Pekan keempat guliran Liga 1 Indonesia telah berjalan. Sejak Jum'at (21/7/2023), para kontestan telah memainkan pertandingan keempat mereka dan menuai beragam hasil. Namun, dari pertandingan-pertandingan yang telah berjalan, tiga klub diantaranya sudah memastikan belum merasakan kemenangan hingga pekan keempat berakhir. Klub mana sajakah itu? Mari kita bahas!
1. Bhayangkara FC
Klub yang dimiliki oleh kepolisian ini kembali menuai hasil yang jauh dari kata memuaskan. Memainkan pekan keempat Liga 1 Indonesia, The Guardians harus kembali tunduk di kaki Persikabo 1973. Kekalahan 1-3 dari Persikabo tersebut merupakan kekalahan keempat beruntun yang dialami oleh Bhayangkara FC di empat laga awal kompetisi musim ini.
Sebelumya, di tiga pertandingan yang dilalui, Bhayangkara FC tak sekalipun menuai poin. Di laga pembuka melawan PSIS Semarang, mereka dikalahkan dengan skor 1-3, kemudian di laga kedua melawan RANS FC mereka kalah tipis 1-2 dan di laga ketiga lalu, mereka digasak dengan skor 1-4 oleh Persija Jakarta.
2. Arema FC
Salah satu tim yang memiliki tradisi cukup baik di persepakbolaan Indonesia ini menuai hasil yang cukup buruk di awal musim. Dari potensi 12 poin yang bisa diraup dalam empat pertandingan yang telah dijalani, Tim Singo Edan hanya mampu meraih satu poin saja di laga kedua melawan Persib Bandung, sementara tiga laga lainnya berakhir dengan kakalahan.
BACA JUGA: 6 Tips Fotografi Outdoor bagi Pemula, Kuncinya pada Praktek dan Eksplorasi
Sebelum kandas di kakli Bali United dengan skor 1-3 pada pekan keempat kemarin, Arema FC juga menelan kekalahan tipis 0-1 dari Dewa United pada laga pembuka, dan kalah telak 2-5 pada pekan ketiga kompetisi BRI Liga 1 Indonesia.
3. Persib Bandung
Tren negatif yang dialami oleh Persib Bandung belum juga berakhir pada pekan keempat ini. Dari empat laga yang telah dijalani oleh Maung Bandung, mereka sama sekali tak pernah merasakan kemenangan. Iya, dari laman ligaindonesiabaru.com, dalam empat laga yang telah mereka mainkan, Persib hanya mampu bermain imbang tiga kali saat melawan Madura United (1-1), Arema FC (3-3) dan Dewa United (2-2). Ironisnya, di pekan keempat kemarin, mereka justru digasak oleh PSM Makassar dengan skor telak 2-4.
Itulah tiga tim yang belum pernah meraih kemenangang hingga pekan keempat Liga 1 Indonesia berjalan. Kita lihat bersama, kira-kria sampai kapan jtren negatif yang mereka jalani akan berakhir.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Tapaki Partai Puncak, Romantisme Pendukung Uzbekistan dan Indonesia Terus Berlanjut
-
AFF Bentuk Tim ASEAN All Stars, Perlukah Para Pemain Timnas Indonesia Turut Serta?
-
Hanya Satu Pemain yang Masuk Tim ASEAN All Stars, Pendukung Timnas Indonesia Siap Kecewa
-
Semifinal AFC U-17: Saat Tim Bernapas Kuda Bertemu dengan Tim Bertenaga Badak
-
Masuki Babak 4 Besar, Tim Mana yang Paling Lemah di Semifinal Piala Asia U-17?
Artikel Terkait
-
JSSL Singapore 7s 2025: Asa HydroPlus Strikers dan MilkLife Shakers Menuju Final
-
Hasil BRI Liga 1: Ondrej Kudela Pahlawan, Persija Jakarta Bungkam Persik
-
Sedikit Lebih Tinggi dari UMR Yogya, Segini Gaji Pemain di Liga Kamboja
-
Kabar Tak Enak Ragnar Oratmangoen, Bakal Senasib dengan Nathan Tjoe-A-On?
-
Hasil BRI Liga 1: Kalahkan Barito Putera, Persis Solo Menjauh dari Zona Merah
Hobi
-
Asnawi Mangkualam Perkuat ASEAN All Stars, Erick Thohir Singgung Kluivert
-
PSSI Segera Rekrut Direktur Teknik, Makin Serius Cari Talenta Potensial
-
3 Keuntungan bagi Indonesia saat Jadi Tuan Rumah Gelaran AFF Cup U-23 2025
-
Jadwal F1 GP Arab Saudi 2025: Lando Norris Percaya Diri Raih Hasil Positif
-
Bali United Kalah Tipis di Bandung, Stefano Cugurra Umumkan Perpisahan
Terkini
-
Cinta dalam Balutan Hanbok, 4 Upcoming Drama Historical-Romance Tahun 2025
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Stray Kids Raih Sertifikasi Gold Keempat di Prancis Lewat Album HOP
-
Ulasan Novel 1984: Distopia yang Semakin Relevan di Dunia Modern
-
Ulasan Novel Harga Teman: Ketika Hasil Kerja Tidak di Hargai oleh Klien