Timnas Indonesia U-24 akan kembali bertarung di babak 16 besar ajang Asian Games cabang sepak bola. Berdasarkan informasi dari laman hangzhou2022.cn, skuat Garuda Muda akan berhadapan dengan Uzbekistan pada tanggal 28 September 2023 besok.
Bagi seorang Indra Sjafri, pertarungan melawan Uzbekistan sejatinya bukanlah sebuah hal yang asing baginya. Pasalnya, pelatih asal Sumatera Barat tersebut pernah menghadapi skuat negara Asia Tengah tersebut pada tahun 2014 lalu.
BACA JUGA: Bertandang ke Indomilk Arena, Persebaya Surabaya Incar Kemenangan Tandang
Kala itu, Indra Sjafri yang menangani skuat Timnas Indonesia U-19 sukses meloloskan Evan Dimas dan kolega ke putaran final Piala Asia U-19. Pada putaran final turnamen yang berlangsung di Myanmar tersebut, Timnas Indonesia U-19 bergabung di grup B bersama Uni Emirat Arab, Australia dan Uzbekistan.
Sempat mengusung optimisme dan rasa percaya diri yang tinggi karena bermodalkan titel Piala AFF U-19 tahun 2013, Indra Sjafri dan anak asuhnya justru harus menerima kenyataan pahit. Penampilan antiklimaks yang mereka tunjukkan di putaran final, membuat mereka justru menjadi bulan-bulanan tiga tim lainnya.
Di laga perdana melawan Uzbekistan, taktik dan strategi Indra Sjafri kala itu tak mampu meredam agresifitas sang lawan. Alhasil, Timnas Garuda Muda pun kala itu harus bertekuk lutut dengan skor 1-3.
Berdasarkan match report dari laman the-afc.com, tiga gol kemenangan Uzbekistan diciptakan oleh Dostonbek Khamdanov pada menit ke-18, kemudian digandakan oleh Zabikhillo Urinboev pada menit ke-22. Indonesia sejatinya sempat memperkecil kedudukan melalui sepakan spektakuler Paolo Sitanggang ketika pertandingan berjalan 58 menit. Namun sayangnya, mereka harus kembali kebobolan di menit ke-87 melalui Otabek Shukurov.
BACA JUGA: Ekstra Waspada! Timnas Uzbekistan Saat Ini Tengah dalam Fase Kebangkitan
Sembilan tahun berselang, coach Indra Sjafri akhirnya kembali bersua dengan Uzbekistan di level yang sama namun berbeda ajang. Di babak 16 besar Asian Games, coach Indra memiliki kans untuk membalaskan kekalahan yang pernah diterimanya pada tahun 2014 lalu.
Dengan materi pemain yang tentunya sudah jauh berbeda, pelatih yang sukses mengantarkan Indonesia meraih medali emas Sea Games 2023 tersebut akan kembali beradu strategi melawan Uzbekistan, sekaligus melakukan revans atas kekalahan yang pernah dideritanya saat membesut Timnas U-19.
Akan menjadi sebuah hal yang pastinya menarik untuk melihat apakah nantinya strategi yang diterapkan oleh coach Indra Sjafri berhasil membalaskan kekalahan yang selama sembilan tahun ini terpendam olehnya.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Bela Timnas Indonesia Bertarung Melawan Jepang, Justin Hubner Harus Usung Misi Pribadi!
-
Meski Bermodalkan Skuat Mewah, Namun Menjadi Seorang Coach Shin Tae-yong Tidaklah Mudah
-
Makin Mengancam Kemapanan, Indonesia Juga Bikin Vietnam Meradang di Final AFF Futsal Championship 2024
-
Timnas Indonesia U-22, Piala AFF 2024 dan Kebijakan Potong Generasi Jilid II Shin Tae-yong
-
Rizky Ridho, dan Akselerasi Kejutannya yang Selalu Jadi Ancaman bagi Pertahanan Lawan
Artikel Terkait
-
Kabar Gembira! Timnas Indonesia Dapat Amunisi Tambahan Lawan Arab Saudi
-
Mental Tak Goyah, Timnas Indonesia Ingin Cari Pelampiasan dan Kalahkan Arab Saudi
-
Tak Banyak yang Tahu, Calvin Verdonk Ungkap 'Awan Kelabu' di Ruang Ganti Timnas Indonesia
-
Teka-teki Eliano Reijnders Dicoret STY dari Skuad, Ini Kata Erick Thohir
-
Patut Dicontoh! Ini Respon Eliano Reijnders Usai Kembali Terdepak dari Timnas Indonesia
Hobi
-
Teka-teki Eliano Reijnders Dicoret STY dari Skuad, Ini Kata Erick Thohir
-
Rekor Pertemuan Timnas Indonesia vs Arab Saudi, Garuda Belum Pernah Menang?
-
Gagal Taklukkan Raja Asia, Jay Idzes Pastikan Timnas Indonesia Tak Menyerah
-
Taklukkan Kembali Gregoria Mariska Tunjung, Bukti Dominasi Akane Yamaguchi
-
Debut Manis Kevin Diks di Timnas Indonesia, Nyaris Cetak Assist tapi Cedera
Terkini
-
Pilihan Hidup Sendiri: Ketika Anak Muda Memutuskan Tidak Menikah, Salahkah?
-
Kesbangpol dan PD IPARI Karanganyar Gelar Pembinaan Kerukunan Umat Beragama untuk Meningkatkan Toleransi dan Harmoni
-
3 Rekomendasi Film Kolaborasi Memukau Ryan Gosling dan Emma Stone
-
Hikayat Sarjana di Mana-mana
-
Jebakan Maskulinitas di Balik Tren Video Laki-laki Tidak Bercerita