bisa menyebabkan tubuh seseorang menjadi sangat panas atau bahkan merasa kurang nyaman dan pegal. Bahkan, dalam beberapa kasus kondisi hipertermia ekstrim bisa membuat seseorang mengalami kegagalan pada beberapa organ dalam tubuhnya. Hipertermia memang cukup berbahaya apabila sudah terjadi dalam kondisi ekstrim. Namun, ada beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk mengatasinya. Berikut 3 cara sederhana untuk menanggulangi Hipertermia pada tubuh.
1. Dinginkan Tubuh Menggunakan Alat Pendingin
Cara paling mudah untuk menurunkan suhu tubuh karena terjadinya hipertermia adalah dengan cara menurunkan suhu tubuh menggunakan alat tertentu seperti kipas angin atau air conditioner (AC). Melansir dari laman alodokter.com, cara ini terbilang cukup efektif saat kamu mengalami kepanasan karena peningkatan suhu tubuh dalam dirimu.
Kamu bisa berdiam dalam ruangan yang memiliki suhu dingin yang diatur menggunakan air conditioner (AC). Bisa pula kamu menggunakan kipas angin agar suhu tubuhmu kembali teratur.
2. Mandi Menggunakan Air Dingin
Cara kedua yang bisa kamu lakukan adalah dengan mandi menggunakan air dingin. Melansir dari artikel yang diterbitkan oleh halodoc.com, dengan mengguyur tubuh yang kepanasan dengan air dingin, hal ini diharapkan dapat menurunkan suhu tubuh secara bertahap dan membantu sistem pengatur suhu tubuh berlangsung secara normal. Kamu bisa menggunakan air dengan suhu biasa atau air es untuk mendinginkan suhu tubuhmu.
3. Minum Air
Cara lain yang cukup sederhana untuk menanggulangi kondisi tubuh saat terjadi hipertermia adalah dengan meminum air. Tidak dapat dipungkiri, saat tubuh mengalami hipertermia memang cukup rawan untuk menyebabkan tubuh menjadi dehidrasi. Bahkan, dalam beberapa kasus dapat menyebabkan dehidrasi dengan esktrim. Selain dapat membantu mendinginkan suhu tubuh, dengan meminum air dapat mengganti cairan tubuh yang hilang.
Nah, itulah beberapa cara yang dapat membantu dirimu apabila terkena Hipertermia. Semoga informasi ini bermanfaat bagi kita semua.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Pemain Naturalisasi Join Liga Indonesia, EXCO PSSI Sindir Kualitas Liga!
-
Dion Markx Join ke Liga Indonesia, Efek Misi Juara AFF Cup Jadi Prioritas?
-
Masuk Radar John Herdman, Gelandang Madura United Jordy Wehrmann Siap Jadi WNI?
-
Shayne Pattynama Gabung Persija Jakarta, Peluang Main di Timnas Makin Besar
-
Bertemu Lawan-Lawan Mudah, Timnas Indonesia Wajib Maksimalkan Ajang FIFA Series!
Artikel Terkait
-
21 Layanan Ini Tidak Ditanggung BPJS Kesehatan Dalam Aturan Terbaru Perpres Nomor 59 Tahun 2024, Catat!
-
KRIS, Pengganti Kelas BPJS Kesehatan, Akankah Sistem Baru Ini Jadi Efektif?
-
Tinjau Kota Makassar, BPJS Kesehatan Pastikan Pemohon SKCK Sudah Terdaftar JKN
-
Genjot Kinerja, Asuransi Tokio Marine Indonesia Lakukan Digitalisasi
-
Intip 4 Outfit Anti-Gerah ala Yeonjun TXT, Cocok untuk Musim Panas!
Health
-
4 Makanan yang Membantu Meningkatkan Kualitas Tidur
-
Bukan Sekadar Kafein, Biji Kopi Arabika Ternyata Mengandung Zat Antidiabetes Alami
-
Banjir Jakarta: Ancaman Kesehatan Publik yang Tersembunyi di Balik Genangan
-
Pelembap Bisa Bikin Jerawatan? Kenali Bahaya Penggunaan Moisturizer Berlebihan
-
Waspada Gagal Ginjal Akut Akibat Luka Bakar: Kenali Gejala dan Penyebabnya
Terkini
-
Pemain Naturalisasi Join Liga Indonesia, EXCO PSSI Sindir Kualitas Liga!
-
Rampung Syuting, Uhm Jung Hwa Kembali Bintangi Film Korea Okay! Madam 2
-
Bukan HP Flagship, tapi Kenapa Oppo Reno 15 Pro Max Segarang Ini?
-
Buku Secret Admirer: Puisi-Puisi tentang Cinta yang Disimpan dalam Diam
-
Rilis 6 Februari 2026, The Strangers: Chapter 3 Teror Topeng dan Paranoia