PSSI di bawah kepemimpinan Erick Thohir sepertinya tak pernah berhenti untuk memberikan kejutan. Kali ini, mantan Presiden klub Liga Italia Serie A Inter Milan tersebut memberikan kode bakal mendatangkan pemain yang diproyeksikan untuk memperkuat Timnas Indonesia.
Akun TikTok 2% mengunggah sebuah informasi yang menyatakan bahwa sang ketua umum PSSI itu tengah mempersiapkan kedatangan pemain yang akan memperkuat lini penyerangan Pasukan Merah Putih.
"Kami sedang mencari pemain tambahan di posisi penyerang. Mudah-mudahan nanti 2 minggu ada kabar bagus," ungkap Erick Thohir sepertimana disitasi dari akun futboll.indonesiaa.
Pernyataan yang terlontar dari seorang Erick Thohir ini pun pada akhirnya menimbulkan pertanyaan besar di kalangan para pencinta Timnas Indonesia. Bagaimana tidak, sejauh ini Erick Thohir selalu sukses membuktikan apa yang dia ucapkan selalu menjadi kenyataan.
Lantas, siapakah sosok yang akan didatangkan oleh sang ketua umum? Meskipun hingga saat ini masih belum jelas siapa sosoknya, namun Ronny Pangemanan yang merupakan pengamat sepak bola senior di Indonesia pernah sedikit membocorkan inisial dari para pemain yang ada.
Melalui kanal YouTube-nya, Bung Ropan, pria berkacamata tersebut mengungkapkan kemungkinan akan ada 3 pemain yang akan didatangkan oleh Erick Thohir.
Mereka berinisial IA, RO dan TH. Tiga inisial yang sejatinya sudah tak asing bagi para pencinta sepak bola nasional yang mengikuti perjalanan naturalisasi pemain oleh STY dan PSSI.
Jika benar ketiga pemain yang dimaksud memiliki inisial tersebut, maka besar kemungkinan sosok yang akan didatangkan oleh Erick Thohir adalah Ilias Alhaft yang berposisi sebagai pemain sayap di FC Noah Yerevan, kemudian Ragnar Oratmangoen pemain sayap kiri di Fortuna Sittard dan Thom Haye yang bermain sebagai gelandang serang di SC Heerenveen.
Ketiga pemain tersebut memang memiliki tipikal menyerang yang tinggi dan seringkali diplot oleh timnya untuk membantu penyerangan.
Namun, untuk kepastiannya tentu saja kita masih harus menunggu kurang lebih dua pekan lagi hingga sosok yang dimaksud oleh Erick Thohir tersebut datang dan mengobati rasa penasaran seluruh pencinta sepak bola nasional.
Kira-kira, terkaan dari Bung Ropan tersebut tepat atau tidak ya?
Baca Juga
-
Kini Bersaing di Level Benua, tapi Bukan Perkara Mudah bagi STY untuk Bawa Pulang Piala AFF 2024
-
Bukan Hanya Negara ASEAN, Kandang Indonesia Kini Juga Patut Ditakuti Para Raksasa Asia
-
Coach Justin, Shin Tae-yong, Marselino Ferdinan dan Ikatan Telepati yang Terjalin di Antara Mereka
-
Shin Tae-yong, Marselino Ferdinan dan Kengototannya dalam Memilih Pemain yang Berujung Manis
-
Tak Perlu Didebat, Rizky Ridho Memang Layak utuk Bersaing di Level Kompetisi yang Lebih Tinggi!
Artikel Terkait
-
Striker Keturunan Surabaya Promosi ke Skuad Utama Los Angeles FC, Jadi Musuh Maarten Paes
-
Heboh Pengamat Sepak Bola Kalah Taruhan Rp 200 Juta Usai Timnas Indonesia Menang, Netizen Seret Nama Bung Towel
-
Calvin Verdonk 'Minta Bantuan' ke Jepang: Semoga...
-
Gaji Ragnar Oratmangoen di FCV Dender: Ngaku Lebih Kerasan dengan Kehidupan di Belanda atau Belgia
-
Calvin Verdonk Berharap Jepang Pakai Tim B saat Jamu Timnas Indonesia
Hobi
-
Jadi Calon Rekan Setim, George Russell Beri Bocoran Ini ke Kimi Antonelli
-
Walau Sukses Tantang Max Verstappen, Lando Norris Ragu Bisa Juara Dunia
-
Sosok Radojko Avramovic, Pelatih Tersukses di Piala AFF
-
Calvin Verdonk Berharap Jepang Pakai Tim B saat Jamu Timnas Indonesia
-
Sadar Posisi, Marc Marquez Tak Ingin Melompati Pecco Bagnaia di Ducati
Terkini
-
Berbau Seksual, Lirik Lagu Tick Tack English Ver. Karya ILLIT Dikecam Penggemar
-
Ulasan Buku My Home: Myself, Rumah sebagai Kanvas Kehidupan
-
Menggali Xenoglosofilia: Apa yang Membuat Kita Tertarik pada Bahasa Asing?
-
Joko Anwar Umumkan Empat Film yang Akan Dirilis Sepanjang Tahun 2025-2026
-
Berakhir dengan Rating Tertinggi, Ini 4 Penjelasan Ending Drama Korea Family by Choice