Pertandingan perdana Timnas Indonesia senior di FIFA match day bulan Juni 2023 ini diwarnai dengan hasil imbang. Bertanding di depan empat puluh ribu pasang mata yang hadir di Gelora Bung Tomo Stadium Surabaya, anak asuh coach Shin Tae Yong tersebut harus rela ditahan imbang tanpa gol oleh "Sang Saudara Jauh", Palestina.
Meskipun hanya bermain imbang hingga akhir laga, namun sejatinya hal tersebut merupakan sebuah pencapaian tersendiri bagi Timnas Indonesia. Pasalnya, Asnawi Mangkualam Bahar dan kolega berhasil menguasai jalannya pertandingan yang penuh dengan pertautan emosi tersebut.
Hal ini tentu saja menjadi sebuah anomali tersendiri. Pasalnya, jika kita menilik peringkat FIFA yang dimiliki oleh kedua negara, Indonesia dan Palestina terpaut lebih dari 50 tangga di rangking terkini FIFA. Sepertimana dilansir laman bolatimes.com dari laman fifa, peringkat Timnas Indonesia saat ini adalah 149 FIFA, sementara Palestina berada di posisi 93 dunia.
Dengan gap peringkat yang sejauh itu, tentu saja kita sudah bisa menduga bahwa Palestina tentu memiliki kualitas yang tak bisa dianggap remeh. Namun jangan salah, ternyata dalam 90 menit permainan berjalan, Anak-anak Garuda berhasil membuktikan bahwa peringkat FIFA tak lebih dari sekadar angka.
BACA JUGA: 5 Rekomendasi Film Pendek di Netflix, Ada Animasi hingga Dokumenter
Terlihat jelas bahwa selama permainan berlangsung, Indonesia yang berada 56 tangga di bawah Palestina justru mampu membuat Palestina hampir bertahan total dalam permainan. Tak hanya itu, pola permainan yang ditunjukkan oleh Timnas Indonesia, juga relatif lebih baik daripada yang ditunjukkan oleh Palestina. Padahal kita tahu, Palestina saat ini merupakan tim yang berada di elite 100 besar dunia.
Sebuah apresiasi tersendiri harus diberikan kepada para penggawa Garuda. Meskipun laga ini merupakan pertandingan persahabatan, mereka mampu menunjukkan kelas yang lebih baik meskipun harus berhadapan dengan negara dengan peringkat yang jauh lebih tinggi di atas mereka.
Sekali lagi, pakem permainan yang dikembangkan oleh coach Shin Tae Yong benar-benar membuat Timnas Indonesia mampu tampil lebih baik dan menghibur. Terlebih lagi, mental bertanding yang dibangun oleh coach Shin dan jajarannya mampu membuat Anak-anak Garuda tak mengenal rasa takut meskipun harus menghadapi negara yang secara peringkat berada jauh di atas mereka.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Kini Bersaing di Level Benua, tapi Bukan Perkara Mudah bagi STY untuk Bawa Pulang Piala AFF 2024
-
Bukan Hanya Negara ASEAN, Kandang Indonesia Kini Juga Patut Ditakuti Para Raksasa Asia
-
Coach Justin, Shin Tae-yong, Marselino Ferdinan dan Ikatan Telepati yang Terjalin di Antara Mereka
-
Shin Tae-yong, Marselino Ferdinan dan Kengototannya dalam Memilih Pemain yang Berujung Manis
-
Tak Perlu Didebat, Rizky Ridho Memang Layak utuk Bersaing di Level Kompetisi yang Lebih Tinggi!
Artikel Terkait
-
3 Pemain yang Seharusnya Dapat Kesempatan Bela Timnas Indonesia di Piala AFF 2024
-
Ketum PSSI Beberkan 2 Posisi Butuh Naturalisasi Tambahan, Jairo Reidewald dan Miliano Jonathans Segera Diproses?
-
Siapa Jeffrey Rijsdijk? Pemain Keturunan Indonesia Jebolan Klub Thom Haye
-
Kabar Jordy de Kat: Hidup Mewah Era LPI Berakhir Pahit di Tangan Alfred Riedl
-
Calvin Verdonk: Saya Tidak Bisa Berjalan Secara Normal
Hobi
-
Timnas Indonesia Harus Waspada, Myanmar Bakal Panggil Delapan Pemain Aboard untuk Piala AFF
-
Bandai Namco Diguncang Isu: Pembatalan Proyek Besar dan Krisis Internal
-
Usai Libas Arab, Calvin Verdonk Girang Peluang Lolos Piala Dunia Semakin Dekat
-
Timnas Indonesia Bakal Angkat Kaki dari Stadion GBK Saat AFF 2024, Ini Penyebabnya
-
Dipanggil STY ke AFF Cup 2024, Pratama Arhan Belum Pasti Jadi Pemain Inti?
Terkini
-
Review Film Heretic, Hugh Grant Jadi Penguji Keyakinan dan Agama
-
3 Rekomendasi Two Way Cake Lokal dengan Banyak Pilihan Shade, Anti-Bingung!
-
4 Daily OOTD Simpel nan Modis ala Chae Soo-bin untuk Inspirasi Harianmu!
-
Inspiratif! Ulasan Buku Antologi Puisi 'Kita Hanya Sesingkat Kata Rindu'
-
3 Peel Off Mask yang Mengandung Collagen, Bikin Wajah Glowing dan Awet Muda