Presiden FIFA Gianni Infantino mengungkapkan rasa tak sabarnya menjelang Piala Dunia U-17 yang akan digelar di Indonesia dua bulan ke depan.
Melalui unggahannya di akun Instagramnya, Gianni Infantino ikut memuji keindahan negara Indonesia.
"Piala Dunia FIFA U-17 2023, yang akan diselenggarakan di negara indah Indonesia, tinggal dua bulan lagi dan saya sangat bersemangat untuk memulai turnamen ini!" tulis Gianni Infantino, dikutip pada Senin (11/09/2023).
Gianni Infantino lalu menyampaikan bahwa akan ada banyak ikon sepak bola dunia yang lahir dari turnamen tersebut.
Orang nomor satu di federasi sepak bola dunia itu juga membagikan foto ikon sepak bola, mulai dari Ronaldinho dari Brasil, Gianluigi Buffon dari Italia dan Phil Foden bersama Timnas Inggris U-17 yang menjuarai turnamen ini tahun 2017.
"Edisi sebelumnya dari acara ini telah menampilkan banyak pemain yang telah menjadi ikon permainan dan meraih penghargaan besar, termasuk memenangkan Piala Dunia FIFA," tulis Gianni Infantino.
"Ini adalah bukti bahwa panggung global yang disediakan oleh FIFA melalui berbagai turnamen remaja merupakan landasan sempurna bagi talenta-talenta muda," sambungnya.
Tak hanya itu saja, Gianni Infantino juga mendoakan dan mendukung Erick Thohir selaku Ketum PSSi dan elemen yang terlibat dalam melakukan koordinasi dengan baik kepada FIFA.
"Doa terbaik saya kepada Presiden Persatuan Sepakbola Indonesia Erick Thohir, tim PSSI, dan semua orang yang terlibat dalam menyelenggarakan turnamen fantastis yang akan menyaksikan para superstar masa depan melanjutkan perjalanan mereka di panggung ini!" pungkas Presiden FIFA itu.
Sebagai informasi, Piala Dunia U-17 akan berlangsung pada 10 November-2 Desember 2023 dan digelar di empat stadion.
Stadion yang digunakan adalah Jakarta Internasional Stadium (JIS) dengan kapasitas 82 ribu penonton, Stadion Bung Tomo Surabaya (50 ribu), Stadion Si Jalak Harupat Bandung (27 ribu) dan Stadion Manahan Solo (20 ribu).
Baca Juga
-
MEOVV Terjebak dalam Hubungan 'Toxic' di Lagu Comeback Terbaru
-
3 Serum Brightening Murah Meriah Cocok untuk Pelajar, Harga Rp20 Ribuan
-
Ulasan Novel Yang Telah Lama Pergi: Kisah Pengkhianatan Masa Lalu
-
Taeyeon Tulis Pesan Hangat untuk Diri Sendiri di Lagu 'Letter To Myself'
-
Penuh Chemistry! 4 Film dan Serial yang Dibintangi Dion Wiyoko bersama Sheila Dara
Artikel Terkait
-
Pernyataan Shin Tae-yong dan PSSI Tak Sejalan Soal Eliano Reijnders yang Dicoret Timnas Indonesia
-
Erick Thohir Berniat Mundur dari PSSI, Wapres Gibran Pasang Badan! Sudah Pak..
-
Erick Thohir Ancam Mundur dari PSSI, Sumardji: Bagian dari Kekecewaan
-
Segini Uang yang Harus Dikeluarkan PSSI Jika Ingin Jurgen Klopp Jadi Pelatih Timnas
-
Erick Thohir Tiba-tiba Unggah Foto Bareng Bek Sayap Jepang, Ada Apa?
Hobi
-
Fans Tak Perlu Banyak Menuntut, STY Pasti Miliki Alasan Tersendiri Tak Mainkan Eliano Reijnders
-
Kedatangan Ole Romeny ke Timnas Indonesia, Solusi Kebuntuan Lini Depan?
-
Genjot Fisik Pemain, Persib Bandung Pasang Target Tinggi Lawan Borneo FC
-
Timnas Indonesia, Kualifikasi Piala Dunia 2026, dan Satu Poin Sakral yang Tak Kunjung Didapatkan
-
Diisukan Hijrah ke Man United, Victor Gyokeres Janji Setia pada Sporting CP
Terkini
-
MEOVV Terjebak dalam Hubungan 'Toxic' di Lagu Comeback Terbaru
-
3 Serum Brightening Murah Meriah Cocok untuk Pelajar, Harga Rp20 Ribuan
-
Ulasan Novel Yang Telah Lama Pergi: Kisah Pengkhianatan Masa Lalu
-
Taeyeon Tulis Pesan Hangat untuk Diri Sendiri di Lagu 'Letter To Myself'
-
Penuh Chemistry! 4 Film dan Serial yang Dibintangi Dion Wiyoko bersama Sheila Dara