Dihukumnya 3 pilar timnas Indonesia U-23 pasca kericuhan dalam laga final Sea Games 2023 lalu, membuat staff pelatih timnas U-23 harus bergerak cepat dalam menemukan nama-nama pengganti yang sepadan guna menghadapi kualifikasi Piala Asia U-23 pada bulan September tahun ini. Ketiga pemain tersebut yakni, Komang Teguh, Titan Agung dan Taufanny Muslihuddin. Ketiganya tentu merupakan pilar penting saat timnas Indonesia U-23 meraih medali emas Sea Games 2023.
Ada beberapa opsi yakni memanggil beberapa pemain abroad seperti Elkan Baggott, Ronaldo Kwateh, Ivar Jenner dan Rafael Struick untuk mengisi kekosongan yang ditinggalkan ketiga pemain tersebut. Namun, pilihan tersebut bisa terealisasikan apabila empat pemain tersebut diizinkan oleh klubnya untuk membela timnas U-23. Pasalnya, meskipun ajang kualifikasi Piala Asia U-23 ini merupakan agenda AFC, akan tetapi klub tidak wajib melepaskan pemainnya karena event ini merupakan ajang kelompok umur.
Namun, ada beberapa nama pemain yang merumput di Liga Indonesia yang mungkin dapat menjadi opsi lain apabila pemain-pemain abroad tersebut tidak diizinkan oleh klubnya masing-masing.
BACA JUGA: Setelah Tertunda 18 Tahun, AFF Club Championship Akhirnya Kembali Digelar
1. Salman Alfarid
Bek yang kini membela klub Persebaya, Surabaya ini dapat menjadi salah satu pemain yang dapat menggantikan posisi Komang Teguh di lini belakang timnas Indonesia U-23. Pemain yang berusia 21 tahun ini kini menjadi salah satu pemain muda andalan dari skuad berjuluk “Bajol Ijo” tersebut. Salman Alfarid yang posisi aslinya merupakan bek kiri memang dalam beberapa laga terakhir kerap dimainkan diposisi bek tengah. Tentunya hal ini juga dapat menjadi nilai tambah dari hadirnya Salman Alfarid dalam skuad timnas U-23.
2. David Maulana
Absennya Taufanny Muslihuddin membuat lini tengah timnas U-23 sedikit mengalami ketimpangan. Pasalnya, Taufanny merupakan salah satu pemain tengah yang cukup diandalkan selama ajang Sea Games 2023 lalu. Salah satu pemain Liga 1 Indonesia yang kemungkinan besar akan menggantikan posisinya adalah David Maulana. Nama pemain yang kini membela klub Bhayangkara FC tersebut tentunya sangat tidak asing di telingan pecinta sepakbola Indonesia.
Pemain yang kini berusia 21 tahun tersebut merupakan mantan kapten timnas U-16 di periode 2018-2019 lalu yang sukses menjuarai Piala AFF U-16. Selain itu, pemain yang dikenal memiliki kemampuan umpan gemilang ini merupakan 1 dari beberapa pemain di skuad U-23 yang pernah merasakan atmosfir liga Eropa karena sempat berada 1 musim di Liga Kroasia.
BACA JUGA: Jadi Penyelamat, Ezra Walian Layak untuk Dapatkan Kepercayaan Lebih Besar
3. Bagus Kahfi
Mantan striker timnas U-16 ini kemungkinan menjadi salah satu nama yang dapat dipertimbangkan sebagai pengganti Titan Agung di lini serang timnas U-23. Pemain berusia 21 tahun yang kini membela klub Barito Putra ini memang cukup familiar di telinga masyarakat Indonesia. Meskipun sempat menderita cedera lama, namun dalam beberapa laga pra-musim dan laga-laga awal Liga 1 Indonesia musim 2023/2024 kali ini dia mulai kembali dapat menemukan permainan terbaiknya.
Nah, itulah beberapa pemain yang bermain di Liga 1 yang dapat menjadi pilihan dalam menggantikan pemain-pemain yang dihukum dalam skuad timnas U-23. Tentunya patut ditunggu siapa saja nama yang akan masuk ke dalam skuad U-23 nantinya.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Alasan PSSI Bebankan Prestasi ke Timnas Indonesia U-23 di Ajang Sea Games, Mengapa?
-
Coret Banyak Nama Diaspora Jelang Sea Games, Ini Klarifikasi Indra Sjafri!
-
Targetnya Emas, tapi Pelatih 'Buta' Kekuatan Lawan: Timnas U-23 Bisa Apa di SEA Games 2025?
-
PSSI Target Timnas Raih Emas Sea Games 2025, Indra Sjafri Justru Pesimis!
-
PSSI Anak Tirikan Timnas Indonesia Senior, Media Asing Berikan Sorotan!
Artikel Terkait
-
Sanksi dan Denda Harus Dihadapi Timnas Indonesia, Buntut dari Keributan Final SEA Games 2023
-
Segera Berlangsung, Ini Link Streaming RANS Nusantara FC vs Persita Tangerang
-
Melawat ke Markas PSIS Semarang, Pelatih Persebaya Tak Beri Target Muluk-muluk
-
Cetak Hat-trik Hanya Dalam Waktu 6 Menit, Samuel Silalahi Bakal Jadi Tandem Erling Haaland?
-
Kecewa, Bobotoh Saling Kritik usai Luis Milla Mundur dari Persib Bandung
Hobi
-
Nova Arianto Promosi, Siapa Kandidat Pelatih Baru Timnas Indonesia U-17?
-
Meski Disanksi FIFA, 7 Pemain Naturalisasi Malaysia Masih Bisa Bela Harimau Malaya! Kok Bisa?
-
Nova Arianto Usung Target Tinggi usai Ditunjuk Jadi Pelatih Timnas U-20
-
FIFA Matchday Bulan November dan Ulah 2 Negara Tetangga yang Harusnya Bikin Malu PSSI
-
Segera Diumumkan, Pelatih Baru Skuat Garuda Harus Rela Dirundung Standar Tinggi Warisan STY
Terkini
-
Bukan soal Pajak! Purbaya Tegaskan Thrifting Tetap Ilegal di Indonesia
-
Cliquers, Bersiap! Ungu Guncang Yogyakarta Lewat Konser 'Waktu yang Dinanti'
-
Vidi Aldiano Menang Gugatan Nuansa Bening, Tuntutan Rp28,4 Miliar Gugur!
-
Bukan Cuma Kekeringan, Banjir Ekstrem Ternyata Sama Mematikannya untuk Padi
-
Rok Sekolah Ditegur Guru, Zaskia Adya Mecca Ungkap Rasanya Punya Anak Remaja