Beda dengan saat timnas putra bermain, penampilan timnas putri tidak begitu tampak gemanya. Keikutsertaan mereka dalam Piala AFF Wanita U-19 2023, seolah tidak tercium. Bahkan sebagian orang tidak mengetahuinya.
Pemilihan venue di Stadion Jaka Baring, Palembang pun menjadi salah satu penyebabnya. Pemberitaan kiprah timnas putri dalam Piala AFF Wanita U-19 2023 sebenarnya cukup banyak. Namun ironisnya, siaran langsung yang diharapkan tidak ada.
Inilah jalan sunyi yang ditempuh timnas putri Indonesia dalam ajang Asia Tenggara ini. Mereka seakan berjuang sendiri, menyemangati sendiri, dan meluapkan kegembiraan sendiri pula. Ironis.
Beda dengan saat timnas putra berlaga. Baru tahap seleksi pemain, pemberitaan sudah demikian massif. Tahapan drawing pun tak kalah serunya. Apalagi saat mereka berlaga, dipastikan segala kiprahnya menjadi santapan siapa saja,
Padahal dalam urusan prestasi, timnas putri tidak kalah mentereng. Minggu malam (9/7/2023) mereka menghajar Kamboja 5-0. Kamboja adalah satu-satunya pesaing terkuat di grup di mana timnas putri berada.
Dua laga sebelumnya pun diraih dengan gemilang. Timor Leste dipaksa takluk dengan skor 7-0. Sedangkan Laos, dibantai 4-1. Sehingga dalam fase grup produktivitas timnas putri sangat mengejutkan, 14-1!
Prestasi inilah yang tidak terliput secara lengkap di media. Bayangkan saja hanya untuk menyaksikan aksi mereka, para penggemar hanya dapat menyaksikan lewat partai tunda. Partai itu sendiri baru ditayangkan pukul 23.00 WIB.
Hal inilah sebenarnya yang membuat kecewa semua pihak. Keinginan penggemar untuk menyaksikan secara langsung, tidak terpenuhi. Demikian juga dengan para pemain, keinginan aksi mereka jadi tontonan penggemar bola tanah air pun tidak kesampaian.
Namun satu hal yang patut diacungi jempol, semangat bertanding mereka sangat luar biasa. Tiga kemenangan yang dicapai dengan skor besar, menunjukkan kualitas mereka.
Selepas fase grup, timnas putri Indonesia akan mulai menjejak babak yang cukup sulit. Dalam babak semifinal, dipastikan akan menghadapi lawan-lawan kuat Asia Tenggara, Vietnam dan Thailand.
Laga berat tentunya. Namun berbekal tiga kemenangan beruntut, ditambah performa apik mereka, diharapkan mampu menembus babak final. Karena dengan pencapaian ini, bukan tidak mungkin timnas putri akan membuka mata publik. Menyampaikan pesan pada public, bahwa mereka pun mampu berprestasi.
Baca Juga
-
Hanya Hadapi Anders Antonsen, Jonatan Christie Berpeluang Raih Gelar Juara
-
Kalahkan Shi Yu Qi, Jonatan Christie Segel Tiket Final China Masters 2024
-
Lolos Semifinal China Masters 2024, Jonatan Christie Dihadang Shi Yu Qi
-
Meski Tidak Turunkan Skuat Terbaiknya di AFF 2024, Indonesia tetap Ancaman bagi Vietnam
-
Rencana Timnas Indonesia Panggil 3 Bintangnya Buat Vietnam Ketakutan
Artikel Terkait
-
Striker Vietnam Sebut Timnas Indonesia Bisa Juara AFF, Semakin Pesimis?
-
Cek Fakta: Arab Saudi Batasi Kuota Haji Indonesia, Gara-gara Kalah 2-0 di Kualifikasi Piala Dunia
-
She's 24: Kisah Perjalanan Emosional Ledi di Debut Mini Albumnya
-
Intip Keseruan Para Anak Muda Bahas Ekonomi di Gelaran Youth Economic Summit 2024
-
Menteri Airlangga: Surplus Neraca Pembayaran Bukti Ketahanan Ekonomi Indonesia
Hobi
-
Hanya Hadapi Anders Antonsen, Jonatan Christie Berpeluang Raih Gelar Juara
-
Mantap! Intuisi Kakang Rudianto Dipuji Bojan Hodak usai Persib Raih 3 Poin
-
Striker Vietnam Sebut Timnas Indonesia Bisa Juara AFF, Semakin Pesimis?
-
Kalahkan Shi Yu Qi, Jonatan Christie Segel Tiket Final China Masters 2024
-
Bambang Pamungkas Sebut Mimpi Indonesia ke Piala Dunia Masih Ada, Kenapa?
Terkini
-
Belajar Percaya Diri Melalui Buku The Power of Confidence Karya Palupi
-
Jesse Eisenberg Resmi Jadi Sutradara Film Musikal Bergenre Komedi
-
3 Varian Serum dari Hada Labo, Ampuh Hidrasi Kulit Kering dan Atasi Penuaan
-
Hakikat Kebebasan, Novelet Kenang-kenangan Mengejutkan Si Beruang Kutub
-
Ulasan Buku Struktur Cinta Yang Pudar, Melawan Kenangan yang Perih