Jelang hadapi tuan rumah Brunei Darussalam pada leg ke-2 kualifikasi Piala Dunia 2026 round 1, skuad timnas Indonesia tentunya dalam kondisi siap tempur menghadapi sesama negara sub-konfederasi AFF tersebut.
Dilansir dari laman resmi PSSI, laga leg ke-2 tersebut dijadwalkan akan digelar pada Selasa, 17 Oktober 2023 di Stadion Hassanal Bolkiah National.
Tentunya timnas Indonesia diharapkan mampu kembali meraih kemenangan guna memastikan diri lolos ke babak round 2 kualifikasi.
Pada laga leg pertama yang digelar Kamis (12/10/2023), timnas Indonesia sukses mencukur Brunei Darussalam di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta dengan skor telak 6-0. Modal kemenangan tersebut tentunya cukup penting untuk menghadapi leg kedua di Bandar Seri Begawan, Brunei Darussalam.
Shin Tae-yong Diprediksi akan Melakukan Beberapa Rotasi Pemain
Seusai kemenangan besar 6-0 atas Brunei Darussalam di leg pertama, tentunya timnas Indonesia lebih diunggulkan untuk lolos ke babak selanjutnya karena hanya butuh hasil imbang di laga leg kedua.
Kondisi ini kemungkinan besar akan dimanfaatkan oleh pelatih kepala, Shin Tae-yong untuk merotasi beberapa pemain yang akan berlaga di leg kedua pada selasa ini.
Pelatih asal Korea Selatan tersebut memang dikenal kerap kali melakukan eksperimen di dalam skuad timnas Indonesia.
Tentunya masih segar diingatan pada leg pertama pekan lalu, Shin Tae-yong memasang formasi 4-3-3 dan menurunkan 3 striker murni, yakni Dendy Sulistyawan, Dimas Drajad dan Hokky Caraka. Hal ini baru pertama kali diterapkan oleh Shin Tae-yong selama 4 tahun melatih timnas Indonesia.
Kemungkinan besar di leg kedua nanti, Shin Tae-yong akan kembali menurunkan beberapa pemain pelapis dan juga beberapa pemain yang belum melakukan debut bersama timnas Indonesia.
Sejauh ini, nama winger, Dzaky Asraf dan gelandang serang, Arkhan Fikri merupakan 2 pemain yang belum melakoni debut bersama timnas Indonesia di level senior. Kedua pemain tersebut juga diprediksi akan turun di laga leg kedua nanti.
Nama Arkhan Fikri kemungkinan besar akan diturunkan sekaligus mencatatkan laga debutnya pada laga kontra Brunei Darussaalam nanti.
Pemain asal klub Arema FC tersebut kemungkinan akan menggantikan Marselino Ferdinan yang memang sejak awal didiagnosis cedera hamstring sehingga tidak turut dibawa ke Brunei Darussalam. Tentunya dari style permainan Arkhan Fikri dirasa cukup mirip dengan Marselino Ferdinan di lini tengah timnas.
Kita tunggu saja apa dan bagaimana strategi yang akan diterapkan oleh pelatih Shin Tae-yong guna menghadapi laga leg kedua nanti.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Analisis Kekuatan Skuad, Indikasi Jepang Takut ke Timnas Indonesia??
-
Masuk ke Skuad AFF Cup 2024, Jadi Ajang Pembuktian Bagi Asnawi Mangkualam?
-
Ada Persaingan di Sektor Kiper Timnas Indonesia, Maarten Paes Ungkap Hal Tak Teduga
-
Dipanggil Masuk Skuad Timnas untuk AFF Cup, Ini Harapan Duo Persib Bandung
-
Unik! Yakob Sayuri Ungkap Rumor Abroad Harus Sepaket dengan Kembarannya?
Artikel Terkait
-
Dramatis! China Kalahkan Bahrain, Timnas Indonesia Jadi Juru Kunci
-
Pramono Jagokan Timnas Indonesia Kalahkan Jepang: Prediksi 2-1
-
Eks Persib dan PSMS Alejandro Tobar Yakini Timnas Indonesia Tekuk Jepang
-
Hajime Moriyasu Nilai Shin Tae-yong Paham Betul Taktik Timnas Jepang, Tapi...
-
Takumi Minamino Ngomel! Kritik Kondisi Rumput Stadion GBK, Bikin Pemain Kesulitan
Hobi
-
Indonesia Bersiap Hadapi Jepang dalam Lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Analisis Kekuatan Skuad, Indikasi Jepang Takut ke Timnas Indonesia??
-
Sadar Timnas Indonesia Berkembang Pesat, Hajime Moriyasu Ngaku Ketar-Ketir?
-
Kaoru Mitoma Waspadai Demam Sepak Bola di Indonesia, Soroti Pemain Keturunan
-
Pakai Motor GP23, Marc Marquez Tidak Minta Tambahan Aneh-Aneh ke Ducati
Terkini
-
3 Film Korea Bertema Sejarah yang Hadirkan Beragam Kisah Menggugah
-
Ada Pop Ballad, Irene Red Velvet Usung Beragam Genre di Album Like A Flower
-
Kenang Mendiang Aktor Song Jae Rim, Aktris Kim So Eun Tulis Pesan Menyentuh
-
Sehat ala Cinta Laura, 5 Tips Mudah yang Bisa Kamu Tiru!
-
ILLIT Rasakan Debaran Jantung yang Kencang di MV Lagu Terbaru 'Tick-Tack'