Dahulu, bagi orang-orang yang gemar menulis, kebanyakan orang akan menulis di buku secara manual. Jika ingin menerbitkan tulisannya, orang-orang mengirimkan karyanya ke penerbit, majalah, atau juga koran, yang dikirim dalam bentuk print lalu menunggu hasil seleksinya. Kalau tidak diterima, hasil print tersebut biasanya tidak dikembalikan lagi kepada penulisnya.
Tetapi, di era digital saat ini, sudah banyak platform berbasis online yang dapat digunakan oleh para penulis, baik penulis berpengalaman ataupun penulis pemula. Beberapa penerbit juga belakangan ini mencari naskah lewat platform digital, sehingga karya-karya tulismu juga bisa dibukukan, atau juga bisa bernilai komersial lainnya.
Berikut ini adalah beberapa aplikasi ataupun platform yang bisa kamu gunakan untuk menampung karya-karyamu!
1. Wattpad
Wattpad adalah salah satu aplikasi menulis yang cukup populer. Aplikasi yang sering dijuluki 'dunia oren' atau 'dunia jingga' ini bukan hanya digunakan untuk membaca cerita secara daring, tetapi juga dapat digunakan oleh para penulis untuk menampung karya tulis mereka. Banyak sekali cerita-cerita di Wattpad yang sudah diterbitkan dalam bentuk buku, serial drama, dan juga film.
Aplikasi yang mulai populer di Indonesia di sekitar tahun 2015 ini banyak digandrungi para penulis karena tidak memiliki persyaratan yang sulit untuk mempublikasikan karya tulisnya. Di saat itu belum banyak media gratis yang menyediakan tempat seperti Wattpad, sehingga popularitas aplikasi ini berkembang dengan pesat.
2. Storial.co
Aplikasi asal Indonesia ini juga menjadi salah satu platform yang cukup populer saat ini. Beberapa cerita populer dari platform ini juga banyak yang sudah diterbitkan menjadi buku dan juga serial drama.
Selain dapat digunakan untuk membaca, para penulis juga dapat menerbitkan ceritanya disini sampai mendapatkan penghasilannya jika ceritanya menjadi premium, lho! Menarik banget kan?
3. GWP.id
Gramedia Writing Project (GWP) adalah sebuah platform dari Gramedia untuk siapa saja yang ingin mempublikasikan tulisannya dan juga yang ingin membacanya. Para penulis di platform ini juga berkesempatan menerbitkan bukunya dalam bentuk buku cetak ataupun digital melalui penerbit-penerbit dari grup Gramedia lho!
Itulah tiga rekomendasi platform untuk kamu yang ingin mencari wadah menampung karya-karyamu. Kira-kira, platform mana nih yang menarik perhatian kamu?
Baca Juga
-
Review Novel Perempuan Bayangan, Cerita dengan 3 Sudut Pandang
-
Review Novel Goodbye Days, Kisah Traumatis Kehilangan Sahabat
-
Review Anime Doctor Elise, Kembali ke Masa Lalu untuk Menjadi Dokter
-
Review Novel Dona Dona, Melintasi Waktu dari Kafe di Hokkaido
-
Review Novel Eksekutor, Saat Sebuah Jiwa Mencari Kepastian
Artikel Terkait
-
Kolaborasi Datacomm dan Wavenet Percepat Transformasi Digital
-
Raih Nobel Sastra 2024, Han Kang Siap Rilis Buku Baru 'Light and Thread'
-
Canva Luncurkan Visual Suite 2.0, Bertabur Teknologi AI
-
Cara Pelaku Usaha Kecil Tampilkan Produknya di Halaman Depan PaDi UMKM Tanpa Bayar
-
3 Rekomendasi Novel Penulis Indonesia tentang Pendakian Gunung, Sudah Baca?
Hobi
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Lebih Siap untuk Menjadi Juara Dibandingkan Tim Tuan Rumah!
-
Media Asing Sebut Timnas Indonesia U-17 akan Tambah Pemain Diaspora Baru, Benarkah?
-
Erick Thohir Bicara Kans Timnas Indonesia Kalahkan Jepang, Apakah Mungkin?
-
Jelang Laga Kontra Cina, PSSI Sebut Tak Ada Pemain Naturalisasi Baru
-
Ondrej Kudela Antar Persija Jakarta Teguk Kemenangan, Persik Kediri Makin Terpuruk
Terkini
-
Ulasan Novel Monster Minister: Romansa di Kementerian yang Tak Berujung
-
Ulasan Novel The Confidante Plot: Diantara Manipulasi dan Ketulusan
-
Taemin Buka Suara Soal Rumor Kencan dengan Noze, Minta Fans Tetap Percaya
-
Kartini di Antara Teks dan Tafsir: Membaca Ulang Emansipasi Lewat Tiga Buku
-
5 Rekomendasi Drama China tentang Siluman, Ada The Demon Hunter's Romance