Gitar adalah salah satu alat musik yang mudah kita dapatkan, ada banyak toko yang menjual berbagai macam jenis gitar. Selain itu, gitar juga sangat cocok menjadi teman untuk kita dan orang-orang di sekitar kita. Berbagai macam buku dan video pun disediakan untuk kita belajar gitar, bahkan kita juga bisa mempelajarinya dari teman di sekitar kita. Jika kita memiliki gitar, alangkah baiknya kita merawat gitar tersebut agar suaranya tetap terjaga dan tidak mudah rusak.
Jangan sampai kita menyepelekan dalam merawat gitar, sehingga semakin lama gitar kita semakin rusak, bisa dari suaranya, setang yang melengkung, ataupun retak karena benturan. Untuk itu, kita perlu memahami beberapa hal yang harus dilakukan saat merawat gitar. Nah, berikut 4 tips yang bisa dilakukan untuk merawat gitar:
1. Menaruhnya di Stand Gitar atau Gantungkan
Jika kita punya stand gitar, taruhlah gitar kita di stand tersebut daripada menaruhnya di lantai dan menyenderkannya ke tembok. Hawa dingin lantai ataupun kelembabannya akan memengaruhi komponen gitar yang terbuat dari kayu, sehingga bisa mengurangi kualitas suara saat dimainkan. Namun, jika kita tidak punya stand gitar, gita bisa memaku tembok dan menggantungkan gitar kita dengan tali yang diikatkan pada bagian leher setang gitar, tapi pastikan terlebih dulu bahwa tembok yang kita pakai untuk menggantungkan gitar tidaklah lembab.
2. Hindari dari Tetesan Hujan
Mungkin kita sering bepergian dengan membawa gitar, alangkah baiknya pakailah tas gitar yang bisa menahan agar air tidak masuk. Terlebih jika keadaan sedang hujan, membawa gitar tanpa melindunginya dengan tas bisa membuat kualitas suara gitar kita menurun. Selain itu, tas gitar juga berguna untuk menghindari kelecetan jika saja gitar yang kita bawa terbentur sesuatu.
3. Rajin Mengganti Senar
Bagian dari gitar yang paling sering diganti adalah senarnya, kualitas senar gitar bisa menurun seiring berjalannya waktu. Bahkan terkadang patah saat kita gunakan. Karena itu gantilah senar gitar pada saat kita sudah merasa suaranya tak seenak dulu, atau mungkin senarnya terasa sudah semakin keras.
4. Mengelapnya agar Tetap Mengilap
Mengelap gitar sangat dianjurkan agar gitar kita tetap mengilap dan jauh dari jamur. Ada banyak minyak khusus yang dijual di pasaran untuk mengelap gitar. Pakailah kain yang halus saat mengelapnya. Sangat disarankan untuk mencopot semua senar gitar terlebih dulu sebelum mengelapnya, agar bagian-bagian yang sulit dijangkau bisa kita bersihkan.
Itulah 4 tips yang bisa dilakukan untuk merawat gitar. Jagalah gitar yang kita punya dengan baik, apalagi jika kita adalah seorang musisi yang mengandalkan gitar untuk mendapatkan penghasilan. Selain tampilan, suara gitar yang jernih akan enak dinikmati oleh kita ataupun orang lain. Sebenarnya merawat gitar bukanlah hal yang sulit, hanya saja terkadang kita suka mengabaikannya. Semoga keempat poin di atas membantu kita dalam merawat gitar.
Video yang mungkin Anda lewatkan.
Baca Juga
-
Cari The Exile? Ini 3 Cara Mengalahkan Xuanwen Beast di Game Genshin Impact
-
Terkenal Gesit, Ini 3 Cara Mengalahkan Geovishap Hachling di Gim Genshin Impact
-
Gampang tapi Hebat, Ini 3 Cara Menggunakan Lyney di Gim Genshin Impact
-
3 Cara Mengalahkan Fatui Snezhnayan Maiden di Gim Genshin Impact
-
Bannyak yang Belum Paham, Ini 3 Cara Menggunakan Noelle di Gim Genshin Impact
Artikel Terkait
-
Sinopsis Film Secret Untold Melody: Melodi Rahasia yang Menyatukan Dua Hati
-
Bongkar Tips Cantik ala Nagita Slavina: Bukan Cuma Rajin Pakai Skincare, tapi...
-
Mengenakan Sarung Batik, Iskandar Widjaja Hadirkan Keindahan Budaya dalam The Classical Recital
-
Penjelasan Lengkap Rieka Roslan Mengapa Direct License Lebih Adil Buat Pencipta Lagu
-
Biar Awet dan Kembali Bertenaga, Begini Cara Rawat Motor Pasca Turun Mesin
Hobi
-
Kevin Diks Dikabarkan Cedera Parah, Ini 3 Kerugiannya Bagi Timnas Indonesia
-
Meski Diperkuat 2 Pemain Indonesia, Tim ASEAN All Stars Berpotensi Kurang Kualitas
-
Asnawi dan Ferarri Dipanggil ke ASEAN All Stars, Mengapa Arhan Tidak? Begini Analisanya!
-
Tak Ada Pemain Utama Timnas di ASEAN All Stars, Skuat Garuda Terhindar dari Kerugian Besar!
-
BRI Liga 1: Persebaya Menangi Derbi Suramadu, Sukses Jaga Harga Diri di GBT
Terkini
-
Pantai Ora, Air Lautnya Jernih Cocok untuk Snorkeling di Maluku
-
Chuu 'Only Cry in the Rain,' Ungkapan Perasaan Jujur Hanya saat Hujan Turun
-
Rayakan Hari Kartini, SMA Negeri 1 Purwakarta Gelar Parade dan Fashion Show
-
Gubernur Jabar Dedi Mulyadi Hapus Wisuda SMA, Para Siswa Kecewa: Gak Ada Euforia Kenangan
-
Ketika Dunia Penuh Luka, SEVENTEEN Serukan Harapan lewat Lagu 'SOS'