Scroll untuk membaca artikel
Hikmawan Firdaus | Raudhatul Ilmi
Amar Rayhan Brkic saat menjalani sesi latihan bersama dengan pemain Hoffenheim (Instagram/@amr.brc)

Timnas Indonesia U-17 sebelumnya diketahui hanya memiliki satu orang pemain Diaspora saja, yakni Welber Jardim.  Kini, pemain Diaspora Timnas Indonesia U-17 pun dipastikan resmi bertambah seiring dengan kedatangan Arman Rayhan Brkic. Arman Rayhan Brkic sendiri saat ini berstatus sebagai pemain Hoffenheim U-17.

Kedatangan Arman Rayhan Brkic pun sudah dikonfirmasi oleh Bima Sakti selaku pelatih Timnas Indonesia U-17 .

Kehadiran dari Arman Rayhan Brkic ikut menambah kekuatan dari Timnas Indonesia. pemain berpostur 166 cm tersebut bisa bermain di beberapa posisi. Dalam hal ini Ia bisa bermain sebagai gelandang ataupun winger sebelah kanan. 

Pengalamannya bersama Hoffenheim diharapkan akan banyak membantu Timnas Indonesia U-17 di ajang Piala Dunia U-17 nanti. 

Bersama dengan Hoffenheim U-17, Arman Rayhan Brkic diketahui sudah dimainkan dalam total 7 laga. Ia juga sukses mempersembahkan 2 gol bagi Hoffenheim U-17.

Arman Rayhan Brkic masih akan ikut menjalani laga uji coba lanjutan bersama dengan Timnas Indonesia U-17. 

Setelah itu baru ditentukan Apakah Ia akan diseleksi oleh Bima Sakti. Dalam hal ini Bima Sakti akan menilai dan melihat terlebih dahulu, apakah sang pemain layak masuk ke dalam skuad Timnas Indonesia U-17 untuk tampil di Piala Dunia U-17 ataupun tidak. 

Jika tidak, maka otomatis Ia akan Dicoret oleh Bima Sakti dari skuad. Sejauh ini Bima Sakti memang cukup ketat dalam melakukan seleksi terhadap para pemain Diaspora.

Sebelumnya, Ia sudah mencoret total 5 pemain Diaspora karena dianggap tidak memenuhi kriteria. Hanya Welber Jardim saja yang masih dipertahankan sampai dengan saat ini.

Hal ini dikarenakan Bima Sakti menganggap Welber Jardim saja yang memenuhi kualifikasi untuk membela Timnas Indonesia. 

Bagi Bima Sakti pemain Diaspora harus bisa lebih dari lokal dalam hal kemampuan. Jika Kualiatasnya sama saja, maka otomatis Erick Thohir akan memilih pemain lokal saja.

Menarik untuk ditunggu apakah Arman Rayhan Brkic akan dipilih oleh Bima Sakti layaknya Welber Jardim?

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.

Raudhatul Ilmi