Scroll untuk membaca artikel
Ayu Nabila | M. Fuad S. T.
Selebrasi Timnas Indonesia U-19 wanita (pssi.org)

Timnas Indonesia U-19 wanita yang kini tengah berjuang di perhelatan Piala AFF U-19 wanita akhirnya berhasil menapaki babak semi final gelaran. Tergabung di grup A bersama dengan Kamboja, Laos dan Timor Leste, skuat Garuda Pertiwi sukses merengkuhi puncak klasemen akhir grup A dengan sembilan poin, hasil dari menyapu bersih tiga pertandingan dengan kemenangan.

Memainkan turnamen di kandang sendiri, Gelora Jaka Baring Palembang, Marsela Yuliana Awi dan kolega berhasil menuntaskan tiga laga dengan kemenangan besar. Setelah membabat Timor Leste tujuh gol tanpa balas di laga pembuka, Claudia Scheunemann juga mengungguli Laos dengan skor 4-1 di parta kedua. Sebelum pada akhirnya di laga pamungkas melawan Kamboja, mereka kembali menang telak dengan lima gol tanpa balas.

Menurut sejarah keikutsertaan skuat Garuda Pertiwi di turnamen, ini adalah kali kedua mereka berpartisipasi. Sebelumnya, pada Piala AFF U-19 wanita pada tahun lalu yang bertajuk Piala AFF U-18 wanita, Timnas Indonesia U-19 wanita hanya mampu bersaing di fase penyisihan grup saja.

BACA JUGA: FIFA Tetapkan 3 Kualitas Rumput untuk Dipasang di Stadion, Sudah Tahu?

Tahun 2022 lalu, Indonesia U-19 yang tergabung di grup A, hanya mampu menempati peringkat ketiga klasemen akhir, di bawah Vietnam dan Thailand yang memang selama ini dikenal sebagai raksasa sepak bola wanita Asia Tenggara. Kala itu, posisi Indonesia masih lebih baik daripada Kamboja dan Singapura, yang menempati posisi keempat dan kelima di klasemen akhir.

Dan di kesempatan kedua kali ini, kepak sayap Garuda Pertiwi terbang dengan tinggi. Seolah belajar dari kesalahan yang mereka lakukan di edisi sebelumnya, Ayunda Anggraini dan kolega berhasil menampilkan permainan apik di fase penyisihan grup, sekaligus menciptakan rekor terbaik keikutsertaan dengan menggapai babak semi final di edisi kali ini.

Berdasarkan undian yang dikeluarkan oleh AFF, di babak semi final nanti anak asuh dari Rudy Eka Priyambada tersebut akan menghadapi tim yang lolos sebagai runner up terbaik klasemen akhir. Untuk saat ini, posisi tersebut masuk diperebutkan oleh Myanmar, Malaysia dan Kamboja.

Semoga saja kepak sayap Garuda Pertiwi semakin meninggi lagi ya, sehingga bisa bermain maksimal dan syukur-syukur bisa menjadi juara.

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS

M. Fuad S. T.