Kabar mengejutkan kembali datang jelang persiapan timnas Indonesia U-23 untuk mengikuti Asian Games 2022 yang akan digelar di Hangzhou, Republik Rakyat Cina. Salah satu pemain klub Persebaya Surabaya, yakni George Brown mendapatkan pemanggilan dari federasi guna mengikuti pemusatan latihan dan seleksi yang akan dilangsungkan di Jakarta.
Pemanggilan pemain yang baru saja genap berusia 24 tahun ini memang cukup mengejutkan. Pasalnya, sejak bergabung dengan skuad Persebaya Surabaya pada awal tahun 2023 ini.
George Brown bukanlah nama pemain inti yang menjadi pilihan pelatih Persebaya, baik dalam era kepemimpinan Aji Santoso maupun saat dilatih oleh pelatih kepala sementara, Uston Nawawi.
Dilansir dari situs persebaya.id, pemain kelahiran London Inggris dan sekaligus kakak dari pemain timnas U-20, Jack Brown tersebut mengaku kaget dan senang namanya dipanggil dalam pemusatan latihan timnas Indonesia U-23 yang akan dipersiapkan untuk mengikuti Asian Games pada 19 September-7 Oktober 2023.
Fullback yang kerap kali beroperasi di sisi kanan ini berharap pemanggilannya di timnas kali ini dapat menjadi momentum baginya guna menunjukkan performa terbaiknya.
Pelatih Uston Nawawi Mengaku Senang dengan Pemanggilan Pemainnya ke Timnas
Pemanggilan George Brown ke timnas Indonesia tentunya bukanlah yang pertama kali dalam karier pemain yang pernah membela klub Ashlands Eagles tersebut.
Di tahun 2017 silam, dia pernah mengikuti pemusatan latihan timnas Indonesia U-19 yang saat itu masih dilatih oleh Indra Safrie.
George dan adiknya, Jack Brown turut mengikuti pemusatan latihan itu di Jakarta. Namun, saat itu kedua pemain berdarah Inggris tersebut tidak lolos seleksi.
Dengan pemanggilan kembali George Brown ke timnas Indonesia tentunya merupakan salah satu hal yang cukup membanggakan bagi pelatih caretaker Persebaya Surabaya, Uston Nawawi.
Pelatih yang juga pernah menjadi pemain Persebaya di medio 2000-an tersebut tentunya cukup senang dengan pemanggilan salah satu anak asuhnya tersebut.
Dia berharap tentunya George Brown dapat mengambil pembelajaran sebanyak mungkin saat berada di pemusatan latihan timnas, sekaligus dapat menjadi ajang peningkatan performa baginya ke depan.
Baca Juga
-
Temui Dua Calon Pemain Naturalisasi Baru, Ini Harapan Erick Thohir
-
Panggil 3 Pemain Senior ke AFF Cup, STY Tak Murni Turunkan Skuad U-22?
-
Indonesia vs Jepang: Mustahil Skuad Garuda Raih 3 Poin di Kandang?
-
Punya Jejak Kontroversial, Ini Sosok Wasit yang Pimpin Laga Indonesia vs Jepang
-
Egy Maulana Masih Berhasrat Main di Luar Negeri, Usia Jadi Penyebab Utama?
Artikel Terkait
-
Ditanya Klub Jika Abroad, Rizky Ridho Justru Pilih Bermain di Liga Thailand
-
Jeda Kompetisi, Persebaya Fokus Pemulihan Ernando Ari dan Malik Risaldi
-
BRI Liga 1: PSIS Semarang Gagal Perbaiki Peringkat Akibat Kalah dari Persebaya Surabaya
-
Misi Juara Piala AFF! Prediksi Pemain Timnas U-23 yang Bisa Dipanggil STY
-
Putaran Final Piala Asia U-23 dan Sektor Tengah yang Bakal Jadi Tumpuan Permainan Pasukan Garuda Muda
Hobi
-
Temui Dua Calon Pemain Naturalisasi Baru, Ini Harapan Erick Thohir
-
Panggil 3 Pemain Senior ke AFF Cup, STY Tak Murni Turunkan Skuad U-22?
-
Indonesia vs Jepang: Mustahil Skuad Garuda Raih 3 Poin di Kandang?
-
MotoGP Barcelona 2024: Michelin Sediakan Paket Ban 'Luar Biasa'
-
Punya Jejak Kontroversial, Ini Sosok Wasit yang Pimpin Laga Indonesia vs Jepang
Terkini
-
Sinopsis Film The Sabarmati Report, Kisah Dua Jurnalis Mengungkap Kebenaran
-
Melawan Sunyi, Membangun Diri: Inklusivitas Tuna Rungu dan Wicara ADECO DIY
-
Melihat Jadwal Tur Linkin Park, Jakarta Satu-satunya Kota di Asia Tenggara
-
Ulasan Novel Seribu Wajah Ayah: Kisah Perjuangan dan Pengorbanan Ayah
-
Wajib Beli! Ini 3 Rekomendasi Cushion Lokal dengan Banyak Pilihan Shade