Scroll untuk membaca artikel
Hernawan | M. Fuad S. T.
Penyerang Paris Saint-Germain, Kylian Mbappe melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Juventus pada laga Liga Champions di Parc des Princes, Paris, Prancis, Rabu (7/9/2022) WIB. [FRANCK FIFE / AFP]

Gelaran Piala Dunia 2022 tinggal menghitung hari saja pelaksanaannya. Berlangsung di Qatar, Timur Tengah, turnamen sepak bola paling akbar sejagad ini akan dimulai pada 20 November 2022 mendatang, ditandai dengan digulirkannya laga antara tuan rumah Qatar melawan wakil Amerika Latih, Ekuador.

Ada beragam hal yang ditunggu-tunggu oleh para pencinta sepak bola dunia. Selain mengharapkan tim jagoan masing-masing yang menjadi juara, gelar pemain terbaik pun menjadi penantian. Bagaimana tidak, menjadi seorang pemain terbaik di gelaran sepak bola bukan hal yang mudah dicapai. Karena, untuk menjadi pemain terbaik Piala Dunia 2022, dibutuhkan determinasi, skill dan berbagai aspek lain, demi bisa mengalahkan pemain lain yang berpotensi untuk menjadi yang terbaik pula.

Pada artikel kali ini, kita bahas yuk, siapa saja pemain yang berpotensi untuk menjadi pemain terbaik Piala Dunia 2022 mendatang. 

1. Lionel Messi (Argentina)

Penyerang Paris Saint-Germain (PSG) asal Argentina Lionel Messi saat tampil dalam matchday keenam Grup H Liga Champions 2022-2023 antara Juventus vs PSG di stadion Allianz di Turin pada 2 November 2022.FRANCK FIFE / AFP.

Disadur dari laman dknation.draftkings, nama mantan pemain Barcelona yang kini membela PSG, yakni Lionel Messi menempati posisi pertama dalam daftar pemain yang diprediksi akan menjadi pemain terbaik di gelaran Piala Dunia 2022. Alasannya cukup rasional.

Meski saat ini tak lagi berusia muda, namun pemain yang satu ini masih mampu bersaing di level tertinggi persepakbolaan dunia. Beragam gelar bergengsi pun sudah dikantongi oleh pemain yang satu ini. Satu hal yang tak boleh dilupakan adalah, sampai saat ini, Messi masih merupakan tulang punggung permainan Tim Tango Argentina. Maka tak mengherankan ya jika dia menjadi kandidat terkuat pemain terbaik Piala Dunia nanti.

2. Neymar (Brazil)

Neymar (AFP)

Rekan setim Messi di PSG, Neymar juga masuk dalam bursa prediksi pemain terbaik Piala Dunia Qatar 2022. Pemain berkebangsaan Brazil ini memang layak untuk masuk dalam daftar karena stabilitas permainan yang ditunjukkannya selama membela tim asal ibu kota Perancis tersebut. Bahkan, kolaborasinya bersama dengan Messi dan Mbappe, dinilai menjadi kolaborasi paling menakutkan bagi para bek tim lawan saat ini. Namun yang perlu diingat, Brazil adalah tim yang dipenuhi dengan talenta dengan kualitas yang merata. Jadi, akan sangat kecil kemungkinan bagi Neymar untuk mampu mendominasi permainan tim Samba.

3. Kylian Mbappe (Perancis)

Penyerang PSG, Kylian Mbappe. [ANNE-CHRISTINE POUJOULAT / AFP]

Bersama dengan Lionel Messi dan Neymar, Kylian Mbappe menjadi pemain yang ditakuti oleh para defender lawan PSG. Masih berusia muda dan memiliki kecepatan serta teknik yang mumpuni, Mbappe digadang-gadang akan melanjutkan aura kebintangannya di gelaran Piala Dunia 2022 mendatang. Namun sayangnya, sifatnya yang terkadang egois dan mau menang sendiri, dinilai menjadi sisi buruk yang bisa saja membuatnya tergelincir dari persaingan sebagai pemain terbaik turnamen.

4. Vinicius Junior (Brazil)

Penyerang sayap Real Madrid, Vinicius Junior merayakan golnya ke gawang Real Mallorca pada laga Liga Spanyol di Stadion Santiago Bernabeu, Madrid, Spanyol, Minggu (11/9/2022) malam WIB. [THOMAS COEX / AFP]

Masih berusia 22 tahun, pemain berkebangsaan Brazil yang kini memperkuat Real Madrid ini juga diprediksi akan menjadi pemain alternatif dalam perburuan gelar pemain terbaik Piala Dunia 2022. Namun, tentu saja itu bukanlah sebuah hal yang mudah. Pasalnya, gelaran Piala Dunia 2022 mendatang, sudah pasti akan dipenuhi dengan talenta-talenta terbaik di dunia sepak bola. Satu hal lagi adalah, Vinicius juga harus bersaing dengan sang kompatriot, Neymar jika ingin menjadi pemain terbaik gelaran.

5. Harry Kane (Inggris)

Penyerang Tottenham Hotspur, Harry Kane. [ADRIAN DENNIS / AFP]

Jika list nomor 1 sampai dengan 4 diisi oleh talenta asal benua Amerika, maka pada daftar nomor 5 ini diisi oleh wakil benua Biru, Harry Kane. Pemain Tottenham Hotspurs tersebut juga dinilai oleh dknation.draftkings akan turut mewarnai keseruan perebutan gelar pemain terbaik turnamen. Alasannya adalah, selama beberapa musim belakangan ini, Kane mampu menunjukkan performa yang stabil dan turut membawa Tottenham menjadi tim yang diperhitungkan di gelaran EPL ataupun kompetisi skala Eropa.

6. Phil Foden (Inggris)

Gelandang serang Manchester City, Phil Foden. [NIGEL RODDIS / AFP]

Meski masih berusia 22 tahun, pemain yang kini membela Manchester City tersebut berhasil mencuri perhatian para pencinta sepakbola dunia. Disadur dari laman flashscore, pemain yang berposisi sebagai gelandang tengah tersebut telah membukukan 7 gol dan 3 assist hanya dalam 14 kali penampilannya bersama dengan The Citizens di ajang EPL. Memang, Piala Dunia 2022 Qatar merupakan Piala Dunia pertama bagi pemain ini, namun dengan kualitas yang dimilikinya, bukan tak mungkin Foden akan membuat publik dunia tercengang dan meramaikan perburuan pemain terbaik.

Nah, itu dia para pemain yang diprediksi akan menjadi pemain terbaik Piala Dunia 2022 Qatar. Adakah jagoan teman-teman?

M. Fuad S. T.