Scroll untuk membaca artikel
Hernawan | Ahmad Zubairi
Skuat Italia (Instagram.com/@azzuri)

Italia dan Hungaria akan saling jegal di ajang UEFA National League musim 2022-2023. Malam ini, kedua kubu akan kembali pertemu. Ini merupakan laga yang kedua kalinya atau pertandingan kedua bagi kedua kesebelasan di ajang UNL. Adapun pertandingan antara pasukan Roberto Mancini versus Marco Rossi akan berlangsung di kota Cesena, Italia. Lebih tepatnya di stadion Orogel Stadium Dino Manuzzi, Rabu 8 Juni 2022 dini hari WIB. 

Stadion yang menampung sebanyak 23.860 penonton itu akan menjadi titik tanding kedua klub raksasa tersebut. Cuman pertanyaannya, bisakah Italia memetik kemenangan di laga ini? Sebab, bermain di kandang tak segalanya meraih hasil yang sempurna, katakanlah kemenangan. 

Italia Mengalami Penurunan Performa

Hal ini sudah menjadi rahasia umum, bahwa Italia yang sekarang bukanlah Italia yang dulu. Tak lagi angker dan menakutkan bagi lawan-lawannya. Kegagalan dua kali secara beruntun untung manggung di ajang akbar, Piala Dunia, sudah cukup untuk membuktikan bahwa Italia saat ini sedang mengalami penurunan performa terbaiknya. 

Kekalahan atas Makedonia Utara beberapa bulan yang lalu, kian menyurutkan performa Gli Azzurri. Italia semacam menjadi bulan-bulanan. Yang menjadi pertanyaan besar, kok bisa-bisanya juara Euro Cup 2022 tak mampu menunjukkan taring tajamnya akhir-akhir ini. 

Lebih parah lagi, beberapa hari yang lalu pasukan Roberto Mancini itu dibantai Argentina di Finalissima. Tak main-main, Italia dipecundangi Lionel Messi dan kolega dengan skor yang cukup besar dan di luar dugaan, yakni 3:0. 

Di laga perdananya pada ajang ini, Italia juga tak mampu meraih kemenangan atas Der Panzer Jerman. Hanya sanggup bermain imbang, 1:1. Dan di laga keduanya, dini hari nanti akan menjajal skuat Hungaria. Bisakah Italia menjinakkannya? 

Hungaria Taklukan Inggris

Sungguh di luar prediksi. Pada laga pertamanya di ajang ini, musim ini, anak buah Rossi itu mampu membungkam sang finalis Euro Cup 2020, Inggris. Memang, Hungaria hanya sanggup menang tipis, 1:0. 

Namun, menang atas tim kuat macam Inggris adalah bukan perkara mudah. Logikanya, untuk mempertahankan satu digit gol itu, sangat sulit di tengah hembusan serangan tim asal Elizabeth itu. Artinya, Hungaria sangat kokoh pertahanannya. Maka dari itu, Italia dinilai tak akan mudah untuk mendulang kemenangan atas Hungaria.  Mari kita tunggu pertandingan Italia vs Hungaria nanti.

Ahmad Zubairi