Persib Bandung resmi mengumumkan jadwal launching tim untuk menyambut BRI Super League 2025/2026. Rangkaian acara ini akan digelar Sabtu, 2 Agustus 2025, di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) dan dijanjikan tak akan menjadi sekadar seremoni biasa.
Sebagai juara bertahan dua musim beruntun, Pangeran Biru akan datang dengan semangat baru. Wajah-wajah anyar bermunculan, strategi diperbarui, dan dukungan penuh dari Bobotoh yang tak pernah redup.
Launching kali ini bukan hanya ajang memperkenalkan skuat dan sponsor. Persib Bandung juga bakal sekaligus melaunching jersey baru yang akan mereka kenakan sepanjang musim. Sebuah identitas baru yang diharapkan membawa semangat juara tetap menyala.
Tak hanya itu, gelaran ini akan diramaikan dengan pertandingan uji coba menghadapi klub asal Australia, Western Sydney Wanderers FC. Duel ini jadi bagian dari kemasan spesial yang menjanjikan atmosfer pertandingan sesungguhnya di tengah acara peluncuran.
Adhi Pratama, selaku Head of Communication PT Persib Bandung Bermartabat, menyampaikan bahwa launching ini akan berbeda dari musim sebelumnya.
Melansir ileague.id pada Minggu (27/7/2025), ia mengatakan, “Rencananya, launching tim, jersey, dan sponsor akan digelar Sabtu 2 Agustus, berlanjut akan ada laga persahabatan. Persib akan menghadapi Western Sydney Wanderers FC, klub dari Australia."
Tiket acara tersebut dapat dibeli secara online dengan harga yang tetap terjangkau. Persib menegaskan bahwa mereka ingin menjadikan momen ini sebagai ajang kebersamaan, bukan sekadar peluncuran tim elit.
“Sebab pada launching kali ini bukan hanya acara Persib, tapi pesta rakyat. Jadi pembelian tiket, seperti pembelian tiket saat pertandingan Persib. Tiket yang dijual tentu terjangkau karena ini merupakan pesta rakyat,” tambah Adhi.
Kekuatan Baru Persib Bandung Memantik Rasa Penasaran
Persib Bandung memang tidak main-main menyambut musim baru. Setelah kehilangan empat pilar utama seperti Ciro Alves, Tyronne Del Pino, David Da Silva, dan Gustavo Franca yang hijrah ke Malut United, manajemen langsung bergerak cepat.
Total ada 12 rekrutan anyar bergabung, termasuk beberapa nama besar yang langsung mencuri perhatian. Saddil Ramdani, bintang dari Sabah FC turut menjadi sorotan utama. Lalu ada Hamra Hehanussa dan Alfeandra Dewangga, dua bek lokal bertalenta yang dipercaya bisa memperkokoh lini pertahanan.
Dari sisi pemain asing, nama Luciano Guaycochea asal Argentina dan Frans Putros dari timnas Irak ikut menghiasi daftar pemain baru. Kombinasi pemain lokal dan asing ini menjanjikan warna permainan yang lebih dinamis.
Persib Bandung pun mempromosikan empat pemain dari akademi ke tim utama. Sebuah bukti bahwa regenerasi dan investasi jangka panjang tetap jadi prioritas Maung Bandung.
Di jajaran pelatih, Bojan Hodak tetap dipercaya memimpin tim. Namun ada penyegaran di lini pelatih kiper dengan kedatangan Mario Jozic. Penguatan ini diharapkan bisa meningkatkan performa penjaga gawang yang musim lalu sempat jadi titik krusial.
Persiapan tim pun sudah dimulai lebih awal. Persib sempat menjalani pemusatan latihan di Thailand, menekankan kebugaran dan chemistry antarpemain. Bojan ingin memastikan bahwa transisi skuad tetap berjalan mulus meski ada banyak perubahan wajah.
Tak bisa dipungkiri, dua gelar juara beruntun menjadi modal kepercayaan diri yang sangat besar. Persib menjadi tim pertama dalam era kompetisi penuh yang sukses menyabet gelar back to back.
Euforia besar dari Bobotoh setelah dua musim penuh kemenangan juga menjadi dorongan moral yang tak tergantikan. Dukungan ini diyakini akan kembali memenuhi tribun-tribun stadion, mulai dari laga launching hingga pertandingan resmi nanti.
Musim ini, tantangan bagi Persib tak akan ringan. Mereka akan kembali berhadapan dengan rival kuat seperti Persija Jakarta, PSM Makassar, dan Persebaya Surabaya. Namun, dengan modal konsistensi dan skuad yang disegarkan, Persib punya bekal cukup untuk tetap berada di papan atas.
Baca Juga
-
Jumpa I.League, John Herdman Soroti Pentingnya Kerja Sama Berkelanjutan
-
Denada Disebut Tak Berniat Telantarkan Ressa, Pengacara Ungkap Fakta Baru
-
Rian D'Masiv Buka Suara soal Tudingan Lakukan Child Grooming, Bantah Tegas?
-
Onadio Leonardo Ungkap Pelajaran Berharga usai Jalani Rehabilitasi Narkoba
-
Shayne Pattynama Merasa Terhormat Bisa Bela Persija Jakarta
Artikel Terkait
-
Jadwal Lengkap Persib Bandung Super League 2025: Ada Duel Panas Kontra Persija
-
Persija Jakarta Lawan Siapa Saja? Ini Jadwal Super League 2025
-
Daftar Lengkap Jadwal Super League 2025: Jadwal Persebaya, Persija, dan Persib Sudah Tersusun
-
BRI Super League: Thales Lira Siap Tampil Maksimal di Persija Jakarta
-
BRI Super League: Pelatih Bali United Tekankan Pentingnya Bangun Pondasi
Hobi
-
Polemik Transfer Maarten Paes: Dianggap Mahal untuk Seorang Kiper Pelapis!
-
Jumpa I.League, John Herdman Soroti Pentingnya Kerja Sama Berkelanjutan
-
Thailand Masters 2026: Indonesia Panen Laga Perang Saudara di Semifinal
-
Berebut Tiket Final Thailand Masters 2026: Ubed, Alwi, dan Misi Balas Dendam
-
Perempat Final Thailand Masters 2026: Ujian Konsistensi Wakil Indonesia
Terkini
-
Bye Kusam! 4 Cleanser Glycolic Acid Angkat Sel Kulit Mati untuk Kulit Cerah
-
4 Pelembap Lokal Madecassoside Atasi Redness dan Dehidrasi Kulit Sensitif
-
Ulasan Novel Muslihat Berlian: Perburuan Masa Depan yang Keseleo!
-
Digelar di Tokyo, Crunchyroll Anime Awards Edisi ke-10 Hadirkan 32 Kategori
-
4 Ide Outfit Rok ala Wonyoung IVE yang Super Aesthetic dan Girly!