Pelatih Timnas Indonesia senior, Shin Tae Yong secara resmi telah merilis daftar para pemain yang menjadi proyeksi babak kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Berdasarkan rilisan resmi dari laman pssi.org (3/10/2023), pelatih berkebangsaan Korea Selatan tersebut memanggil 25 pemain untuk melakoni laga melawan Brunei Darussalam.
Namun sayangnya, hanya berselang dua hari, daftar rilis yang telah ditetapkan oleh coach STY tersebut berubah. Pasalnya dua pemain yang sebelumnya masuk dalam daftar, yakni Yance Sayuri dan Jordi Amat, dikabarkan mendapatkan cedera sehingga keduanya urung untuk bergabung.
Alhasil, dalam rilis lanjutan di laman pssi.org (5/10/2023), mantan pelatih Timnas Korea Selatan tersebut akhirnya memanggil Dzaky Asraf, Fachruddin Ariyanto dan Hokky Caraka sebagai alternatif di tubuh Timnas Indonesia. Mau tak mau, coach Shin harus menepikan Yance Sayuri dan Jordi Amat yang belakangan ini rutin menjadi penghias permainan Timnas Indonesia.
Akan tetapi, sebuah permasalahan justru timbul dari Yance Sayuri. Ketika coach STY sudah menerima penjelasan mengenai kurang bugarnya sang pemain, dirinya justru kedapatan bermain memperkuat klubnya, PSM Makassar pada lanjutan Liga 1 Indonesia pekan ke-15.
Dari data yang ada di laman ligaindonesiabaru.com, Yance Sayuri bermain selama 78 menit di laga melawan Madura United itu sebelum pada akhirnya digantikan oleh Mufli Hidayat.
Tentu apa yang ditunjukkan oleh Yance Sayuri ini menjadi sebuah preseden buruk bagi sang pemain. Pasalnya, hal serupa juga pernah ditunjukkan oleh Egy Maulana Vikri pada bulan Maret 2023 lalu.
Kala itu, Egy Maulana Vikri yang mendapatkan panggilan dari Timnas Indonesia untuk persiapan FIFA match day, menyatakan bahwa dirinya tengah dalam kondisi cedera. Namun sayangnya, hanya berselang beberapa waktu saja dari penjelasan yang diberikan, sang pemain justru tampil membela klubnya, Dewa United.
Merasa kecewa dengan sikap tak profesional dan indisipliner dari Egy Maulana Vikri, coach STY pun menepikan sang pemain selama berbulan-bulan. Hingga akhirnya, Egy kembali mendapatkan panggilan di FIFA match day bulan September 2023 lalu di laga melawan Turkmenistan.
Menarik untuk disimak, tindakan gegabah dari seorang Yance Sayuri akankah membuatnya bernasib sama dengan Egy Maulana Vikri, yang harus merasakan dinginnya sikap STY selama berbulan-bulan? Kita tunggu bersama!
Baca Juga
-
Jika PSSI Tak Gerak Cepat, Pascal Struijk Bisa Senasib dengan Mantan Pemain AZ Alkmaar Ini!
-
Pascal Struijk dan Potensi Terganggunya Kestabilan Trio Lini Pertahanan Timnas Indonesia
-
Elkan Baggott dan Mimpi Para Penggemar Timnas Indonesia yang Bisa Diwujudkan Pascal Struijk
-
Bawa Leeds United Promosi, Ternyata Pascal Struijk Bukan Pemain Indonesia Pertama di EPL
-
Pratama Arhan, Bangkok United dan Kans Ciptakan Memori Manis pada Musim Perdananya
Artikel Terkait
-
PSSI Jadikan Coach Mochi Tameng dalam Kasus Djenna de Jong? Kritik Tak Digubris
-
Jika PSSI Tak Gerak Cepat, Pascal Struijk Bisa Senasib dengan Mantan Pemain AZ Alkmaar Ini!
-
Tak Hanya Bek Tengah, Pascal Struijk Ternyata Bisa Main di 3 Posisi Ini
-
Pascal Struijk dan Potensi Terganggunya Kestabilan Trio Lini Pertahanan Timnas Indonesia
-
Dean James Kabarkan Kondisi Cederanya, Kans Bela Timnas Indonesia Makin Besar
Hobi
-
Jika PSSI Tak Gerak Cepat, Pascal Struijk Bisa Senasib dengan Mantan Pemain AZ Alkmaar Ini!
-
Sudirman Cup 2025: Line Up Indonesia vs India, Ada Jojo dan Putri KW
-
Tak Hanya Bek Tengah, Pascal Struijk Ternyata Bisa Main di 3 Posisi Ini
-
Pascal Struijk dan Potensi Terganggunya Kestabilan Trio Lini Pertahanan Timnas Indonesia
-
Elkan Baggott dan Mimpi Para Penggemar Timnas Indonesia yang Bisa Diwujudkan Pascal Struijk
Terkini
-
Jung Kyung Ho Bisa Lihat Hantu? Intip 3 Tokoh Unik di 'Oh My Ghost Clients'
-
Tak Peduli Omongan Orang, NEXZ Pilih Jadi Diri Sendiri di Lagu Baru O-RLY?
-
Treasure Bersiap Kunjungi Indonesia untuk Tampil di Allo Bank Festival 2025
-
Review Anime Kaiju No. 8, Kekuatan Monster Jadi Harapan Terakhir
-
4 OOTD Memesona ala Bang Jeemin izna, Dari Casual Edgy ke Elegan!