Nama Joel Kojo mendadak disorot oleh publik Indonesia lantaran mencetak gol penentu kelolosan timnas Indonesia ke babak 16 besar.
Joel Kojo adalah penyerang asal Kirgiztan yang mencetak gol penyama kedudukan dalam matchday ketiga grup F antara Kirgiztan vs Oman.
Oman sudah unggul lebih awal lewat gol yang diciptakan oleh Muhsen Al Ghassani pada menit ke-8. Skor ini bertahan hingga babak pertama usai.
Berlanjut ke babak kedua, belum ada tanda-tanda Kirgiztan akan menjebol gawang Oman. Oman sendiri juga tampil lebih mendominasi.
Hingga pada menit ke-80 Joel Kojo berhasil meloloskan bola ke dalam gawang yang dijaga ketat oleh Ibrahim Al-Mukhaini. Skor 1-1 bertahan hingga pertandingan usai.
Hasil ini membuat dua tim tersebut sama-sama harus angkat koper dari Piala Asia 2023, tapi semakin mengukuhkan posisi Indonesia di urutan keempat klasemen tim peringkat tiga terbaik.
Warganet Indonesia pun beramai-ramai mengucapkan terima kasih pada sosok Joel Kojo, saat satu Tanah Air sudah hampir putus asa dan harap-harap cemas akan tersingkir dari Piala Asia 2023.
Kojo dengan kaki ajaibnya mencetak gol krusial yang menjadi kunci keberhasilan skuad Garuda lolos ke fase knock out.
Hal ini langsung membuat postingan terbaru di akun Instagram pribadi Joel Kojo diserbu komentar warganet Indonesia.
Dan seperti biasa, orang Indonesia selalu punya yang unik dalam mengucapkan rasa terima kasih mereka. Berikut adalah beberapa komentar yang ada di postingan terbaru Joel Kojo yang diunggah pada hari Jumat, 26 Januari 2024.
"Joel Kojo akan selalu dikenang. Calon top skor Liga 1 Indonesia," tulis akun @jovi****.
"Bang, kalau bangun rumah di Indonesia, saya kasih gratis bata merah," timpal akun @rumahbata*****.
"Bang Joel kalau ke Indonesia mampir ke Serang ya, nanti tak kasih oleh-oleh bontot se-truk," tambah akun @netize*******.
"Main ke Cileungsi kita ngeliwet," tulis akun @infocileung******.
Tak hanya ini, masih banyak komentar-komentar warganet Indonesia yang unik dan lucu di postingan terbaru Joel Kojo. Nah, kalau kalian berkesempatan memberi ucapan terima kasih langsung pada Kojo, apa yang mau kalian sampaikan atau berikan ke dia?
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Berhak Pakai Nomor 1, Jorge Martin Pilih Ganti atau Tidak?
-
Motor GP25 Dapat Respons Baik dari Diggia, Terlihat Lima Tahun Lebih Maju
-
Ducati Sudah Coba Komunikasi Radio di Tes MotoGP Barcelona, Begini Hasilnya
-
Pindah ke Yamaha, Pramac Ingin Pertahankan Mentalitas Seperti di Ducati
-
Respons Pecco Bagnaia Usai Tes Barcelona, Terpantau Rukun dengan Marquez
Artikel Terkait
-
Ditanya soal Peluang Bela Timnas Indonesia, Ini Kata Miliano Jonathans
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
Dikontrak Venezia sampai 2027, Jay Idzes: Saya Ingin ke Liverpool!
-
3 Penyerang yang Berpotensi Tersingkir dengan Hadirnya Ole Romeny di Timnas Indonesia
-
Apa Gaya Rambut Shayne Pattynama? Tukang Cukur Timnas Bocorkan Potongan Andalan Skuad Garuda
Hobi
-
Ditanya soal Peluang Bela Timnas Indonesia, Ini Kata Miliano Jonathans
-
3 Penyerang yang Berpotensi Tersingkir dengan Hadirnya Ole Romeny di Timnas Indonesia
-
Lolos Semifinal China Masters 2024, Jonatan Christie Dihadang Shi Yu Qi
-
Usai Kualifikasi Piala Dunia, STY Langsung Dihadapkan Misi Juara AFF Cup?
-
Erick Thohir Evaluasi Kinerja STY, Singgung Pemain Naturalisasi di Timnas
Terkini
-
Polemik Bansos dan Kepentingan Politik: Ketika Bantuan Jadi Alat Kampanye
-
3 Rekomendasi Oil Serum Lokal Ampuh Meredakan Jerawat, Tertarik Mencoba?
-
Mama yang Berubah Jadi Peri di Mummy Fairy and Me 4: Keajaiban Putri Duyung
-
Jambi Paradise, Destinasi Wisata Pilihan Keluarga
-
Melancong ke Jembatan Terindah di Jambi, Gentala Arasy