Scroll untuk membaca artikel
Hikmawan Firdaus | zahir zahir
Beberapa Pemain Arema FC Tengah Melakoni Sesi Latihan Rutin. (ligaindonesiabaru.com)

Pada lanjutan laga di pekan ke-16 BRI Liga 1 musim 2023/2024, PSM Makassar akan menjamu salah satu tim penghuni zona degradasi, Arema FC di Stadion Gelora B.J. Habibie, Pare-pare. Laga yang dijadwalkan digelar pada Jumat (20/10/2023) nanti ini akan menjadi laga yang cukup penting bagi kedua tim guna meraih kemenangan agar dapat memperbaiki peringkat di klasemen musim ini.

PSM Makassar yang tengah dalam trend buruk tentunya mengincar kemenangan saat berlaga di kandang sendiri di pekan ke-16 nanti. 3 kekalahan beruntun di Liga 1 membuat tim berjuluk “Juku Eja” ini menargetkan 3 poin saat menjamu Arema FC. Di sisi lain, Arema FC juga tentunya memerlukan kemenangan agar dapat keluar dari zona degradasi musim ini.

Pelatih Arema FC Telah Menyiapkan Strategi Guna Hadapi PSM Makassar

Arema FC Saat Melakoni Laga Uji Coba Internal. (ligaindonesiabaru.com)

Pelatih Arema FC, Fernando Valente tentunya akan berusaha membuat timnya bermain seefektif dan sebaik mungkin guna dapat meraih kemenangan dan keluar dari zona degradasi musim ini. Melansir dari laman resmi Liga Indonesia Baru (ligaindonesiabaru.com), pelatih asal Portugal tersebut mengaku telah mempersiapkan strageti saat anak asuhnya melawat ke kandang PSM Makassar di pekan ke-16 nanti.

“Ya saya tahu karakter PSM. Pertandingan ini sangat butuh ketahanan. PSM Makassar banyak melakukan set piece dan long ball akan banyak terjadi duel. Kita menyiapkan line up untuk menghadapi situasi seperti pertandingan ini,” ujar Fernando Valente seperti yang dikutip dari laman resmi Liga Indonesia Baru.

Arema FC di pekan ke-15 kemarin gagal meraih kemenangan setelah harus takluk dari tamunya sekaligus pemuncak klasemen sementara, Borneo FC Samarinda dengan skor tipis 0-1. Hasil tersebut membuat Arema FC berada di peringkat ke-16 dengan raihan 13 poin hingga pekan ke-16 musim ini. Kondisi ini tentunya membuat Arema FC harus mampu meraih poin semaksimal mungkin guna keluar dari zona degradasi BRI Liga 1 musim 2023/2024.

Di sisi lain, PSM Makassar tentunya juga menargetkan kemenangan guna memutus hasil buruk di 3 laga sebelumnya. PSM Makassar memang tengah dalam kondisi yang kurang begitu baik karena harus menelan 3 kekalahan beruntun pada 3 pekan sebelumnya. Kondisi internal tim yang kurang begitu baik juga disinyalir menjadi salah satu penyebab merosotnya performa PSM Makassar musim ini.

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.

zahir zahir