Timnas Futsal Indonesia diketahui gagal melaju ke putaran final Piala Asia Futsal 2024 di Thailand. Skuad asuhan Marcos Sorato mengalami hasil buruk di babak Kualifikasi.
Tergabung di grup b bersama tuan rumah Afganistan, serta Makau dan Arab Saudi, Timnas Futsal Indonesia hanya mampu meraih satu kali kemenangan saja. Kemenangan itu diperoleh saat menumbangkan Makau dengan skor 12-0.
Usai menggiling Makau dengan telak, anak asuh Marcos Sorato bak terlena ketika berhadapan dengan tuan rumah Afganistan. Merah Putih bahkan tertinggal 5-1 sebelum akhirnya menyamakan kedudukan menjadi 7-7.
Setelah imbang dengan Makau, laga penentuan pun tiba di penghujung babak Kualifikasi Piala Asia 2024. Arab Saudi jadi lawan terakhir Timnas Futsal.
Bermain dengan skema menyerang, Adriansyah Runtuboy dan kawan-kawan malah keteteran membongkar pertahanan Arab Saudi. Alih-alih menyerang, gawang Indonesia malah kejebolan.
Hingga peluit akhir pertandingan, Indonesia harus mengakui kehebatan Arab Saudi dengan skor 3-2. Dengan demikian, Timnas bertengger di posisi 3 klasemen, dan gagal melaju ke Piala Asia Futsal 2024.
Coach Justin atau Justinus Lhaksana yang pernah menjadi pelatih Timnas Futsal Indonesia pun berkomentar, atas kegagalan dari anak asuh Marcos Sorato pada babak Kualifikasi.
Menurut Coach Justin, tidak perlu ada pihak yang disalahkan atas kegagalan dari Timnas dalam Kualifikasi Piala Asia 2024. Ia bahkan mengatakan Marcos Sorato dan anak asuhnya berada di jalur yang benar.
"Dan gua tidak melihat harus ada yang disalahkan, karena pelatih baru. Dan gua rasa yah, baru beberapa kali latihan saja, ya sangat mepet lah, jadi engga bisa disalahin juga," ujarnya seperti dikutip dari kanal YouTube Justinus Lhaksana, Jumat, (20/10/2023).
"Sebenarnya semua bumbu itu ada dari pihak FFI(Federasi Futsal Indonesia), dari kualitas pemain, dari sisi tim pelatih, itu semua ada, jadi semua butuh waktu saja," imbuhnya.
Meskipun gagal melangkah ke babak berikutnya, Coach Justin mengapresiasi perjuangan para pemain dan staff pelatih Timnas Futsal. Pria yang kini dikenal sebagai Pengamat Sepakbola juga mengatakan, Marcos Sorato dan anak asuhnya di jalur yang benar.
"Mari kit dukung kedua Timnas, futsal maupun sepak bola, karena menurut gue, dua duanya arahnya sudah bener, tinggal memperbaiki proses," pungkasnya.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Gibran Gunakan Lagu Gelora Tanpa Izin, .Feast: Kita Gamau Ditempelin
-
Pengakuan Jujur Shin Tae-yong ke Marselino Ferdinan: Dia Mirip dengan Saya
-
Shin Tae-yong Sebut Marselino Ferdinan Bisa seperti Son Heung-min
-
Ambisi Kadek Arel Bawa Timnas Indonesia Juara Piala AFF 2024
-
Pakai Pemain Muda, Shin Tae-yong Kode akan Beri Kejutan di Piala AFF 2024
Artikel Terkait
-
CATAT! Ini Jadwal Lengkap Timnas Futsal Indonesia di Piala Asia Futsal Putri 2025
-
Ranking FIFA Timnas Futsal Indonesia Melesat! Vietnam dan Belanda Bye-bye
-
Sindiran Keras Rekan Thom Haye usai Coach Justin Cs Ganggu Pemain Timnas di Lobi Hotel
-
Kontrak Diperpanjang, Hector Souto Jadi Pelatih Timnas Futsal Indonesia hingga 2028
-
Tuduh Fans Timnas Ngamuk karena Kalah Judi, Sastra Silalahi Jadi Bulan-bulanan Netizen
Hobi
-
Arema FC Dapat Lisensi dari AFC, OTW Pulang Kampung ke Stadion Kanjuruhan
-
Bukan Hanya di Sepak Bola, Bahrain Juga Rasakan Pembalasan Berlipat di Ajang Level Asia Ini
-
Persib Hampir Terpeleset, Barito Putera Sukses Unjuk Gigi di Bandung
-
AFF Makin Tertampar! Bahkan Tim Sekelas Brunei Putuskan Tarik Bintangnya dari ASEAN All Stars
-
Hasil BRI Liga 1: Sananta Getarkan Gawang PSBS Biak, Persis Solo Jaga Asa
Terkini
-
Review Film Swamp Dogg Gets His Pool Painted: Absurd, Nyentrik, tapi Unik!
-
5 Inspirasi Gaya Kasual Maxime Bouttier untuk Tampil Stand Out saat Hangout
-
Kita Adalah "Produk" Masa Lalu: Sebuah Renungan Lewat Buku Ambivert
-
Sinopsis Film Love in the Big City, Dibintangi Kim Go Eun dan Noh Sang Hyun
-
Tyla Ajak Pendengar Berani Ambil Kendali Hidup Lewat Single Bertajuk Push 2 Start