Gonjang-ganjing misteri kedatangan Lionel Messi ke Indonesia belakangan ini semakin menyeruak ke publik. Seperti yang telah diketahui bersama, Timnas Argentina akan melakoni laga FIFA Matchday melawan Indonesia pada tanggal 19 Juni 2023. Namun, sang mega bintang sekaligus kapten kesebelasan, Lionel Messi masih belum dipastikan akan ikut serta di dalam tim ataupun tidak.
Beberapa kabar menyebutkan, La Pulga Atomica merasa terteror dengan antusiasme para fans yang datang menyambutnya beberapa waktu lalu di China. Bahkan, di media sosial, berseliweran raut wajah Messi yang tampak khawatir ketika ada penyusup yang masuk ke lapangan saat pertandingan FIFA Matchday antara Argentina melawan Australia di China.
BACA JUGA: Jadi Datang atau Tidak ke Indonesia? Begini Kode Langsung dari Lionel Messi!
Hal inilah yang akhirnya dijadikan sebagai salah satu alasan batalnya kedatangan Messi ke Indonesia. Karena Messi tak ingin dirinya terganggu dengan banyaknya fans di Indonesia yang mungkin lebih heboh daripada saat China, maka dirinya diisukan lebih memilih untuk tidak ikut serta ke Indonesia.
Namun, hal tersebut kini mulai terbantah. Alasan utama batalnya kedatangan Messi ke Indonesia justru dikarenakan klub barunya, Inter Miami. Disadur dari laman bolatimes.com, klub yang berlaga di Major League Soccer tersebut mengharuskan sang mega bintang untuk memperkuat tim pada awal bulan depan.
BACA JUGA: Jelang Melawan Argentina, Indonesia Harus Perbaiki Penyelesaian Akhir
Lebih lanjut, bolatimes menjelaskan bahwa pergantian liga dan benua membuat waktu untuk persiapan menjadi semakin mepet. Terlebih lagi, jadwal kompetisi yang dianut di MLS dan benua Eropa memiliki perbedaan yang cukup signifikan, sehingga pihak klub menginginkan bintang utama mereka tersebut untuk bergabung pada awal Juli mendatang.
Hal inilah yang membuat Messi harus segera membagi waktu. Karena sejauh ini, pasca mengarungi kompetisi yang sengit dalam berbagai kompetisi sepak bola di benua Biru bersama Paris Saint Germain, dirinya belum merasakan liburan sama sekali. Terlebih, selepas memperkuat PSG, Messi langsung bergabung dengan Timnas Argentina yang dipersiapkan untuk laga melawan Australia dalam agenda FIFA Matchday.
BACA JUGA: Pupus Harapan Manchester United Gaet Harry Kane, Harganya Melambung Tinggi?
Dengan segala pertimbangan, mantan pemain Barcelona tersebut pada akhirnya mengorbankan laga melawan Timnas Indonesia, meski sejatinya pada awalnya dia menginginkan untuk tetap memainkan laga tersebut bersama rekan-rekannya.
Tapi, sebagai pencinta sepak bola, kita tetap berharap Lionel Messi tetap datang ke Indonesia ya. Kan di Indonesia juga banyak tempat yang indah untuk liburan.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Tapaki Partai Puncak, Romantisme Pendukung Uzbekistan dan Indonesia Terus Berlanjut
-
AFF Bentuk Tim ASEAN All Stars, Perlukah Para Pemain Timnas Indonesia Turut Serta?
-
Hanya Satu Pemain yang Masuk Tim ASEAN All Stars, Pendukung Timnas Indonesia Siap Kecewa
-
Semifinal AFC U-17: Saat Tim Bernapas Kuda Bertemu dengan Tim Bertenaga Badak
-
Masuki Babak 4 Besar, Tim Mana yang Paling Lemah di Semifinal Piala Asia U-17?
Artikel Terkait
-
Inter Miami Siapkan Tiga Skenario untuk Perpanjangan Kontrak Lionel Messi
-
Yassine Cheuko, Penjaga Nyawa Lionel Messi Kena Efisiensi
-
Ikuti Jejak Maarten Paes! Pemain Keturunan Adrian Wibowo Siap Tantang Lionel Messi
-
Masih Awal Musim, Pecco Bagnaia Tak Gugup Walau Kalah Lagi dari Duo Marquez
-
Lionel Messi Injak Jersey Barcelona!
Hobi
-
Ondrej Kudela Antar Persija Jakarta Teguk Kemenangan, Persik Kediri Makin Terpuruk
-
Berada dalam Satu Tim, 3 Nama Ini Bisa Dinaturalisasi dan Bela Timnas U-23
-
Asnawi Mangkualam Perkuat ASEAN All Stars, Erick Thohir Singgung Kluivert
-
PSSI Segera Rekrut Direktur Teknik, Makin Serius Cari Talenta Potensial
-
3 Keuntungan bagi Indonesia saat Jadi Tuan Rumah Gelaran AFF Cup U-23 2025
Terkini
-
Pengepungan di Bukit Duri: Potret Luka Sosial di Balik Layar Sinema
-
Nilai Tukar Rupiah Anjlok, Laba Menyusut: Suara Hati Pengusaha Indonesia
-
Review Anime Bofuri, Main Game VRMMORPG yang Jauh dari Kata Serius
-
Jawaban Ryan Coogler Soal Peluang Sekuel Film Sinners
-
Mengulik Pacaran dalam Kacamata Sains dan Ilmu Budaya