Timnas Indonesia berhasil kembali berpesta gol ke gawang Brunei Darussalam dalam laga leg kedua babak Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Pertandingan yang berlangsung di Stadion Nasional Hasanal Bolkiah tersebut berakhir dengan skor 6-0 untuk keunggulan Timnas Indonesia.
Menariknya lagi, laga tersebut menghasilkan skor yang sama dengan laga leg pertama lalu. Itu artinya Timnas Indonesia mampu menang dengan agregat 12-0.
BACA JUGA: Timnas Indonesia Pesta Gol, Vietnam Dihajar Korea Selatan 0-6
Di laga ini, Egy Maulana Vikri juga ikut menyumbang gol bagi Timnas Indonesia. Pemain milik Dewa United tersebut berhasil membobol gawang Brunei Darussalam pada menit ke-42 setelah memanfaatkan assist dari Hokky Caraka.
Kendati mencetak gol, penampilan dari Egy Maulana Vikri tidak cukup baik pada laga itu. Pemain bernomor punggung 10 tersebut tidak terlalu banyak memberikan kontribusi bagi tim.
Ia juga sering kehilangan bola yang berujung kepada serangan balik membahayakan dari tim lawan.
Melihat hal ini, Bung Maruf pun mengkritik penampilan dari Egy Maulana Vikri. Komentator sepak bola tersebut merasa Egy harus segera memperbaiki performanya. Mengingat, Timnas Indonesia akan menghadapi tim yang lebih kuat dalam laga selanjutnya.
"Egy menurut saya terlalu sering melakukan kesalahan. Jika bertemu dengan lawan sekelas Jepang akan sangat berbahaya," ujar Bung Maruf dilansir dari akun Instagram @Football.moment.idn_ pada hari Rabu (18/10/2023).
BACA JUGA: PSSI Naturalisasi Bek Lagi untuk Timnas Indonesia, Bung Towel: Apa Gak Kebanyakan?
Indonesia sendiri diketahui memang akan bertemu dengan Jepang di fase grup Piala Asia yang berlangsung di Qatar tahun depan.
Selain satu grup dengan Jepang, Timnas Indonesia juga akan bergabung dengan Irak dan Vietnam.
Ketidakpuasan terhadap peforma Egy Maulana Vikri nyatanya tidak hanya dirasakan oleh Bung Maruf. Melainkan juga netizen Indonesia ikut tidak puas dengan apa yang ditampilkan oleh mantan pemain FK Senica tersebut.
"Kalau lawannya Jepang. Saya malah yakin seyakin-yakinnya, bahwa pemain seperti Egy ga akan dipake sama sekali," komentar akun Instagram @jho****.
"Egy Mah cuma jadi prioritas di laga biasa doang. Kalau lawannya level Asia ya ga akan dibawa dianya. Mainnya aja individual gitu" tambah akun instagram @Kim****.
"Ga ada gol Egy aja, kita tetap bakal menang kok," komen netizen lainnya.
Kalau menurutmu sendiri, apakah penampilan Egy masih belum cukup maksimal di laga tadi malam?
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Tag
Baca Juga
-
Mengenal Zahaby Gholy, Striker Indonesia yang Jadi Pemain Terbaik di Piala AFF U-16
-
Hanya Penghangat Bangku Cadangan, Pratama Arhan akan Susul Asnawi ke Liga Thailand?
-
Siap Bela Timnas Indonesia, Ini Dia Sosok Mauro Zijlstra
-
Ernando Ari Akui Hampir Jadi Korban Malpraktek Dokter Gadungan Timnas
-
Kalahkan Calvin Verdonk, Segini Harga Fantastis Thom Haye Usai Bela Timnas Indonesia!
Artikel Terkait
-
Jadwal Pertandingan Pemain Keturunan Timnas Indonesia Sabtu dan Minnggu Ini 19-20 April 2025
-
Pascal Struijk Bertemu Patrick Kluivert, 4 Kelebihannya Bisa Jadi Aset Emas Timnas Indonesia
-
Patrick Kluivert Nonton Ole Romeny Kalah, Cuma 9 Kali Dapat Bola
-
Media Inggris: Elkan Baggott Menikmati Sore dengan Solid
-
Breakingnews! Patrick Kluivert dan Pascal Struijk Duduk Bersama Nonton Leeds United
Hobi
-
BRI Liga: Borneo FC Harus Puas Berbagi Poin, PSM Makassar Nyaris Gigit Jari
-
Tapaki Partai Puncak, Romantisme Pendukung Uzbekistan dan Indonesia Terus Berlanjut
-
Tertarik Bela Timnas Indonesia, Ini Profil Pemain Keturunan Luca Blondeau
-
Timnas Indonesia U-17 Diminta Move on dari Korea Utara, PSSI Rencanakan Agenda Khusus
-
Indonesia Tuan Rumah AFF Cup U-23 2025, Jadi Peluang Kembali Raih Juara?
Terkini
-
4 Look Girly Simpel ala Punpun Sutatta, Cocok Buat Hangout Bareng Bestie
-
5 Rekomendasi Tontonan tentang Yesus, Sambut Libur Panjang Paskah 2025
-
Super Junior L.S.S. 'Pon Pon' Penuh Percaya Diri dan Bebas Lakukan Apa Pun
-
Ulasan A Wind in the Door: Perjalanan Mikroskopis Memasuki Sel-Sel Tubuh
-
Review Film Muslihat: Ada Setan di Panti Asuhan