PSSI di bawah kepemimpinan Erick Thohir sepertinya tak pernah berhenti untuk memberikan kejutan. Kali ini, mantan Presiden klub Liga Italia Serie A Inter Milan tersebut memberikan kode bakal mendatangkan pemain yang diproyeksikan untuk memperkuat Timnas Indonesia.
Akun TikTok 2% mengunggah sebuah informasi yang menyatakan bahwa sang ketua umum PSSI itu tengah mempersiapkan kedatangan pemain yang akan memperkuat lini penyerangan Pasukan Merah Putih.
"Kami sedang mencari pemain tambahan di posisi penyerang. Mudah-mudahan nanti 2 minggu ada kabar bagus," ungkap Erick Thohir sepertimana disitasi dari akun futboll.indonesiaa.
Pernyataan yang terlontar dari seorang Erick Thohir ini pun pada akhirnya menimbulkan pertanyaan besar di kalangan para pencinta Timnas Indonesia. Bagaimana tidak, sejauh ini Erick Thohir selalu sukses membuktikan apa yang dia ucapkan selalu menjadi kenyataan.
Lantas, siapakah sosok yang akan didatangkan oleh sang ketua umum? Meskipun hingga saat ini masih belum jelas siapa sosoknya, namun Ronny Pangemanan yang merupakan pengamat sepak bola senior di Indonesia pernah sedikit membocorkan inisial dari para pemain yang ada.
Melalui kanal YouTube-nya, Bung Ropan, pria berkacamata tersebut mengungkapkan kemungkinan akan ada 3 pemain yang akan didatangkan oleh Erick Thohir.
Mereka berinisial IA, RO dan TH. Tiga inisial yang sejatinya sudah tak asing bagi para pencinta sepak bola nasional yang mengikuti perjalanan naturalisasi pemain oleh STY dan PSSI.
Jika benar ketiga pemain yang dimaksud memiliki inisial tersebut, maka besar kemungkinan sosok yang akan didatangkan oleh Erick Thohir adalah Ilias Alhaft yang berposisi sebagai pemain sayap di FC Noah Yerevan, kemudian Ragnar Oratmangoen pemain sayap kiri di Fortuna Sittard dan Thom Haye yang bermain sebagai gelandang serang di SC Heerenveen.
Ketiga pemain tersebut memang memiliki tipikal menyerang yang tinggi dan seringkali diplot oleh timnya untuk membantu penyerangan.
Namun, untuk kepastiannya tentu saja kita masih harus menunggu kurang lebih dua pekan lagi hingga sosok yang dimaksud oleh Erick Thohir tersebut datang dan mengobati rasa penasaran seluruh pencinta sepak bola nasional.
Kira-kira, terkaan dari Bung Ropan tersebut tepat atau tidak ya?
Baca Juga
-
Tapaki Partai Puncak, Romantisme Pendukung Uzbekistan dan Indonesia Terus Berlanjut
-
AFF Bentuk Tim ASEAN All Stars, Perlukah Para Pemain Timnas Indonesia Turut Serta?
-
Hanya Satu Pemain yang Masuk Tim ASEAN All Stars, Pendukung Timnas Indonesia Siap Kecewa
-
Semifinal AFC U-17: Saat Tim Bernapas Kuda Bertemu dengan Tim Bertenaga Badak
-
Masuki Babak 4 Besar, Tim Mana yang Paling Lemah di Semifinal Piala Asia U-17?
Artikel Terkait
-
Kabar Tak Enak Ragnar Oratmangoen, Bakal Senasib dengan Nathan Tjoe-A-On?
-
Karma Wasit Ahmed Al Kaf Usai Rugikan Timnas Indonesia, Didepak FIFA
-
Kritik Pedas Media Asing Soal Liga 1 Kalah Level dengan Kamboja Premier League
-
Naturalisasi Merajalela, Bojan Hodak: Fokusnya Pembinaan Pemain Muda, Ini Masalah
-
Asnawi Mangkualam Perkuat ASEAN All Stars, Erick Thohir Singgung Kluivert
Hobi
-
Asnawi Mangkualam Perkuat ASEAN All Stars, Erick Thohir Singgung Kluivert
-
PSSI Segera Rekrut Direktur Teknik, Makin Serius Cari Talenta Potensial
-
3 Keuntungan bagi Indonesia saat Jadi Tuan Rumah Gelaran AFF Cup U-23 2025
-
Jadwal F1 GP Arab Saudi 2025: Lando Norris Percaya Diri Raih Hasil Positif
-
Bali United Kalah Tipis di Bandung, Stefano Cugurra Umumkan Perpisahan
Terkini
-
Cinta dalam Balutan Hanbok, 4 Upcoming Drama Historical-Romance Tahun 2025
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Stray Kids Raih Sertifikasi Gold Keempat di Prancis Lewat Album HOP
-
Ulasan Novel 1984: Distopia yang Semakin Relevan di Dunia Modern
-
Ulasan Novel Harga Teman: Ketika Hasil Kerja Tidak di Hargai oleh Klien