Kondisi yang harus dihadapi Shin Tae-yong kali ini mirip dengan saat tangani timnas Indonesia dalam Piala AFF U-23 2023. Kondisi ini terjadi menjelang dihelatnya laga perdana Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Seperti jadwal yang dirilis oleh FIFA, timnas Indonesia akan menjalani laga tandang menghadapi Irak pada 16 November 2026. Tanggal inilah yang menjadi penyebab. Jika pada Piala AFF U-23 2023 yang lalu permasalahan pada skuat terbatas, kini adalah masa berkumpul yang terbatas.
Hal ini terlihat dari rencana staf kepelatihan mengumpulkan para pemain. Direncanakan, para pemain baru akan berkumpul pada 12 November 2023. Sehari kemudian, mereka akan terbang ke Irak untuk menjalani laga tersebut.
Bahkan dikatakan oleh Nova Arianto, para pemain abroad beberapa di antaranya akan langsung menuju Irak. Mereka akan bergabung langsung di sana.
Bagi sebuah tim hal ini jelas sangat jauh dari ideal. Perjalanan jauh ke Irak, dapat dipastikan akan mengurangi kebugaran pemain. Sedangkan masa bersama yang sangat minim, membuat chemistry antar pemain sulit terbentuk. Sementara lawan yang akan dihadapi adalah Irak, tim terkuat dalam grup F.
Bagi Shin Tae-yong sendiri hal ini sangat dilematis. Memanggil pemain lebih dini, akan berhadapan dengan klub pemilik pemain yang diundang. Mau melakukan uji coba sebelum berangkat ke Irak, adalah hal yang tidak mungkin.
Situasi ini membuat media Vietnam The Thao 247 menyebutnya sebagai sisi yang merugikan bagi timnas Indonesia. Persiapan yang tidak ideal, harus berhadapan dengan lawan yang sangat kuat. Maka bisa saja akan berdampak negatif bagi timnas.
Namun bagi Shin Tae-yong hal ini tidak menjadi masalah. Pengalaman saat menangani timnas Indonesia dalam Piala AFF U-23 2023 menjadi bukti. Kebersamaan pemain selama 2 atau 3 hari menjelang laga, pasti akan dimanfaatkan semaksimal mungkin.
Dari gambaran ini, sangat menarik untuk menunggu formula yang akan diterapkan Shin Tae-yong. Sebab laga melawan Irak akan menjadi pintu masuk Shin Tae-yong membangun timnas Indonesia mencapai impiannya. Dapat dipastikan Shin Tae-yong tidak ingin gagal di langkah pertamanya.
Baca Juga
-
Jonatan Christie Tampil Antiklimaks, Gelar Tunggal Putra pun Melayang
-
Piala AFF 2024: Vietnam Girang, Maarten Paes Tidak Perkuat Timnas Indonesia
-
Apesnya Vietnam, Pemusatan Latihan di Korea Terancam Kacau Gegara Hal Ini
-
Hanya Hadapi Anders Antonsen, Jonatan Christie Berpeluang Raih Gelar Juara
-
Kalahkan Shi Yu Qi, Jonatan Christie Segel Tiket Final China Masters 2024
Artikel Terkait
-
Viral Kritik Kemenangan atas Arab Saudi, Intip Prestasi Diego Michiels Ketika Bela Timnas Indonesia
-
Calvin Verdonk Melengos ketika Ayahnya yang Dari Aceh Dibahas, Ada Apa?
-
Siapa Kekasih Thom Haye? Sudah Dikaruniai Dua Anak, Si Bungsu Sakit ketika Lawan Arab Saudi
-
Calvin Verdonk Ungkap Pengalaman Berkesan di Indonesia: Semua Orang Mengenalimu
-
Penampakan Gang Sempit dan Rumah Orang Kaya Tempat Rizky Ridho 'Kecil' Melatih Skill Sepak Bola
Hobi
-
Calvin Verdonk Ungkap Pengalaman Berkesan di Indonesia: Semua Orang Mengenalimu
-
3 Pemain Debutan yang Dipanggil STY ke Timnas untuk AFF Cup, Siapa Saja?
-
Jonatan Christie Tampil Antiklimaks, Gelar Tunggal Putra pun Melayang
-
Hari Pertama Pakai Yamaha, Miguel Oliveira Bilang Motor M1 Sangat Ramah
-
Ronaldo Kwateh Masuk Skuad Piala AFF 2024, Saatnya Bayar Kepercayaan STY?
Terkini
-
Janji Menguap Kampanye dan Masyarakat yang Tetap Mudah Percaya
-
Kehidupan Seru hingga Penuh Haru Para Driver Ojek Online dalam Webtoon Cao!
-
4 Rekomendasi OOTD Rora BABYMONSTER yang Wajib Kamu Sontek untuk Gaya Kekinian
-
Dituntut Selalu Sempurna, Rose BLACKPINK Ungkap Sulitnya Jadi Idol K-Pop
-
Ulasan Film The French Dispact: Menyelami Dunia Jurnalisme dengan Gaya Unik