Australia akan menjadi tim yang akan berhadapan dengan Indonesia di babak 16 besar Piala Asia 2023 nanti, pertandingan tersebut akan digelar pada hari Minggu (28/1/2024) di Stadion Jassim Bin Hamad, Doha, Qatar.
Kedua tim ini saling bertemu setelah Indonesia memastikan diri untuk lolos ke fase knock out melalui jalur tim peringkat tiga terbaik, dalam klasemen tersebut Indonesia menempati urutan ke-4.
Menghadapi timnas Australia bukanlah sesuatu yang bisa dianggap mudah, pasalnya dalam 3 pertandingan fase grup kemarin, Socceroos belum pernah menelan kekalahan sekali pun.
Di matchday 1, Conor Metcalfe dkk. menghadapi timnas India dan memeroleh kemenangan dengan skor 2-0. Kedua gol tersebut masing-masing dicetak oleh Jackson Irvine pada menit ke-50 dan Jordan Bos pada menit ke-73.
Kemudian di matchday 2, Australia bersua dengan Suriah. Dalam pertandingan ini Australia menang dengan skor tipis 1-0.
Gol tunggal yang diciptakan oleh Jackson Irvine pada menit ke 58, membuat anak asuh Graham Arnold menjadi tim kedua yang lolos ke babak 16 besar setelah tuan rumah, Qatar.
Setelah memastikan diri untuk melaju ke fase berikutnya, Australia tampak ingin bermain lebih santai dan aman saat menghadapi Uzbekistan di matchday ketiga.
Dalam pertandingan terakhir fase grup ini, Australia hanya bisa memeroleh hasil imbang. Satu gol yang ditorehkan oleh Martin Boyle pada menit ke-44, dibalas oleh pemain Uzbekistan, Azizbek Turgunbaev, di menit ke-79.
Dari apa yang diperoleh Australia tersebut, tampaknya mereka menjadi salah satu tim terkuat dan sulit dikalahkan dalam Piala Asia edisi 2023 ini.
Lini pertahanan mereka terkenal sangat rapat dan rapi sehingga sulit ditembus oleh lawan, terbukti sejauh ini mereka hanya kebobolan 1 kali.
Hasil tersebut tidak mengherankan, timnas Australia sendiri memang memiliki kualitas yang tidak kaleng-kaleng. Mereka juga sudah langganan tembus Piala Dunia.
Dengan ini, Shin Tae-yong serta para punggawa timnas tentunya patut berhati-hati dan mempersiapkan diri sebaik mungkin, apalagi jika ingin menang.
Jangan sampai terulang lagi kesalahan-kesalahan yang tercipta di pertandingan sebelumnya, karena jika salah sedikit saja maka berpotensi untuk memulangkan mereka dari Piala Asia 2023.
Kalau begitu, bagaimana prediksi kalian untuk pertandingan Indonesia vs Australia besok?
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Aprilia Tolak Tawaran Jorge Martin, Honda Sudah Siapkan Senjata?
-
Hanya Mendominasi Sprint Race, Marc Marquez Harus Fokus di Main Race
-
Aleix Espargaro Sesumbar Honda Akan Menang Lagi, Sedang Rayu Jorge Martin?
-
Pusing, Enea Bastianini Jadi Korban Rumitnya GP Le Mans 2025
-
Jadwal F1 GP Emilia Romagna 2025, Lewis Hamilton Tampil Di Hadapan Tifosi
Artikel Terkait
-
Lolos 16 Besar, Timnas Indonesia Diminta Lanjutkan Kejutan di Piala Asia 2023
-
Belum Ikhlas, Kapten Vietnam Ingin Balas Dendam ke Timnas Indonesia
-
Striker Kirgistan Pahlawan Timnas Indonesia Balas Netizen: Terima Kasih atas Semua Cinta
-
Timnas Indonesia U-20 Kena Comeback Thailand, Fokus Pemain Jadi Sorotan
-
Menolak Lupa! Kumpulan Keputusan Kontroversi Shin Tae-yong Selama Fase Grup Piala Asia 2023
Hobi
-
Blak-blakan! Dimas Drajad Akui Ingin Comeback ke Timnas Indonesia
-
Skuad Indonesia di Malaysia Masters 2025, Tanpa Wakil Ganda Putra
-
Thailand Open 2025: Juara Baru Lahir, Timnas China dan Malaysia Sabet Dua Gelar
-
Berbalas Penalti, Persebaya Tak Mampu Jaga Kemenangan di Kandang Borneo FC
-
Asnawi Comeback ke Timnas, Undur Diri dari Tim ASEAN All Stars Bakal Jadi Kenyataan?
Terkini
-
Yogyakarta Kota Ketiga Tur SAMA SAMA: Kolaborasi Dere, Idgitaf, Kunto Aji, Sal Priadi, Tulus 2025
-
Review Film Mission Impossible - The Final Reckoning: Misi Akhir Termegah?
-
Fenomena Unpopular Opinion: Ajang Ujaran Kebencian di Balik Akun Anonim
-
Redaksi Project: Inisiasi Tiga Wanita Menyemai Cinta Literasi di Bangka
-
Amalia Prabowo Terpilih sebagai Ketua Harian KAFISPOLGAMA 20252029