PERODUA Malaysia Masters 2023 bersiap menggelar partai puncak di Arena Axiata, Kuala Lumpur, Malaysia pada Minggu (28/5/2023). Wakil dari tujuh negara akan berlaga demi naik podium tertinggi dan memperebutkan gelar di turnamen Super 500 ini. Indonesia sendiri hanya memiliki satu wakil di partai final, yaitu dari nomor tunggal putri lewat Gregoria Mariska Tunjung.
Berikut wakil dari tiap negara di babak final Malaysia Masters 2023. Siapa yang akan meraih gelar?
1. Tunggal putra
Di sektor tunggal putra, gelar juara turnamen Super 500 hari ini akan diperebutkan oleh H. S. Prannoy dari India kontra Weng Hongyang dari China. Final Malaysia Masters 2023 akan menjadi kali pertama pertemuan keduanya. Baik Prannoy maupun Weng Hongyang sama-sama berebut gelar Super 500 pertama mereka.
2. Tunggal putri
Satu-satunya wakil Indonesia yang tersisa, Gregoria Mariska Tunjung akan kembali menghadapi Akane Yamaguchi yang merupakan unggulan pertama turnamen ini sekaligus tunggal putri nomor satu dunia. Sudah 13 kali bertemu, Akane masih unggul head to head 10-3. Kemenangan terakhir Jorji sendiri terjadi di Malaysia Masters 2022 lewat rubber game yang sengit.
3. Ganda putra
Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae harus bersiap menghadapi wakil tuan rumah, Man Wei Chong/Tee Kai Wun di final nanti. Dipastikan laga final sektor ganda putra akan berlangsung sengit mengingat kedua wakil Korea Selatan dan Malaysia punya tipe permainan yang cepat dengan pertahanan yang sama-sama kuat.
4. Ganda putri
Di sektor ganda putri, perebutan gelar juara kembali terjadi antara Malaysia dan Korea Selatan. Unggulan tuan rumah, Pearly Tan/Thinaah Muralitharan bakal melakoni pertandingan yang tidak kalah mendebarkan kontra Baek Ha Na/Lee So Hee. Sebelumnya, Tan/Thinaah pernah kalahkan Baek/Lee di semifinal French Open 2022 dalam dua gim langsung.
5. Ganda campuran
Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai yang jadi satu-satunya wakil Thailand di final Malaysia Masters 2023 akan melawan wakil China Feng Yanzhe/Huang Dongping. Bakal melakoni pertemuan ketiga kalinya, catatan head to head sementara 2-0 masih jadi keunggulan untuk Feng/Huang.
Laga final Malaysia Masters 2023 hari ini akan disiarkan secara langsung di akun YouTube BWF TV dan stasiun televisi iNews mulai pukul 12.00 WIB.
Baca Juga
-
Anthony Ginting Ditarik Mundur dari BAC 2025 dan Ajukan Protected Ranking
-
Muhammad Shohibul Fikri Langganan Jadi Runner Up, 'The Real Manusia Silver
-
Polish Open 2025: Peluang Rehan/Gloria Sabet Gelar Perdana
-
Jadwal Final Swiss Open 2025: Didominasi China, Ada Dua Laga Perang Saudara
-
Swiss Open 2025: Hanya Satu Wakil Indonesia yang Lolos ke Final
Artikel Terkait
-
Real Madrid Babak Belur Demi Final Copa del Rey, Carlo Ancelotti Buka Suara
-
5 Fakta Menarik Final Destination: Bloodlines, Film Horor Paling Dinanti 2025
-
Jadwal Final Swiss Open 2025: Didominasi China, Ada Dua Laga Perang Saudara
-
Swiss Open 2025: Hanya Satu Wakil Indonesia yang Lolos ke Final
-
Jadwal Laga Empat Wakil Indonesia di Perempat Final Swiss Open 2025
Hobi
-
Resmi! PSSI Umumkan Skuad Timnas Indonesia Untuk Piala Asia U-17 2025
-
Real Madrid Babak Belur Demi Final Copa del Rey, Carlo Ancelotti Buka Suara
-
Piala Asia U-17: 3 Pemain Timnas Indonesia yang Diprediksi akan Tampil Gemilang
-
PSM Makassar Konsentrasi Hadapi CAHN FC, 2 Pemain Ini Diramal Jadi Ancaman
-
Tanpa Gustavo Almeida, Persija Jakarta Hadapi Madura United FC di Bangkalan
Terkini
-
'Weak Hero Class 2' Tayang April, Kelanjutan Kisah Yeon Si Eun di SMA Baru!
-
Spider-Man: Brand New Day, Jembatan Multiverse MCU ke Avengers: Doomsday
-
First Impressions Drama 'Korea The Divorce Insurance', Worth It Gak Sih?
-
22 Tahun Bersama, TVXQ Resmi Perpanjang Kontrak dengan SM Entertainment
-
Saatnya Resign setelah Lebaran?