PERODUA Malaysia Masters 2023 yang diselenggarakan di Arena Axiata, Kuala Lumpur, Malaysia telah menuntaskan laga hari pertama untuk babak kualifikasi dan babak 32 besar pada Selasa (23/5/2023). Sebelas wakil Indonesia turun tanding dan hanya empat pemain yang berhasil lolos ke babak selanjutnya.
Dari lima wakil yang bertanding di babak kualifikasi, sayangnya hanya dua yang melaju ke babak utama. Christian Adinata lolos main draw setelah kandaskan Kai Schaefer, 21-18, 21-8. Demi masuk babak utama, Adinata kembali lakoni laga final kualifikasi kontra Sholeh Aidil dari Malaysia dan menang rubber dengan skor 16-21, 21-15, 22-20.
Kemenangan di babak kualifikasi juga jadi milik Rachel Allessya Rose/Meilysa Trias Puspitasari. Ganda putri muda Pelatnas ini berhasil unggul dalam dua gim langsung dengan skor 21-16 dan 21-10 atas Cheng Su Hui/Cheng Su Yin dari Taipei.
Dua ganda campuran dan satu ganda putra harus tersingkir di babak kualifikasi. Adnan Maulana/Nita Violina Marwah kalah dari Chan Peng Soon/Cheah Yee See, 21-19, 20-22. Amri Syahnawi/Winny Oktavina Kandow takluk dari Lee Jhe Huei/Hsu Ya Ching, 19-21 dan 18-21. Sedangkan Sabar Karyaman Gutama/Moh. Reza Pahlevi Isfahani kalah rubber dari Chiu Hsiang Chieh/Yang Ming Tse, 10-21, 21-19, dan 18-21.
Dari laga babak 32 besar, hanya dua wakil Indonesia yang lolos ke babak 16 besar. Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin membuka kemenangan usai bekuk wakil Jepang, Ayato Endo/Yuta Takei. Leo/Daniel unggul di pertemuan pertama dalam dua gim langsung, 24-22 dan 21-10.
Sayangnya, ganda putra unggulan pertama turnamen ini, Fajar Alfian/M. Rian Ardianto harus alami early exit. Fajar/Rian kalah dari Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae dengan skor 16-21 dan 19-21. Bahkan Pramudya Kusumawadana/Yeremja Rambitan juga kalah dramatis dari Aaron Chia/Soh Wooi Yik dengan skor sengit 18-21, 21-10, dan 21-23.
Sektor ganda putri juga harus kehilangan dua wakilnya usai sama-sama takluk dari Korea Selatan. Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi tidak mampu menahan dominasi Lee Yu Lim/Shin Seung Chan, 16-21, 14-21. Sedangkan asa Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto kandas di hadapan Baek Ha Na/Lee So Hee, 19-21 dan 11-21.
Praktis, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti jadi satu-satunya wakil ganda putri di babak 16 besar nanti. Apri/Fadia menang straight game atas wakil Hong Kong, Yeung Nga Ting/Yeung Pui Lam dengan skor 21-16 dan 21-19.
Hasil laga wakil Indonesia di Malaysia Masters 2023 hari pertama
Babak kualifikasi
Tunggal putra
- Christian Adinata vs Kai Schaefer (21-18, 21-8)
- Christian Adinata vs Sholeh Aidil (16-21, 21-15, 22-20)
BACA JUGA: Skuad Indonesia di Malaysia Masters 2023, Full Team!
Ganda putra
- Sabar Karyaman Gutama/Moh. Reza Pahlevi Isfahani vs Chiu Hsiang Chieh/Yang Ming Tse (10-21, 21-19, 18-21)
Ganda putri
- Rachel Allessya Rose/Meilysa Trias Puspitasari vs Cheng Su Hui/Cheng Su Yin (21-16, 21-10)
Ganda campuran
- Adnan Maulana/Nita Violina Marwah vs Chan Peng Soon/Cheah Yee See (21-19, 20-22)
- Amri Syahnawi/Winny Oktavina Kandow vs Lee Jhe Huei/Hsu Ya Ching (19-21, 18-21)
Babak utama
Ganda putra
- Pramudya Kusumawadana/Yeremja Rambitan vs Aaron Chia/Soh Wooi Yik (18-21, 21-10, 21-23)
- Fajar Alfian/M. Rian Ardianto vs Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae (16-21, 19-21)
- Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin vs Ayato Endo/Yuta Takei (24-22, 21-10)
Ganda putri
- Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi vs Lee Yu Lim/Shin Seung Chan (16-21, 14-21)
- Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti vs Yeung Nga Ting/Yeung Pui Lam (21-16, 21-19)
- Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto vs Baek Ha Na/Lee So Hee (19-21, 11-21)
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Hobi Scroll Medsos tapi Tidak Posting, Ini 4 Alasan yang Melatarbelakangi
-
Rekap Laga Tim Indonesia di BWF World Junior Mixed Team Championships 2024
-
Skuad Indonesia di Arctic Open 2024, Tidak Ada Wakil di Sektor Ganda Putri
-
Instagramable Abis! 5 Tempat Wisata Hits di Malang yang Wajib Dikunjungi saat Liburan
-
Apriyani Rahayu Masih Dihantui Cedera, Siti Fadia Dapat Pasangan Baru!
Artikel Terkait
-
Timnas Gagal Petik Poin dari China, Jokowi Sebut Kalah Menang Itu Biasa: Kita Masih Punya Peluang
-
Skuad Indonesia di Arctic Open 2024, Tidak Ada Wakil di Sektor Ganda Putri
-
Yakin Timnas Indonesia Kalahkan Australia di Kualifikasi Pildun 2026, Pram-Rano Pasang Skor Berapa?
-
Jangan Lewatkan! Ini Jadwal 4 Wakil Indonesia di Hari Kedua Badminton Olimpiade Paris 2024
-
Daftar Wakil Indonesia di Korea Open 2024, Ganda Putri Kosong!
Hobi
-
Ditelikung Leong Jun Hao, Jonatan Christie Kembali Buat Kecew Penggemar
-
Takluk dari Jepang, Bagaimana Posisi Timnas Indonesia di Klasemen Grup C?
-
Reaksi Bijak Erick Thohir usai Timnas Indonesia Kalah Telak atas Jepang
-
Takluk 4-0 dari Jepang, Saatnya Shin Tae-yong Didepak dari Timnas?
-
Tak Perlu Disesali, Takluk dari Jepang Bukanlah Hal yang Memalukan!
Terkini
-
Merayakan 3 Dekade: RumahSakit Siapkan Tour Spesial, Catat Kota Mana Saja!
-
Ulasan Novel Ganjil - Genap: Kisah Pencarian Jodoh dengan Banyak Tikungan
-
4 Varian Sunscreen dari NPURE, Ada Bentuk Spray hingga Powder
-
Nantikan! Film Mendiang Song Jae-rim Dijadwalkan Rilis pada Januari 2025
-
Menggali Tradisi Sosial dengan Dinamika Tak Terduga Melalui Arisan