Jelang hadapi pekan ke-24 BRI Liga 1 musim 2023/2024, Persib Bandung mulai mempersiapkan skuadnya. Kendati liga baru akan dimulai pada akhir bulan Januari 2024 ini, klub Persib Bandung memulai sesi latihan mandiri bagi para pemainnya sejak awal bulan ini.
Dilansir dari laman resmi klub Persib Bandung, asisten pelatih, Miro Petric juga telah mencanangkan program latihan secara mandiri bagi para punggawa Persib Bandung selama masa liburan.
Para pemain Persib Bandung direncanakan akan kembali ke pemusatan latihan dan camp klub pada 10 Januari nanti.
Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak mengaku akan menerapkan disiplin tinggi kepada para pemainnya yang tidak menjalankan program latihan mandiri di rumah secara baik.
Bahkan, Persib akan melakukan beberapa tes selepas pemainnya berkumpul pada 10 Januari nanti.
“Pemain harus menjalani program latihan fisik dan mereka harus melakukan itu. Kami akan melakukan tes di awal latihan dan nantinya akan terlihat siapa yang tidak menjalankan program. Jika mereka kerepotan, maka kondisi terburuknya adalah dipisahkan dahulu dari tim,” ujar Bojan Hodak dikutip dari laman resmi Liga Indonesia Baru.
Selain itu, Bojan Hodak juga meminta para pemainnya untuk menjaga berat badan ideal selama masa libur. Hal ini dikarenakan dengan memiliki berat badan ideal, para pemain akan terhindar dari risiko cedera dan dapat meningkatkan performa secara maksimal.
“Saya juga tidak mau pemain kelebihan berat badan, mereka harus bisa memelihara berat badan. Ketika pemain kembali dengan kelebihan berat badan, maka ada aturan ketat yang berlaku. Kelebihan berat badan bisa meningkatkan risiko cedera, ini masalah besar,” ujar Bojan Hodak.
Beberapa Pemain Persib yang Cedera Kembali Dipantau Tim Medis Klub
Jelang bergulirnya kembali kompetisi, selain menerapkan latihan mandiri secara ketat terhadap para pemainnya, Persib Bandung juga kembali mengontrol para pemainnya yang cedera.
Dilansir dari laman resmi klub Persib, kiper ketiga tim berjuluk “Maung” tersebut, yakni Reky Rahayu telah menjalani proses operasi cederanya pada 17 Desember lalu. Kini, sang pemain tengah dalam pantauan tim dokter Persib Bandung.
“Alhamdulillah minggu ini masih pemulihan. Sekarang sedang target belajar menekuk sudah 110 derajat. Mohon doanya,” ujar Reky Rahayu dikutip dari laman resmi klub Persib.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Targetnya Emas, tapi Pelatih 'Buta' Kekuatan Lawan: Timnas U-23 Bisa Apa di SEA Games 2025?
-
PSSI Target Timnas Raih Emas Sea Games 2025, Indra Sjafri Justru Pesimis!
-
PSSI Anak Tirikan Timnas Indonesia Senior, Media Asing Berikan Sorotan!
-
Cadangkan Zahaby Gholy saat Jumpa Brazil, Nova Arianto Berikan Klarifikasi!
-
Piala Dunia U-17: Takluk dari Brazil, Peluang Lolos Indonesia Masih Ada!
Artikel Terkait
-
Mau Ajukan Kartu Kredit BRI, Cek Dulu Biaya Tahunan di 2024
-
Sebagai Asisten Virtual, Ketahui Apa yang Bisa Dilakukan Sabrina BRI
-
BRI Liga 1 Libur, Borneo FC Samarinda Rekrut Jacksen F Tiago untuk Tingkatkan Potensi Pemain Muda
-
BRI Siap Salurkan KUR 2024, Ini Syarat dan Prosedurnya
-
Ketahui, Ini Cara Daftar Pinjaman Digital BRI Ceria
Hobi
-
Targetnya Emas, tapi Pelatih 'Buta' Kekuatan Lawan: Timnas U-23 Bisa Apa di SEA Games 2025?
-
Bangkit dari Cedera, Jorji Melaju ke Final Kumamoto Masters 2025!
-
Daftar 3 Pemenang FIFA Puskas Award Paling Underrated, Rizky Ridho Bisa Jadi Selanjutnya!
-
Langsung kepada FIFA, Evandra Florasta Ucap Pesan Perpisahan Pasca Tersingkir dari Piala Dunia
-
Daftar Pemenang Puskas Award Tak Melulu Bintang Besar, Rizky Ridho Berpeluang Jadi yang Terbaik
Terkini
-
Setelah Suzume, Makoto Shinkai Bikin Pengumuman Mengejutkan Soal Proyek Film Selanjutnya
-
Jangan Cuma Nonton Animenya, 10 Seri Ini Ternyata Jauh Lebih Keren di Versi Manga
-
Kepala 'Meledak' Gara-gara Overthinking? Ini 6 Jurus Jitu buat Bungkam Pikiranmu
-
ARTJOG 2026 Angkat Tema Ars Longa: Generatio Dorong Seni Lintas Generasi
-
Lupakan Smartwatch Mahal! 7 Jam Tangan Pintar Terbaik di Bawah Rp 400 Ribu yang Bikin Gaya Maksimal