Geliat sepakbola nasional kembali menggelora. Kali ini kabar datang dari salah satu tim peserta BRI Liga 1 musim 2023/2024, yakni PSS Sleman. Melansir dari laman resmi klub PSS Sleman (psssleman.id), manajemen klub berjuluk “Super Elja” tersebut resmi mengganti kedudukan pelatih kepala yang sebelumnya dipegang oleh Marian Mihail. Pelatih asal Rumania tersebut resmi lengser dari posisi pelatih kepala usai klub PSS Sleman tak kunjung memperlihatkan performa gemilah di beberapa laga terakhir di BRI Liga 1 musim ini.
Melansir dari laman resmi Liga Indonesia Baru (ligaindonesiabaru.com), PSS Sleman dalam 5 pekan terakhir BRI Liga 1 gagal meraih kemenangan dan hanya mampu peraih 2 poin saja dari 2 hasil imbang. Bahkan, klub asal kabupaten Sleman tersebut meraih 2 kekalahan beruntun di pekan ke-14 dan pekan ke-15 BRI Liga 1 musim 2023/2024. Marian Mihail kini sedang ditawarkan posisi baru sebagai Direktur teknik klub PSS Sleman.
“Marian menurut saya adalah pelatih yang mempunyai karakter dan disiplin kuat dan telah membentuk karakter dan disiplin para pemain PSS Sleman. Penunjukan Crasson juga terkait dengan target kedepan untuk dapat tembus menjadi tim papan atas, dan Pak Marian juga ingin istirahat menghabiskan waktu lebih banyak dengan keluarga,” ujar Gusti Randa selaku Presiden Direktur PSS Sleman pada Senin (09/10/2023) seperti yang dikutip dari laman resmi klub PSS Sleman.
Posisi Marian Mihail Digantikan oleh Asistennya, Bertrand Crasson
Lengsernya Marian Mihail dari pelatih kepala PSS Sleman membuat salah satu asistennya, yakni Bertrand Crasson resmi didapuk sebagai pelatih kepala. Pelatih yang semasa karirnya pernah bermain untu RS Anderlecht di Liga Belgia ini diharapkan mampu membawa PSS Sleman untuk kembali ke trend positif seperti yang diperlihatkan saat awal musim ini.
“Saya sudah bicara langsung dengan Crasson tentang target dari PSS Sleman. Ia berkomitmen untuk memberiian kemampuan terbaiknya. Manajemen berharap, Crasson melanjutkan disiplin yg di tanamkan Coach Mihail dan melanjutkan peningkatan prestasi PSS Sleman,” ujar Gusti Randa seperti yang dikutip dari laman resmi klub PSS Sleman.
Bertrand Crasson yang semasa karir atletnya merupakan seorang pemain bertahan tentunya akan dihadapkan dengan beberapa pekerjaan rumah guna membawa PSS Sleman kembali ke trend posistif di sisa Liga 1 musim ini. Tentunya diharapkan pelatih dengan lisensi kepelatihan Pro UEFA ini dapat menemukan solusi guna mengarungi sisa liga.
“Ada beberapa aspek yang hilang dalam beberapa pertandingan yang kami lalui ketika kehilangan bola, yakni semangat bertempur dan menekan lawan. Kondisi saat ini yang terjadi di dalam tim menurut saya tidak perlu mencari-cari kesalahan yang telah lalu. Hal ini seharusnya menjadi tanggung jawab kita bersama dan menuju menjadi lebih baik,” ujar Bertrand Crasson seperti yang dikutip dari laman resmi PSS Sleman (psssleman.id).
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Calvin Verdonk Singgung Taktik Shin Tae-yong di Timnas Indonesia, Ini Alasannya
-
Bersaing dengan 2 Seniornya, Apakah Arkhan Kaka Bisa Dilirik oleh STY?
-
Indonesia Perlu Waspadai Myanmar di AFF Cup 2024, Jadi Tim Kuda Hitam?
-
Titus Bonai Sebut Ada Perbedaan Kondisi Dulu dan Saat Ini di Tim Nasional Indonesia
-
Menebak Siapa yang Layak Jadi Kiper Utama Timnas Indonesia di AFF Cup 2024
Artikel Terkait
-
Pertama Kali Nyoblos, Eks Anak Asuh Shin Tae-yong Punya Harapan Besar
-
PSIS Semarang Datangkan Striker Gustavo Souza, Statistiknya Ngeri di Liga El Savador!
-
2 Pemain Timnas Indonesia yang Tampil 'Gacor' usai Pulang ke Klub
-
Persija Tergusur Lagi, Jamu Persik di Luar Jakarta: 41,5 Km dari GBK
-
Mengenal Armando Obet, Pemain PSBS Biak yang Bisa Jadi Kartu AS STY di Piala AFF 2024
Hobi
-
Alfan Suaib Dapat Panggilan TC Timnas Indonesia, Paul Munster Beri Dukungan
-
Jadi Calon Rekan Setim, George Russell Beri Bocoran Ini ke Kimi Antonelli
-
Walau Sukses Tantang Max Verstappen, Lando Norris Ragu Bisa Juara Dunia
-
Sosok Radojko Avramovic, Pelatih Tersukses di Piala AFF
-
Calvin Verdonk Berharap Jepang Pakai Tim B saat Jamu Timnas Indonesia
Terkini
-
Memerankan Ibu Egois di Family by Choice, Kim Hye Eun: Saya Siap Dihujat
-
3 Serum yang Mengandung Tranexamic Acid, Ampuh Pudarkan Bekas Jerawat Membandel
-
3 Varian Cleansing Balm Dear Me Beauty untuk Kulit Kering hingga Berjerawat
-
Berbau Seksual, Lirik Lagu Tick Tack English Ver. Karya ILLIT Dikecam Penggemar
-
Ulasan Buku My Home: Myself, Rumah sebagai Kanvas Kehidupan