Timnas Indonesia senior akan kembali turun gelanggang di babak Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia putaran pertama. Berdasarkan undian yang telah dilaksanakan, skuat Garuda bakal berhadapan dengan sang tetangga, Brunei Darussalam dalam dua kali laga yang dijalankan pada tanggal 12 dan 17 Oktober 2023.
Menjelang pertarungan melawan Brunei Darussalam, Ketua Umum PSSI, Erick Thohir ternyata memiliki sebuah perjanjian dengan sang pelatih timnas, Shin Tae Yong. Hal tersebut terlihat dari video unggahan akun TikTok resmi sang ketua umum, @erick.thohir.
Dalam potongan video tersebut, Erick menyatakan bahwa dirinya telah sepakat untuk tak meremehkan sang calon lawan.
"Kita serius mempersiapkan tim ini untuk Piala Asia dan juga Kualifikasi world cup," ujar Erick Thohir di hadapan para pemain dan staff pelatih.
"Dan kita harus benar-benar fokus, tinggal kita punya komitmen yang sama," imbuhnya.
"Jadi, besok (hari ini) lawan Brunei saya dan coach Shin sama-sama sepakat, jangan anggap remeh!"
"Jika kalian lengah, nanti kalian gak dapet jendelanya untuk November, Maret, Juni tahun depan, jadi kita benar-benar harus lakukan yang terbaik," tegas mantan presiden Inter Milan tersebut.
Secara garis besar, Erick Thohir dan STY sepakat bahwa para pemain pantang untuk menganggap remeh kekuatan sang calon lawan. Pasalnya, jika lengah, maka akan sangat mungkin Indonesia akan kehilangan kesempatan untuk bisa kembali bersaing dalam memperebutkan jatah tiket ke Piala Dunia 2026 zona Asia.
Sejatinya, hal tersebut sangat wajar untuk disampaikan oleh Erick Thohir. Karena selain perbedaan kualitas dan peringkat FIFA yang terpaut jauh, banyak pihak yang yakin laga ini bakal sepenuhnya menjadi milik Timnas Indonesia.
Sebuah hal yang tentunya patut untuk diwaspadai. Mengingat hal tersebut bisa saja membuat para pemain menjadi jumawa dan lengah sehingga bisa dimanfaatkan oleh Brunei Darussalam.
Terlebih, sejarah juga pernah mencatat Indonesia pernah pula dipermalukan oleh Brunei Darussalam. Disadur dari laman 11v11, dari 11 kali pertemuan yang telah dijalani, Indonesia pernah kandas di kaki Brunei Darussalam sebanyak 2 kali, dan 2 kali dipaksa bermain imbang. Selebihnya, 7 laga lainnya menjadi milik skuat Garuda.
Jadi, jangan lengah skuat Garuda! Jangan sampai Brunei Darussalam berhasil membalikkan segala prediksi dan rasa optimis yang kini menyelimuti.
Baca Juga
-
Meski Targetkan Partai Final di Piala AFF 2024, tapi Pencinta Timnas Tak Boleh Terlalu Berharap
-
Piala AFF 2024: Akan Lebih Bijak Jika Shin Tae-yong Tak Hanya Andalkan Skuat U-22 di Turnamen
-
Rafael Struick dan Ketepatan Memilih Klub yang Jadi Kunci Dominasinya di Timnas Indonesia
-
Laga Berat Melawan Jepang dan Ujian Shin Tae-yong dalam Tampilkan Komposisi Skuat Terbaik
-
Patok Target Tinggi dengan Skuat Muda, Bukan Sebuah Hal yang Aneh bagi Seorang Shin Tae-yong!
Artikel Terkait
-
Jelang Gabung Timnas Indonesia, Pratama Arhan Justru Kirim Pesan Penuh Tanda Tanya
-
3 Bek Jepang Bakal Jadi Momok Thom Haye, Rawan Dijegal Buat Cetak Gol
-
Kondisi Sepak Bola NTT, Dapil Anita Jacoba Gah yang Kritik Naturalisasi Timnas Indonesia
-
Sinyal Bahaya untuk Timnas Indonesia, Jepang Diprediksi Panggil Bomber 144 Gol
-
Shin Tae-yong: Buat Lolos ke Piala Dunia, Timnas Indonesia Tak Bisa Cuma Andalkan Pemain Lokal
Hobi
-
3 Pemain Kunci Timnas Jepang yang Perlu Diwaspadai, Ada Eks-Inter Milan
-
Ivar Jenner Absen Lawan Jepang, Jordi Amat Berpeluang Jadi Gelandang?
-
Naturalisasi Kevin Diks Disahkan Rapat Paripurna DPR RI, Ini Harapan PSSI
-
Calvin Verdonk Jadi Bek Kanan di Klub, Bisa Jadi Solusi Bagi Shin Tae-yong di Timnas Indonesia?
-
Meski Targetkan Partai Final di Piala AFF 2024, tapi Pencinta Timnas Tak Boleh Terlalu Berharap
Terkini
-
Sambut Hari Anak Sedunia PBB, Doyoung NCT Donasi Rp1,1 Miliar ke UNICEF
-
3 Film Korea yang Dibintangi Song Kang Ho, Ada Sporty hingga Mendebarkan
-
Indonesia dan Lunturnya Budaya Malu, dari "Jam Karet" hingga Korupsi
-
4 Tips OOTD Rok ala Zara Adhisty yang Girly Abis, Cocok Buat Hangout!
-
TVXQ Resmi Merilis Album Perayaan Debut 20 Tahun di Jepang Bertajuk 'Zone'