Menjelang guliran Piala Asia 2023 di awal tahun mendatang, negara-negara yang menjadi kontestan turnamen antar negara tertinggi di benua Asia tersebut mulai berbenah. Beragam persiapan pun mulai dilakukan, termasuk dengan mengadakan pertandingan internasional melawan negara-negara lain.
Hal ini pula yang dilakukan oleh Timnas Vietnam. Salah satu negara rival di kawasan Asean yang juga berada satu grup dengan Indonesia di putaran final itu telah mempersiapkan laga uji tanding melawan Korea Selatan. Dalam rilisan laman Voice of Vietnam, pertarungan antara Timnas Vietnam melawan raksasa sepak bola dari kawasan Asia Timur tersebut rencananya akan dimainkan pada bulan September atau November 2023 mendatang.
Begitu antusiasnya publik sepak bola Vietnam, rencana uji coba antara timnas kesayangannya melawan Korea Selatan itu pun sudah menyebar luas dan banyak dibahas oleh media-media di negeri tersebut. Namun sayangnya, ternyata apa yang dilakukan oleh Timnas Vietnam, khususnya VFF justru mendapatkan tamparan keras dari KFA, federasi sepak bola Korea Selatan.
Dalam unggahan akun TikTok Timnas Info yang berdasarkan lansiran dari laman chosun.com, para pejabat di federasi sepak bola Korea Selatan tersebut merasa jengah dengan yang dilakukan oleh VFF. Pasalnya, pihak Vietnam telah mengumumkan rencana uji coba melawan Korea Selatan tersebut, saat pihak lawan belum memberikan jawaban dari agenda yang ditawarkan.
Menurut pejabat KFA, apa yang dilakukan oleh VFF yang telah mengumumkan rencana uji coba sebelum ada persertujuan dari KFA tersebut sangatlah memalukan. Karena, federasi Vietnam telah mengklaim kesediaan Korea Selatan untuk melakukan uji coba, sementara mereka belum memberikan jawaban.
"Pertandingan melawan Vietnam belum final. Agak memalukan bahwa Vietnam telah membuat pengumuman," kata salah seorang pejabat KFA dikutip dari Chosun.
"Jadi, saya akan membicarakannya dengan beberapa orang nanti," lanjutnya.
Meskipun tak menampik kemungkinan adanya laga uji coba antara Korea Selatan melawan Vietnam, namun seharusnya Vietnam harus menunggu terlebih dahulu keputusan dari KFA, baru kemudian mengumumkan rencana uji coba tersebut.
Kalau sudah begini, kita tinggal menunggu saja rencana selanjutnya dari kedua negara ini ya.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Rizky Ridho, dan Akselerasi Kejutannya yang Selalu Jadi Ancaman bagi Pertahanan Lawan
-
Meski Berisikan Penyerang Hebat, Striker Satu Ini Bisa Jadi Opsi Tambahan bagi STY di Piala AFF 2024
-
Meski Targetkan Partai Final di Piala AFF 2024, tapi Pencinta Timnas Tak Boleh Terlalu Berharap
-
Piala AFF 2024: Akan Lebih Bijak Jika Shin Tae-yong Tak Hanya Andalkan Skuat U-22 di Turnamen
-
Rafael Struick dan Ketepatan Memilih Klub yang Jadi Kunci Dominasinya di Timnas Indonesia
Artikel Terkait
-
Persib Bandung Bocorkan 3 Nama Pemainnya yang Dipanggil Shin Tae-yong untuk Piala AFF 2024
-
Korea Selatan Tembakkan Rudal Balistik sebagai Tanggapan atas Uji Coba Rudal Korea Utara
-
Vivo X200 Hadir dengan Kamera ZEISS, Siap Menggebrak Pasar Asia Tenggara
-
Bertemu Thailand di Babak Semifinal, Ibarat Final Kepagian bagi Indonesia
-
Go Min Si Dikonfirmasi Bintangi Drama Baru, Owner of The World
Hobi
-
Alasan Laga Indonesia vs Jepang Diundur, demi Kondisi Terbaik Kedua Tim
-
Raih Kemenangan Dramatis, Putri KW Lolos Babak Semifinal Korea Masters 2024
-
Pelatih Striker Timnas Indonesia Minta Pemain Lakukan Ini Jelang Hadapi Jepang
-
Bertemu Thailand di Babak Semifinal, Ibarat Final Kepagian bagi Indonesia
-
Rebutan Gelar, Pecco Bagnaia dan Jorge Martin Merasa Tak Perlu Bermusuhan
Terkini
-
Tampil Modis dengan 4 Gaya Simpel ala Kang Mi-na yang Wajib Kamu Coba!
-
Ulasan Novel Little White Lies: Kehidupan Debutante yang Penuh Rahasia
-
BABYMONSTER Billionaire: Ketika Percaya Diri Mampu Bungkam Komentar Negatif
-
4 Fakta Neo Hou, Pemeran Fangs of Fortune yang Ternyata Mantan Trainee SM
-
Jejak Kolonialisme dalam Tindakan Penjarahan: Jajah Bangsa Sendiri?