Meskipun tinggal menyisakan beberapa race lagi, MotoGP 2023 tidak menunggu lama untuk melangsungkan seri ke-17. Setelah balapan di Phillip Island pekan lalu, GP Thailand langsung akan dilakukan minggu ini.
Jika di Australia kemarin sprint race batal diadakan karena masalah cuaca, balapan yang akan dilakukan di Sirkuit Buriram kali ini akan berlangsung normal dengan rangkaian latihan, latihan bebas, kualifikasi, sprint, dan main race.
Bicara soal balapan, tentu seri Thailand kali ini akan semakin seru dan menegangkan. Mengingat persaingan perebutan juara dunia masih terus berlangsung antara Francesco Bagmaia dan Jorge Martin.
Kita akan melihat bagaimana perjuangan seorang Jorge Martin dalam upayanya mengejar Pecco yang kini terpaut 27 poin darinya. Meskipun 2 kali melakukan blunder di 2 race terakhir, Martin enggan pasrah begitu saja gelar juara dunia diambil Pecco.
Sementara itu, karakter Sirkuit Buriram yang katanya cocok dengan Yamaha kira-kira bisa dimanfaatkan dengan baik oleh Quartararo dan Morbidelli atau tidak, ya?
Masalahnya, 2 rider Yamaha itu belum tampak meyakinkan sepanjang musim 2023 ini. Franco Morbidelli belum pernah naik podium, dia juga banyak finis di bawah lima besar.
Sementara rekan setimnya, Quartararo, mengoleksi 3 podium, yakni GP Amerika, GP India, dan GP Indonesia. Dalam ketiganya, rider asal Prancis itu finis di urutan ketiga.
Lantas, mampukah Yamaha tampil maksimal di sirkuit andalannya? Sebelum memprediksi, yuk simak dulu jadwal GP Thailand berikut ini (dalam WIB)
Jumat, 27 Oktober 2023
09.00 - 09.35 Moto3 Practice 1
09.50 - 10.30 Moto2 Practice 2
10.45 - 11.30 MotoGP Free Practice 1
13.15 - 13.50 Moto3 Practice 2
14.05 - 14.45 Moto2 Practice 2
15.00 - 16.00 MotoGP Practice
Sabtu, 28 Oktober 2023
08.40 - 09.10 Moto3 Practice 3
09.25 - 09.55 Moto2 Practice 2
10.10 - 10.40 MotoGP Free Practice 2
10.50 - 11.05 MotoGP Qualifying 1
11.15 - 11.30 MotoGP Qualifying 2
12.50 - 13.05 Moto3 Qualifying 1
13.15 - 13.30 Moto3 Qualifying 2
13.45 - 14.00 Moto2 Qualifying 1
14.10 - 14.25 Moto2 Qualifying 2
15.00 - 15.45 MotoGP Sprint Race
Minggu, 29 Oktober 2023
10.40 - 10.50 MotoGP Warm Up
12.00 - 12.35 Moto3 Race
13.15 - 13.55 Moto2 Race
15.00 - 15.50 MotoGP Race
Itu tadi jadwal GP Thailand 2023, menurutmu siapa yang akan jadi juara pada seri kali ini? Dan akankah Yamaha berjaya di sirkuit yang katanya jadi andalan mereka?
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Sprint Race MotoGP Amerika 2025, Pecco Bagnaia Mulai Beri Perlawanan
-
Red Bull Resmi Tukar Liam Lawson dengan Yuki Tsunoda, Keputusan yang Tepat?
-
Bukan Pecco Bagnaia, Marc Marquez Sebut Adiknya Sebagai Pesaing Utama
-
Performa Mentereng Marc Marquez Buat Ducati Kerap Dicurigai Pilih Kasih
-
Lando Norris dan Oscar Piastri Siap Bersaing untuk Gelar Juara Dunia 2025
Artikel Terkait
-
Catat Tanggalnya! Kai EXO Bagikan Jadwal Teaser Comeback Album 'Wait On Me'
-
Carlo Ancelotti Wajib Jaga Fokus Pemain, Imbas Jadwal Padat Real Madrid?
-
Kapan Puasa Syawal Dimulai? Tata Cara, Niat, dan Keutamaannya Lengkap
-
Jadwal Sholat Idul Fitri 2025 Jam Berapa? Ini Waktu Mulai, Niat, Tata Cara dan Amalan Sunnah
-
Sprint Race MotoGP Amerika 2025, Pecco Bagnaia Mulai Beri Perlawanan
Hobi
-
Real Madrid Babak Belur Demi Final Copa del Rey, Carlo Ancelotti Buka Suara
-
Piala Asia U-17: 3 Pemain Timnas Indonesia yang Diprediksi akan Tampil Gemilang
-
PSM Makassar Konsentrasi Hadapi CAHN FC, 2 Pemain Ini Diramal Jadi Ancaman
-
Tanpa Gustavo Almeida, Persija Jakarta Hadapi Madura United FC di Bangkalan
-
Dilema Tristan Gooijer: PSSI Ngebet Naturalisasi, tetapi Sang Pemain Cedera
Terkini
-
Bikin Gagal Move On! 3 Drama Medis Korea Ini Siap Bikin Kamu Pengen Jadi Dokter!
-
Reuni Lagi, Lee Do Hyun dan Go Min Si Bakal Bintangi Drama Baru Hong Sisters
-
Review Novel 'Entrok': Perjalanan Perempuan dalam Ketidakadilan Sosial
-
Lebaran Usai, Dompet Nangis? Waspada Jebakan Pinjol yang Mengintai!
-
Mark NCT Wujudkan Mimpi Jadi Bintang di Teaser Terbaru Album The Firstfruit