Bagi banyak orang, menonton pertandingan sepak bola di stadion terasa lebih nikmat daripada menonton di TV. Kita bisa bertemu dengan pemainnya secara langsung dan kita bisa melihat semangat para pendukung di sekitar. Selain itu, kita juga bisa melihat beberapa hal yang tidak bisa ditayangkan di TV, misalnya aktivitas kameramen, petugas yang berjaga, hingga kericuhan kecil yang bisa terjadi antara pendukung. Selama keamanannya terjaga, kita akan merasa nyaman menonton pertandingan sepak bola di stadion dan suasananya seolah menjadi candu untuk kita kembali ke sana.
Namun, ada banyak dari kita yang kurang sadar dampak berbahaya jika mengabaikan beberapa hal yang memiliki risiko untuk dilakukan. Suasana bisa membuat kita melakukan kesalahan yang sebenarnya tidak perlu dilakukan. Untuk itu, alangkah baiknya kita mengetahui hal apa saja yang sebaiknya jangan kita lakukan saat menonton sepak bola di stadion. Nah, berikut 5 hal yang jangan dilakukan saat kita menonton pertandingan sepak bola di stadion:
1. Sengaja Melanggar Aturan
Tentu saja hal ini tidak boleh kita lakukan, karena salah satu alasan aturan dibuat adalah untuk mencegah hal buruk yang bisa saja terjadi. Aturan yang biasanya ada di dalam stadion adalah dilarang membawa benda tajam, memakai atribut berbau politik, dan membawa minuman keras. Sebaiknya kita patuhi aturan yang berlaku demi keamanan dan kenyamanan bersama.
Baca juga: Jelang Hari Guru Nasional, Ini 5 Ide Kado untuk Guru yang Berkesan, Sudah Siapkan Hadiah?
2. Menghina Lawan
Mungkin menghina lawan tidak ada di dalam aturan, tapi hal ini dapat memberikan dampak buruk bagi keharmonisan hubungan antara pendukung. Misalnya lawan kita bermain buruk, kemudian dengan sengaja kita mencacinya, tentu hal seperti itu akan membuat pendukung mereka marah kepada kita. Jangan sampai tim kita bermain sepak bola sementara kita sendiri adu mekanik dengan pendukung lawan. Kita boleh saja mengekspresikan kegembiraan kita saat tim kita mencetak gol, tapi hindari perkataan yang dimaksudkan untuk menghina tim lawan.
3. Mengabaikan Barang Bawaan
Pasti bete banget kalau sampai ponsel kita hilang pada saat menonton pertandingan sepak bola. Pikiran kita jadi tidak fokus dan malah menuduh beberapa orang. Jagalah barang bawaan kita dengan baik, gunakan aksesoris apa saja yang bisa membuat barang bawaan tetap aman di sekitar kita.
Baca juga: Jepang Taklukkan Jerman di Piala Dunia 2022, Meme Blue Lock Bertebaran di Media Sosial
4. Mengabaikan Orang yang Menemani Kita
Misalnya teman kita mendadak tidak enak badan atau bahkan ada keluarganya yang meninggal. Hal seperti ini sebaiknya jangan kita abaikan meskipun kita ingin sekali menikmati pertandingan. Saat teman kita sakit dan minta pulang, alangkah baiknya kita antarkan dia pulang, apalagi kalau dia tidak bisa pulang sendirian.
5. Terprovokasi
Mungkin akan ada orang yang menyerukan sesuatu yang sifatnya memprovokasi kita untuk melakukan sesuatu yang buruk, bisa menghina lawan ataupun melanggar aturan dengan berbagai macam alasan. Ketahuilah bahwa orang-orang seperti itu akan membawa kita pada masalah jika kita terprovokasi olehnya.
Itulah 5 hal yang jangan dilakukan saat kita menonton pertandingan sepak bola di stadion. Seharusnya kita sudah mengerti bahwa risiko yang didapat saat menonton pertandingan sepak bola di stadion lebih besar daripada menontonnya di TV. Sebab, di dalam stadion kita akan bertemu dengan banyak orang yang memiliki berbagai macam sifat yang tidak kita tahu. Selalu patuhi aturan yang berlaku dan sadar dampak yang bisa diterima agar kita bisa mengendalikan diri meskipun sudah terbawa suasana.
Video yang mungkin kamu lewatkan.
Baca Juga
-
Cari The Exile? Ini 3 Cara Mengalahkan Xuanwen Beast di Game Genshin Impact
-
Terkenal Gesit, Ini 3 Cara Mengalahkan Geovishap Hachling di Gim Genshin Impact
-
Gampang tapi Hebat, Ini 3 Cara Menggunakan Lyney di Gim Genshin Impact
-
3 Cara Mengalahkan Fatui Snezhnayan Maiden di Gim Genshin Impact
-
Bannyak yang Belum Paham, Ini 3 Cara Menggunakan Noelle di Gim Genshin Impact
Artikel Terkait
-
PSBS Biak Jadikan Stadion Sidolig Sebagai Markas, Persib Buka Suara
-
Tok! Erick Thohir Belum Mau Gelar Liga Putri
-
Final Kahf IA-ITB Cup 2025 Dramatis, Kemenangan IAFI ITB Juara, Mini VAR Diimplementasikan
-
Adopsi Format Liga Champions, Liga Anak Indonesia Segera Bergulir
-
Global Warming dan Dampaknya di Sepak Bola: Laga Piala Dunia Antarklub Sering Ditunda karena Panas?
Hobi
-
Persebaya Segera Perkenalkan Skuad Resmi, Gelar Tur hingga Launching Game
-
Masih Menjadi Misteri! Bakal Seperti Apa Skema Gerald Vanenburg di Timnas Indonesia U-23?
-
Lolos Otomatis ke Piala Asia, Timnas Indonesia U-17 Dapatkan Keuntungan dan Kerugian Sekaligus
-
Sama-Sama Alumni Liga Denmark, Nasib Kevin Diks Bak Langit dan Bumi dengan Andalan Malaysia
-
Dua Pembalapnya Bernasib Beda, Davide Tardozzi Tetap Dukung Tanpa Membedakan
Terkini
-
10 Hari Debut, Allday Project Raih TRofi Pertama Lagu Famous di M Countdown
-
Menu of Happiness; Lanjutan Kisah di Balik Sepiring Makanan Detektif Rasa
-
Spesifikasi Vertu Ironflip, HP Lipat Desain Eksklusif dengan Harga Melangit
-
ZTE Luncurkan Nubia Focus 2 5G di Pasar Indonesia, Harga Rp 2 Jutaan dengan Ragam Fitur AI
-
Deja Vu oleh Rescene: Menelusuri Kenangan Demi Mencari Momen Tak Terlupakan