Pada lanjutan laga di pekan ke-18 BRI Liga 1 musim 2023/2024, PSS Sleman akan menghadapi tamunya, Bali United di Stadion Maguwoharjo, Sleman. Laga yang dijadwalkan digelar pada Jumat (03/10/2023) akhir pekan ini akan menjadi laga yang cukup penting bagi skuad berjuluk “Super Elja” tersebut. PSS Sleman memang sedang berada dalam trend yang cukup buruk usai tidak pernah dalam 6 laga terakhirnya di BRI Liga 1 musim ini.
Di sisi lain, Bali United yang tengah dalam trend positif di Liga 1 tentunya akan berusaha kembali meraih kemenangan ke-5 secara beruntun di musim ini. Melansir dari laman resmi Liga Indonesia Baru (ligaindonesiabaru.com), Ilija Spasojevic dkk belum terkalahkan dalam 5 laga terakhirnya di Liga 1 musim ini. Bahkan, skuad berjuluk “Serdadu Tridatu” sukses meraih 4 kemenangan secara beruntun dalam 4 laga terakhirnya.
PSS Sleman Harus Yakin Mampu Taklukkan Bali United di Kandang
Kekalahan 4-1 atas Persib Bandung di pekan ke-17 kemarin tentunya cukup menyakitkan bagi Kim Jeffrey Kurniawan dkk. Pasalnya, PSS Sleman masih belum mampu keluar dari paceklik kemenangan dalam 6 pekan terakhir di Liga 1 musim ini. Hal ini tentunya cukup dianggap sesuatu yang cukup mengecewakan bagi pemain blasteran Indonesia-Jerman tersebut.
“Kami harus kembali lagi menjalani latihan karena minggu depan sudah ada pertandingan perdana putaran kedua. Tidak ada kata lain, kami harus bangkit dan ambil tiga poin di kandang.” Ujar Kim Kurniawan seperti yang dikutip dari laman resmi klub PSS Sleman (psssleman.id).
Lebih lanjut lagi, Kim Kurniawan juga menganggap Bali United merupakan tim yang sulit ditaklukkan baik dalam laga kandang maupun tandang. Rekor Bali United dalam 4 laga terakhir yang selalu meraih kemenangan sudah membuktikan skuad asuhan Stefano Cugurra tersebut cukup tangguh di Liga 1 beberapa pekan terakhir.
“Menghadapi Bali United FC di awal putaran kedua harus diakui mereka adalah lawan berat. Apapun itu, kami harus mengembalikan semangat pemain dan saya yakin bisa meraih hasil maksimal di pertandingan selanjutnya,” ujar Kim Jeffrey Kurniawan yang dikutip dari laman resmi klub PSS Sleman.
Di sisi lain, Bali United tentunya akan mencoba minimal mencuir poin di markas PSS Sleman. Bali United kini berada di peringkat ke-6 di klasemen sementara musim ini. apabila Bali United mampu meraih kemenangan dalam laga pekan ke-18 nanti, maka skuad asuhan pelatih Stefano Cugurra akan mampu masuk ke papan atas klasemen sementara musim ini.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Piala Asia U-17: 3 Pemain Timnas Indonesia yang Diprediksi akan Tampil Gemilang
-
Dilema Tristan Gooijer: PSSI Ngebet Naturalisasi, tetapi Sang Pemain Cedera
-
Mathew Baker Nyaman di Tim, Kode Timnas Indonesia Berprestasi di Piala Asia U-17?
-
Rizky Ridho Disarankan Abroad ke Eropa, Ini 3 Liga yang Direkomendasikan
-
Jordi Amat dan Shayne Pattynama Kian Tersisih, Begini Nasibnya di Timnas!
Artikel Terkait
-
Libur Singkat, Ini Momen Bek PSS Sleman Abduh Lestaluhu Rayakan Idulfitri Bersama Keluarga
-
Tanpa Gustavo Almeida, Persija Jakarta Hadapi Madura United FC di Bangkalan
-
Hina Indonesia Negara Miskin, Ini Deretan Ucapan Kotor Anco Jansen
-
Pantas Saja Mulutnya Kasar, Anco Jansen Pernah Alami Penunggakan Gaji saat Main di Liga Indonesia
-
Rekam Jejak Anco Jansen Eks Striker PSM yang Hina Indonesia: Pernah Hina Polisi
Hobi
-
Real Madrid Babak Belur Demi Final Copa del Rey, Carlo Ancelotti Buka Suara
-
Piala Asia U-17: 3 Pemain Timnas Indonesia yang Diprediksi akan Tampil Gemilang
-
PSM Makassar Konsentrasi Hadapi CAHN FC, 2 Pemain Ini Diramal Jadi Ancaman
-
Tanpa Gustavo Almeida, Persija Jakarta Hadapi Madura United FC di Bangkalan
-
Dilema Tristan Gooijer: PSSI Ngebet Naturalisasi, tetapi Sang Pemain Cedera
Terkini
-
Bikin Gagal Move On! 3 Drama Medis Korea Ini Siap Bikin Kamu Pengen Jadi Dokter!
-
Reuni Lagi, Lee Do Hyun dan Go Min Si Bakal Bintangi Drama Baru Hong Sisters
-
Review Novel 'Entrok': Perjalanan Perempuan dalam Ketidakadilan Sosial
-
Lebaran Usai, Dompet Nangis? Waspada Jebakan Pinjol yang Mengintai!
-
Mark NCT Wujudkan Mimpi Jadi Bintang di Teaser Terbaru Album The Firstfruit